Builder Jawa Tengah dan Yogyakarta Pamerkan Yamaha XSR 155 Custom di Yard Build Indonesia

Builder Jawa Tengah dan Yogyakarta Pamerkan Yamaha XSR 155 Custom di Yard Build Indonesia

Setelah sukses digelar di Jakarta, Bandung dan Bali, program Yard Built Indonesia terus bergulir. Kali ini giliran empat builder Jawa Tengah dan Yogyakarta yang memamerkan Yamaha XSR 155 custom. Hasil karya mereka tampil perdana di event XSR 155 Motoride yang digelar di Yogyakarta, Sabtu 26 Maret 2021.

KEY TAKEAWAYS

  • program Yard Built Indonesia Yamaha XSR 155 custom

    Tampil perdana di event XSR 155 Motoride yang digelar di Yogyakarta
  • Empat builder terpilih yang berkesempatan memodifikasi XSR 155 terdiri dari Denny Andrean “Jandro” (Disaster 13) dan Hendra Cahyono (Pap n Mam Modified) dari Semarang, Jonathan Ricky (DM Work Motorcycle) dari Solo dan Wendy Purnama (W Bike Kustom) yang berasal dari Yogyakarta. Selain memamerkan kreasi yang mereka buat, para peserta juga melakukan perjalanan ke tempat-tempat wisata populer yang syarat dengan budaya.

    "Jogja dikenal sebagai salah satu wilayah dengan perkembangan custom motor yang cukup pesat dan penuh antusiasme, sehingga cepat mengikuti tren, serta lingkup modifikasinya kental dengan sentuhan seni. Hadirnya XSR 155 ikut menggairahkan perkembangan custom di Jogja, apalagi motor ini mudah dimodifikasi dengan berbagai gaya sesuai selera konsumen yang menyukai seni dan keindahan. Apalagi hadirnya program Yard Built dan event XSR 155 Motoride, makin menambah kecintaan dan kebanggaan menggunakan XSR 155,” ungkap Johannes B.M.S, Chief Yamaha DDS 3 (Jawa Tengah & Yogyakarta).

    Yamaha Yard Build XSR 155

    Acara dimulai dengan press conference di Kebon Ndalem Café. Kemudian dilanjut dengan launching unit custom XSR 155 Yard Built. Di sesi ini para builder diberi kesempatan untuk menjelaskan konsep modifikasi yang telah mereka lakukan.

    Baca juga: Referensi Modifikasi Simpel Yamaha Fazzio Hybrid, Makin Manis Buat Diajak Mejeng

    Untuk peserta pertama, Hendra Cahyono (XSR 155 Modern Flat Track). Ia menggarap XSR 155 menjadi sebuah motor bergenre Flat Track. “Untuk program Yard Built, kami membentuk frame depan XSR 155 agar cocok dibikin flat track. Dan kami ingin membuat flat track yang kesannya modern futuristik. Referensi lihat dari motor flat track tapi disesuaikan dengan taste Pap N Mam,” jelas Hendra.

    Yamaha Yard Build XSR 155

    Untuk body pakai bahan full alumunium dan pengerjaannya handcraft, yang merupakan ciri khas Pap N Mam. Serat-serat alumunium hasil goresan amplas terlihat. Tampilan lampu depan dan belakang dibuat baru. Menariknya headlamp pop up style, cover lampu bisa membuka dan menutup secara otomatis. Wheelbase lenbih panjang, header knalpot bahan titanium dengan dibekali fitur exhaust valvetronic dan silincer aluminium custom. Menurut Hendra, XSR 155 Modern Flat Track garapannya cocok untuk mereka yang suka hal modern dan petualangan.

    Lalu Denny Andrean (XSR 155 Chopper Pancaka). Ia mengatakan kalau ini pengalaman pertamanya mengubah motor dengan delta box menjadi chopper. “Saya ingin memperlihatkan kalau XSR 155 bisa diubah jadi chopper dan terbukti hasilnya. Dan ini menjadi satu-satunya XSR 155 chopper dengan konsep khas dari bengkel saya. Tidak akan dibuat lagi sebagai apresiasi berkolaborasi dengan Yamaha. Rencananya saya ingin touring dengan XSR 155 chopper ini ke Bali.,” ujarnya.

    Yamaha Yard Build XSR 155

    Untuk custom motor garapan Denny lebih ke detailing part, stang tinggi, long fork, tangki bentuk peti mati, sebagai tribute momen pandemi Covid-19. Nama motor ini Pancaka artinya api pembakar, supaya motor ini tetap menyala.

    Kemudian Yonatan Ricky (XSR 155 Infinite Dirt Bike). “Custom XSR 155 yang saya bikin inspirasinya dari motor cross tahun ’80-an yang punya look klasik tapi beberapa fitur sudah modern, jadi masih nyambung dengan XSR 155,” terangnya.

    Yamaha Yard Build XSR 155

    Dalam modifikasi ini diperkuat model klasik di body belakang dengan menampilkan lekuk minimalis dan bulat-bulat. Fender depan dan belakang juga menonjolkan tampilan klasik. Dengan sentuhan DM Work, pengaplikasiannya menjadi model yang simpel dan fungsional, sesuai market bengkel miliknya yang menyasar pengguna motor harian. Jadi dibuat tidak terlalu ekstrim tapi sisi detailnya rapi, inti motor pabrikan tidak hilang. Ada pemotongan frame belakang tapi sistemnya knock down (bongkar pasang).

    Terakhir Wendy Purnama (XSR 155 Big Wheels BWXSR155). “Dalam program Yard Built ini, saya pilih inspirasinya dari motor Yamaha BW200. Selain agar berbeda dari yang lain, konsep awal XSR 155 sudah bagus, jadi dengan big wheels tambah kekar, elegan, gagah dengan warna hitam glossy dan army glossy,” jelasnya.

    Yamaha Yard Build XSR 155

    Pihaknya memakai body set dan kaki-kaki full set baru. Kaki-kaki dan area transfer gear diubah, agar sesuai dengan penggunaan roda yang lebih besar. Custom motor ini pun tidak mengesampingkan fungsinya. “BWXSR155” ini motor yang cocok dipakai buat adventure.

    Setelah selesai memberi penjelasan mengani konsep modifikasi dari para builder, selanjutnya mereka melakukan riding. Dimulai dari jalan Malioboro untuk menuju Taman Sari yang merupakan cagar budaya warisan Keraton Yogyakarta. Setelah itu ke pusat kerajinan perak di Kotagede, berlanjut ke area Candi Prambanan dan berakhir di Obelix Hills, Sleman. Di perbukitan tersebut digelar sesi sharing builder dengan konsumen seputar modifikasi XSR 155.

    “Aktivitas yang digelar dengan beragam tema menarik ini menyuguhkan karya custom builder Yard Built yang menginspirasi dunia modifikasi, serta memberikan pengalaman touring bersama Yamaha di tempat heritage dan bernuansakan nature. Jogja merupakan kota bersejarah, kaya akan pariwisata dan budaya, serta unggul di dunia custom," tutup Johannes.

    Yamaha Yard Build XSR 155

    Sebagai informasi, XSR155 merupakan sepeda motor pertama retro modern yang dijual Yamaha di Indonesia. Berbekal mesin Fuel Injection berkapasitas 155cc, SOHC, 4 langkah berpendingin cairan, dan telah dilengkapi dengan teknologi VVA. Tenaga yang dihasilkan mencapai 19 hp pada 10.000 rpm dan torsi sebesar 14,7 Nm di 8.500 rpm.

    Desainnya turunan dari keluarga besar Sport Heritage XSR series. Sesuai namanya, bernuansa klasik tetapi sudah dibenamkan teknologi modern. Bentuk headlamp model bulat. Tetapi di dalamnya sudah dilengkapi multi-reflektor serta lampu Daytime Running Light atau DRL. Teknologinya pun sudah Light Emitting Diode alias LED. Terdapat logo XSR di bagian tengah lampu.

    Karena mengedepankan estetika lawas, maka bentuknya dibuat membulat dan memanjang. Persis motor klasik ‘XS’. Bedanya, ia tidak berbahan pelat alumunium, melainkan resin alias hanya cover. Isinya juga cuma bisa menampung 10,4 liter bahan bakar. Dan terdapat pula logo 3D Yamaha, biar terlihat mewah.

    Yamaha Yard Build XSR 155

    Dimensinya cukup bongsor, yakni 2.000 x 805 x 1.080 mm (PxLxT). Sumbu rodanya 1.330 mm, memiliki ground clearance 170 mm. Tinggi tempat duduk 810 mm, sama seperti MT-15. Bobot keringnya 134 kg.

    Selain headlamp dan stop lamp yang sudah LED, fitur canggih lainnya bisa dirasakan di bagian panel instrumen. Berbagai informasi mengenai motor tersaji dalam bentuk layar full digital. Isinya cukup lengkap, mencakup spidometer, takometer, pengukur bahan bakar dan indikator posisi gigi.

    Ia pakai rangka delta box yang dikenal kokoh, dan punya tingkat stabilitas mumpuni. Kaki-kakinya modern dan gambot, mirip dengan Yamaha MT-15. Suspensi depan upside down dengan diameter besar, setara R25. Pengereman sudah cakram depan maupun belakang. Depan dijepit kaliper 2 piston, belakang dikawal kaliper 1 piston.

    Peleknya lebar, depan 2.75 inci dan belakang 4 inci, serta diameternya 17 inci. Bentuk palangnya serupa dengan MT-15. Ukuran bannya pakai 110/70 depan, dan belakang 140/70, serta lengan ayun aluminium ala Yamaha R15. Profil bannya pakai kembangan kasar ala motor adventure. (Bgx/Tom)

    Baca juga: Builder Bogor Ubah Royal Enfield Classic 500 Jadi Bobber

    Zenuar Yoga

    Zenuar Yoga

    Zenuar 'Bgenk' Yoga adalah salah satu jurnalis otomotif berpengalaman di Indonesia. Spontanitas dan suaranya yang lantang memberi warna kemanapun dia pergi. Keseharian, Yamaha Nmax jadi andalan mobilitas ke kantor atau untuk peliputan. Pengalaman berkendara dan pengetahuan di bidang otomotif roda dua membuatnya kerap ditunjuk sebagai road captain saat Forum Wartawan Otomotif melakukan kegiatan touring. 

    Baca Bio Penuh

    Model Motor Yamaha

    • Yamaha Jupiter Z1
      Yamaha Jupiter Z1
    • Yamaha Fino 125
      Yamaha Fino 125
    • Yamaha Nmax
      Yamaha Nmax
    • Yamaha Fazzio
      Yamaha Fazzio
    • Yamaha Mio M3 125
      Yamaha Mio M3 125
    • Yamaha Aerox Connected
      Yamaha Aerox Connected
    • Yamaha WR155 R
      Yamaha WR155 R
    • Yamaha MX King
      Yamaha MX King
    • Yamaha Nmax Turbo
      Yamaha Nmax Turbo
    • Yamaha Grand Filano Hybrid Connected
      Yamaha Grand Filano Hybrid Connected
    Harga Motor Yamaha

    Jangan lewatkan

    Promo Yamaha XSR 155, DP & Cicilan

    • XSR 155 Standard DP Rp 3,9 Juta Angsuran Rp 1,84 Juta x 35 Bulan Rp 37,78 Juta OTR Lihat Promo

    GIIAS 2024

    IMOS 2024

    Anda mungkin juga tertarik

    • Berita
    • Artikel feature
    • Yang Akan Datang
    • Yamaha Niken
      Yamaha Niken
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Yamaha Cygnus X
      Yamaha Cygnus X
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan

    Video Motor Yamaha XSR 155 Terbaru di Oto

    Oto
    • Suzuki GSX 150 Bandit vs Yamaha XSR 155 | Bike Review | Pilih Yang Mana? | OTO.com
      Suzuki GSX 150 Bandit vs Yamaha XSR 155 | Bike Review | Pilih Yang Mana? | OTO.com
      20 Oct, 2020 .
    • Yamaha XSR 155 | First Impression | Apa Unggulnya dari Kawasaki W175? | OTO.com
      Yamaha XSR 155 | First Impression | Apa Unggulnya dari Kawasaki W175? | OTO.com
      04 Dec, 2019 .
    Tonton Video Motor Yamaha XSR 155

    Bandingkan & Rekomendasi

    Yamaha XSR 155
    Yamaha XSR 155
    Rp 37,78 Juta
    Harga Yamaha XSR 155
    BMW R Nine T
    BMW R Nine T
    Rp 644 Juta
    Tulis Review Harga R Nine T
    Husqvarna Svartpilen 401
    BMW R Nine T Scrambler 
    Triumph Bonneville T120
    Kapasitas 155
    1170
    373
    1170
    1200
    Tenaga Maksimal 19
    110
    42.91
    110
    78
    Kategori Cafe Racer
    Cafe Racer
    Cafe Racer
    Cafe Racer
    Cafe Racer
    Opsi start Electric
    Electric
    Electric
    Electric
    Electric
    Rem Depan Disc
    Cakram Ganda
    Disc
    Cakram Ganda
    Disc
    Bandingkan Sekarang

    Tren Cafe Racer

    Artikel Motor Yamaha XSR 155 dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Artikel Feature
    • Buatan Indonesia dan Lebih Mahal dari XSR155, Yamaha Luncurkan XSR125
      Buatan Indonesia dan Lebih Mahal dari XSR155, Yamaha Luncurkan XSR125
      Anjar Leksana, 14 Nov, 2023
    • Cocok buat Hobi, Pilih Yamaha XSR 155 atau Honda CB150X?
      Cocok buat Hobi, Pilih Yamaha XSR 155 atau Honda CB150X?
      Zenuar Istanto, 09 Feb, 2023
    • Yamaha XSR 155 2022 Dipersolek Warna dan Livery Baru
      Yamaha XSR 155 2022 Dipersolek Warna dan Livery Baru
      Bangkit Jaya Putra, 14 Jan, 2022
    • Yamaha XSR900 2022 Mengambil TZ250 sebagai Inspirasi
      Yamaha XSR900 2022 Mengambil TZ250 sebagai Inspirasi
      Zenuar Istanto, 05 Nov, 2021
    • Yamaha XSR 125 Meluncur di Eropa, Lengkapi Line-up Sport Heritage
      Yamaha XSR 125 Meluncur di Eropa, Lengkapi Line-up Sport Heritage
      Helmi Alfriandi, 19 Mei, 2021
    • 4 Inspirasi Gaya Custom Yamaha XSR155 Kreasi Builder Lokal
      4 Inspirasi Gaya Custom Yamaha XSR155 Kreasi Builder Lokal
      Helmi Alfriandi, 23 Nov, 2020

    Bandingkan

    You can add 3 variants maximum*