Belum Dapat Subsidi Rp7 Juta dari Pemerintah, Ini Respons Alva Auto

Belum Dapat Subsidi Rp7 Juta dari Pemerintah, Ini Respons Alva Auto

 

KEY TAKEAWAYS

  • Alva One sudah rakitan lokal

    Tapi TKDN masih 33,07 persen, di bawah syarat 40 persen dari pemerintah
  • PT Ilectra Motor Group (IMG), produsen dan pemegang merek skutik listrik Alva Auto mengungkapkan akan terus meningkatkan Tingkat Kandungan Lokal Dalam Negeri (TKDN) produknya. Ini setelah keputusan pemerintah yang tidak menyertakan mereka sebagai produsen yang menerima bantuan atau subsidi kendaraan listrik beberapa waktu lalu.

    Padahal, Alva lewat produk motor listrik Alva One, sudah diproduksi di dalam negeri di pabrik mereka di Cikarang. Pemerintah sendiri sudah memberikan syarat, produsen yang menerima bantuan pemerintah ini harus memiliki TKDN minimal 40 persen.

    Septriwan Rahmat, COO & Chief Engineer Alva mengungkapkan pihaknya tahun ini akan terus berupaya meningkatkan TKDN produk mereka. Keputusan ini bahkan diungkapkan dengan atau tanpa subsidi pemerintah.

    “Pasti kami ke sana (meningkatkan TKDN), ada atau tidak ada subsidi, pasti akan kami tingkatkan. Jenisnya beragam, mulai supply chain hingga komponen lain. Ada subsidi tentu akan lebih baik lagi,” ucap Rahmat, saat ditemui di acara Asia EV Technology Summit 2023 di kawasan Kemayoran, Jumat (17/3/2023).

    Alva One sendiri memiliki nilai TKDN sebesar 33,07 persen sesuai dengan informasi di halaman TKDN Kemenperin. Dalam halaman tersebut, PT Electra Mobilitas Indonesia dengan jenis produk sepeda motor listrik dan merek Alva ACC-BN AT ONE. Rahmat tidak mengungkapkan apakah target memenuhi kriteria minimal 40 persen tersebut bisa dicapai tahun ini dan membuat Alva One menjadi salah satu produk yang menerima bantuan pemerintah.

    Baca Juga: Pemerintah Larang Naikkan Harga, Ini Banderol Gesits, Volta dan Selis Sebelum Dipotong Subsidi

    “Semoga saja,. Kita tidak menargetkan (harus dapat subsidi) tapi kita terus tingkatkan kontribusi pada industri. Tentu ada subsidi lebih baik,” ucap Rahmat menambahkan.

    Saat ditanya mengenai peningkatan permintaan jika mendapatkan subsidi, Rahmat mengaku siap. Tidak ada kesulitan bagi fasilitas mereka di Cikarang memenuhi lonjakan permintaan konsumen nantinya.

    “Pabrik kita menerapkan flexible manufacturing system. Kita tinggal naikin shift. Investment juga minim jadi itu bisa dilakukan,” ucap Rahmat.

    Sebagai insan industri kendaraan listrik, Rahmat bersyukur langkah yang diambil pemerintah untuk mempercepat penggunaan kendaraan listrik. Meski soal besaran subsidi yakni Rp7 juta untuk motor baru, tidak selalu cukup.

    “Dari manufaktur besaran subsidi tidak akan pernah pas. Tapi saya bersyukur, ini langkah awal yang baik dan perlu kita apresiasi,” ucap Rahmat.

    Sebelumnya, dalam peresmian pabrik mereka di Cikarang, Alva mengungkapkan dapat memproduksi maksimal 100 ribu unit kendaraan listrik per tahunnya. Soal TKDN, target tahun ini bisa menyentuh angka 40 persen.

    Sebelumnya, pemerintah sudah mengumumkan akan memberikan bantuan pembelian motor listrik baru sebesar Rp7 juta. Bantuan ini dialokasikan untuk 200 ribu unit motor listrik dan diharapkan berlaku pada 20 Maret 2023. Pemerintah baru menyebutkan tiga merek motor listrik yakni Gesits, Selis dan Volta yang mendapat bantuan. (STA/ODI)

     

    Baca Juga: Smoot Tempur Terdaftar Dapat Subsidi Pemerintah, Harganya Jadi Rp11 jutaan

    Setyo Adi Nugroho

    Setyo Adi Nugroho

    Pemuda asal Yogyakarta yang gemar fotografi dan dunia otomotif. Adi, begitu ia disapa, sudah cukup lama berkecimpung di jurnalisme. Khususnya otomotif. Salah satu poin paling menarik dari dirinya, sang bapak mengoleksi motor Honda Supra. Berlanjut sampai dirinya yang tetap setia menggunakan moped atau motor bebek Honda Supra di tengah terpaan gelombang skutik.

    Baca Bio Penuh

    Model Motor Alva

    • Alva CERVO ev
      Alva CERVO
    • Alva One ev
      Alva One
    • Alva One Xp ev
      Alva One Xp
    • Alva N3 ev
      Alva N3
    Harga Motor Alva

    Jangan lewatkan

    GIIAS 2024

    IMOS 2024

    Anda mungkin juga tertarik

    • Berita
    • Artikel feature

    Video Motor Alva One Terbaru di Oto

    Oto
    • Uji Lengkap Alva One: Performa, Handling, Akomodasi, hingga Biaya Isi Listrik | oto.com
      Uji Lengkap Alva One: Performa, Handling, Akomodasi, hingga Biaya Isi Listrik | oto.com
      16 Nov, 2022 .
    • Alva One, Motor Listrik Lebih Murah Dari Nmax dan PCX | First Impression [GIIAS 2022]
      Alva One, Motor Listrik Lebih Murah Dari Nmax dan PCX | First Impression [GIIAS 2022]
      01 Sep, 2022 .
    Tonton Video Motor Alva One

    Bandingkan & Rekomendasi

    Alva One ev
    Alva One
    Rp 34,99 Juta
    Tulis Review Harga Alva One
    Honda Vario 125
    Honda Vario 125
    Rp 24,45 Juta
    Harga Vario 125
    Suzuki Satria F150
    Suzuki Satria F150
    Rp 28,91 Juta
    Harga Satria F150
    Kymco Racing King 150i
    Honda PCX160
    Honda PCX160
    Rp 32,67 Juta
    Harga Honda PCX160
    Tenaga Maksimal 5.3
    11.1
    18.23
    13.8
    15.8
    Torsi Maksimal 46.6 Nm
    10.8 Nm
    13.8 Nm
    11.7 Nm
    14.7 Nm
    Kapasitas -
    124.8
    147.3
    149
    156.9
    Jenis Mesin -
    4-Step, SOHC, eSP, Liquid Cooling Engine
    4-Stroke, Liquid Cooled, DOHC
    4 Stroke, 4 Valve, SOHC, FI
    Single Cylinder, 4 Valves, 4-Stroke, Liquid Cooled Engine
    Bandingkan Sekarang

    Tren Scooter

    • Yang Akan Datang
    • Kymco AK 550
      Kymco AK 550
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • BMW C Evolution ev
      BMW C Evolution
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Des, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Polytron T-Rex ev
      Polytron T-Rex
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Polytron EVO ev
      Polytron EVO
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Yamaha Cygnus X
      Yamaha Cygnus X
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    Motor Scooter Yang Akan Datang

    Artikel Motor Alva One dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • GIIAS 2022: Alva Auto Memperkenalkan Diri dan Merilis Produk Pertama
      GIIAS 2022: Alva Auto Memperkenalkan Diri dan Merilis Produk Pertama
      Bangkit Jaya Putra, 13 Agu, 2022

    Bandingkan

    You can add 3 variants maximum*