Bikin Geger, Yamaha Mio Sporty Lawas 2004 Ini Dijual Rp 35 Juta, Apa Istimewanya?

Bikin Geger, Yamaha Mio Sporty Lawas 2004 Ini Dijual Rp 35 Juta, Apa Istimewanya?
Contents
Baca SelengkapnyaSembunyikan

Yamaha Mio Sporty kini naik daun lagi, motor matik yang diperkenalkan pertama kali pada 2003 lalu di Indonesia sekarang banyak dilirik konsumen, khususnya para kolektor. Di beberapa forum jual beli, harga unit yang sudah direstorasi bahkan tembus belasan juta rupiah.

Nah yang satu ini lebih bikin geleng-geleng kepala. Bagaimana tidak? Harganya ditawarkan dengan banderol Rp 35 juta. Bahkan lebih mahal dari satu unit all new Yamaha NMax 155 Connected ABS. Lalu, apa sih yang bikin Mio lawas punya harga fantastis?

Restorasi Yamaha Mio Sporty 2004

Pemiliknya adalah Jimmy Anwar yang juga pemilik bengkel restorasi Yamaha Mio, Mionizer di kawasan Sawangan, Depok, Jawa Barat. Jimmy bilang, faktor yang membuat motornya punya mahar tinggi ada di kelangkaan spare part alias onderdilnya.

"Semua part kita ganti hampir bisa dibilang full restorasi (ganti baru). Tapi untuk rangka dan crankcase kita perbaiki, karena cukup sulit untuk dapatnya butuh syarat-syarat lebih ke Yamaha Indonesia," kata Jimmy saat dihubungi OTO.com, Selasa (28/9).

Restorasi Yamaha Mio Sporty 2004

Baca juga: Bedah Secara Lengkap Spesifikasi dan Fitur Motor Matik Termurah Yamaha di Indonesia

Restorasinya adalah mengganti semua part dan printilan dari motor, mulai dari menggunakan bodi halus dan kasar yang baru, suspensi, ban, pelek, dalaman mesin, CVT, speedometer, baut-baut, CDI, spion, tangki BBM, jok, sampai stripping original. Fokusnya adalah membuat Yamaha Mio miliknya tampil baru seperti pertama kali meluncur.

"Semuanya baru, jadi saya bikin sesuai pertama kali motor ini keluar. Karena kita konsepnya restorasi, fokus kita ke OEM enggak ada ubahan buat dongkrak performa. Inti dari motor ini semuanya kita bikin gress," lanjut dia.

Restorasi Yamaha Mio Sporty 2004

Jimmy juga menjelaskan, harga yang tinggi dari Yamaha Mio restorasi di pasaran disebabkan banderol onderdil yang kini makin mahal dijual pabrikan. Maka dari itu, ia menyesuaikan biaya restorasi dengan harga jual ke pasaran.

"Kalau dibilang goreng harga sih enggak ya, karena memang unit bahan atau bekasnya masih banyak di pasaran. Lebih ke harga spare parts dari A sampai Z itu sudah tinggi sekarang, bisa cari tahu sendiri ke diler Yamaha Indonesia. Dan di Mio printilan kecil itu banyak banget, seperti baut saja saja cuma Rp 15 ribu memang tapi ada puluhan jumlahnya," ucapnya.

Restorasi Yamaha Mio Sporty 2004

Warna langka

Indikator lain yang membuat Yamaha Mio Sporty miliknya Berharga tinggi ada di kelangkaan warna dan striping. Jimmy mengatakan, Mio lawas 2004 dengan kelir kuning memiliki derajat yang lebih tinggi ketimbang warna lain.

"Ikoniknya memang warna kuning dan cukup langka di pasaran. Harga bodi halusnya saja tembus Rp 5 juta itu sudah sama stripping. Karena barangnya sudah susah, jadi memang ada yang jualnya suka-suka itu," ucapnya.

Menurutnya tren kembali membeli Mio lawas diawali dari rasa ingin nostalgia pengendara. Di 2019 adalah awal mula pamor motor matik besutan garpu tala ini meningkat.

Restorasi Yamaha Mio Sporty 2004

"Orang mulai cari lagi dan restorasi di 2019, kencangnya di 2020 sampai sekarang banyak yang masih cari atau beli bahan dan diperbaiki ulang," katanya.

Sebagai informasi, Yamaha Mio Sporty dibenamkan mesin berkubikasi 113,7 cc, SOHC 4-tak, pendingin udara, dan pengabut karburator. Di atas kertas dia mampu menghempaskan tenaga maksimal 9,5 dk pada 8.000 rpm dan torsi puncak 7,8 Nm di 7.000 rpm.

Bagaimana, tertarik dengan Yamaha Mio lawas berbanderol Rp 35 juta? (Kit/Tom)

Sumber foto: Mionizer

Baca juga: Empat Builder Bali Garap Yamaha XSR 155 Custom Jadi Berkarakter

Bangkit Jaya Putra

Bangkit Jaya Putra

Pria yang akrab dipanggil dengan Bangkit. Ia sangat gemar mengendari motor. Passion nya di jurnalisme, khususnya otomotif juga sangat kuat.

Baca Bio Penuh

Model Motor Yamaha

  • Yamaha Jupiter Z1
    Yamaha Jupiter Z1
  • Yamaha Fino 125
    Yamaha Fino 125
  • Yamaha Nmax
    Yamaha Nmax
  • Yamaha Fazzio
    Yamaha Fazzio
  • Yamaha Mio M3 125
    Yamaha Mio M3 125
  • Yamaha Aerox Connected
    Yamaha Aerox Connected
  • Yamaha WR155 R
    Yamaha WR155 R
  • Yamaha MX King
    Yamaha MX King
  • Yamaha Nmax Turbo
    Yamaha Nmax Turbo
  • Yamaha Grand Filano Hybrid Connected
    Yamaha Grand Filano Hybrid Connected
Harga Motor Yamaha

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • Kawasaki Ninja H2SX
    Kawasaki Ninja H2SX
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Yamaha Niken
    Yamaha Niken
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Kawasaki Ninja H2R
    Kawasaki Ninja H2R
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW R 1200 GS 2024
    BMW R 1200 GS 2024
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Viar E Cross ev
    Viar E Cross
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Motor Yamaha MIO Z Terbaru di Oto

Oto
  • Yamaha Mio-Z review 2016
    Yamaha Mio-Z review 2016
    12 Apr, 2016 . 19K kali dilihat
Tonton Video Motor Yamaha MIO Z

Tren Scooter

  • Yang Akan Datang
  • Kymco AK 550
    Kymco AK 550
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW C Evolution ev
    BMW C Evolution
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Polytron T-Rex ev
    Polytron T-Rex
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Polytron EVO ev
    Polytron EVO
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Yamaha Cygnus X
    Yamaha Cygnus X
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Motor Scooter Yang Akan Datang

Artikel Motor Yamaha MIO Z dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Skuter Matik Yamaha Termurah, Segini Cicilan Mio Z
    Skuter Matik Yamaha Termurah, Segini Cicilan Mio Z
    Anjar Leksana, 21 Feb, 2022

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*