Wuling Langsung Kantongi 2.000 Pemesanan BinguoEV dalam Dua Minggu
Paling laris varian 410 km, harganya belum ada
Selepas dikenalkan di Indonesia. Wuling Motors langsung mencatatkan angka pemesanan 1.000 SPK dalam tujuh hari pertama. Kemudian mereka kembali meraup lebih dari 1.000 SPK tambahan BinguoEV pada minggu kedua. Itu terjadi setelah pemesanan dibuka sejak 16 November 2023. Yang paling menyedot perhatian, ialah varian 410 km karena paling banyak dipesan masyarakat. Padahal harga resmi belum juga dirilis.
KEY TAKEAWAYS
Promo Electric Icon Priority Pack diperpanjang hingga 15 Desember 2023
Keuntungannya, mendapat garansi seumur hidup untuk komponen utama powertrain"Kami berterima kasih atas sambutan yang luar biasa dari konsumen terhadap kendaraan listrik terbaru kami di Indonesia, BinguoEV. Keberhasilan ini tidak hanya mencerminkan antusiasme masyarakat terhadap teknologi ramah lingkungan. Tetapi juga menandai pencapaian Wuling Motors dalam memimpin tren kendaraan listrik di Indonesia. Peningkatan angka pemesanan ini juga menggambarkan ketertarikan konsumen terhadap BinguoEV. Serta menjadi indikator kini semakin menyadari pentingnya solusi mobilitas berkelanjutan. Tepatnya dalam mewujudkan masa depan hijau, sejalan dengan semangat Drive For A Green Life,” tutur Dian Asmahani, Marketing & Sales Director Wuling Motors, dalam surel resmi (2/12).
Lantaran terjadi peningkatan angka pemesanan. Wuling juga memperluas promo Electric Icon Priority Pack bagi para konsumen yang melakukan pemesanan hingga 15 Desember 2023. Adapun, pemesan BinguoEV varian 410 km bakal mendapatkan Electric Icon Priority Pack dengan beragam keuntungan. Meliputi Lifetime Core EV Component Warranty seperti power battery, drive motor dan motor control unit.
Anda juga berhak mendapatkan gratis AC Charging Device berdaya 7,7 kW, gratis biaya perawatan berkala hingga 5 tahun atau 50.000 kilometer (yang mana tercapai dahulu). Tersedia voucher listrik periode dua tahun dengan nilai Rp4 juta, hingga aksesori berupa storage box, kaca film dan karpet. Berlaku bagi konsumen yang melakukan pemesanan. Sedangkan kalau melakukan pemesanan BinguoEV varian 333 km juga berkesempatan mendapatkan beberapa keuntungan AC Charging Device dan aksesori (storage box, kaca film & karpet).
Baca Juga: Spesifikasi dan Fitur Wuling BinguoEV, Seberapa Menarik?
“Dengan raihan angka lebih dari 2.000 SPK, Wuling memperluas Electric Icon Priority Pack bagi pemesan BinguoEV berikutnya. Langkah ini kami ambil sebagai bentuk penghargaan kepada pelanggan Wuling. Juga, menyajikan pengalaman eksklusif serta manfaat lebih luas bagi mereka yang memilih menjalani gaya hidup ramah lingkungan bersama BinguoEV. Program ini berlaku hingga 15 Desember 2023,” Dian mengimbuhi.
Informasi tambahan. Secara keseluruhan BinguoEV mengadopsi gaya desain timeless dan dipadukan dengan elemen-elemen modern. Sehingga menambah unsur futuristik di kendaraan listrik ini. Ia menawarkan kabin luas dengan jok berbahan semi leather yang menyajikan kenyamanan ekstra bagi penumpang maupun pengemudi. Kelengkapan lain berupa 15 kompartemen plus bagasi lapang.
Beragam fitur penunjang kenyamanan berkendara lain juga turut terpasang di dalam BinguoEV. Pengemudi dapat melakukan pengaturan posisi duduk dengan lebih mudah melalui fitur Electric Seat Adjustment. Di dashboard terdapat Multifunction Steering Wheel berikut tombol pengoperasian audio dan pengaturan menu. Di konsol tengah kendaraan ini turut dilengkapi dengan tombol Electric Parking Brake dan Auto-Vehicle Holding. Perjalanan pun semakin menyenangkan berkat sistem hiburan terintegrasi lewat head unit 10,25 inci. (ALX/ODI)
Baca Juga: Pemesanan Wuling BinguoEV Tembus 1.000 Unit, Periode Pre-book Ditambah
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi Wuling Binguo EV
Model Mobil Wuling
Jangan lewatkan
Promo Wuling Binguo EV, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Unggulan Wuling
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Wuling Binguo EV Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Jenis Bahan Bakar
Electric
|
Bensin
|
Bensin
|
Bensin
|
Electric
|
Tenaga
67
|
109
|
106
|
119
|
40
|
Torsi
150
|
144 Nm
|
140 Nm
|
145 Nm
|
110 Nm
|
Jenis Transmisi
Otomatis
|
Otomatis
|
Manual
|
Manual
|
Otomatis
|
Mesin
-
|
1496
|
1496
|
1498
|
-
|
Ground Clearance
-
|
152 mm
|
-
|
-
|
-
|
Mesin
-
|
1.5L Petrol Engine, In-Line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
|
1.5L Petrol Engine, In-Line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
|
1.5L Petrol Engine, 4 Cylinder 16 Valve DOHC
|
-
|
|
Tren Hatchback
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Wuling Binguo EV dari Carvaganza
Artikel Mobil Wuling Binguo EV dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review