Wow! Subaru Impreza Ini Dihargai Rp 3 Milyar
Jakarta: Meski bentuknya seperti kebanyakan Subaru Impreza WRX STI tahun 2007 lainnya, namun mobil ini memiliki nilai historis yang membuatnya sangat berharga. Inilah mobil yang dikendarai oleh perally WRC, Petter Solberg sepanjang musim 2007, dan mencetak dua podium finish.
Namun lebih dari itu, Subaru Impreza S12B ini adalah mobil terakhir yang dikemudikan oleh Collin McRae, dihadapan publik. Penampilan Collin McRae tersebut terjadi di tahun 2007, tepatnya pada event Goodwood Festival of Speed, beberapa bulan sebelum kecelakaan helikopter di dekat kediamannya, yang menewaskan sang rally legend tersebut.
Subaru Impreza S12B adalah kelanjutan kipra Subaru Impreza di ajang World Rally Championship, atau lebih dikenal dengan WRC. Perally ternama yang pernah menggunakan mobil ini, selain Petter Solberg dan McRae, adalah Richard Burns, Tommi Makkinen, Chris Atkinson, dan Stephan Sarazzin. Dua perally Britania Raya, Collin McRae dan Richard Burns, tercatat menjadi juara dunia dengan mobil Subaru Impreza ini. Kesuksesannya kemudian disambung oleh perally Norwegia Petter Solberg. Di tangan Petter Solberg, mobil ini pernah menjadi juara kedua di rally Acropolis, Yunani, dan kemudian meraih podium ketiga di rally Wales, Inggris.
Menurut situs rallysales dan autoblog, sejak saat itu, mobil legendaris tersebut disimpan, dan kemudian dibangun ulang. Jeroan mesin dan gearbox diremajakan, kopling, sistem pengereman, velg, dan suspensi diperbaharui, bahkan tabung pemadam kebakaran, kursi dan sabuk pengaman juga baru. Dengan kata lain, mobil ini adalah mobil bekas yang berada dalam kondisi prima karena sejak mengalami peremajaan itu, mobil hanya berjalan sejauh 350 km.
Sang penjual, O&M Motors yang berlokasi di Omagh, Irlandia Utara membanderol mobil ini dengan nilai 158.500 poundsterling, atau setara dengan hampir Rp 3,1 milyar dengan nilai tukar hari ini. Namun nilai tersebut masih kalah dengan Subaru Impreza, yang juga pernah dikendarai oleh Collin McRae, yang dihargai 164.000 pundsterling, atau setara Rp 3,2 milyar, yang laku terjual bulan Oktober 2015 lalu.
Anda bisa saksikan penampilan terakhir mobil ini, bersama Collin McRae di Goodwood Festival of Speed, Inggris melalui video di bawah ini.
Simak juga: Subaru Tampilkan Wajah Baru Subaru XV
Sumber: autoblog & rallysales
Jual mobil anda dengan harga terbaik
Model Mobil Subaru
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Subaru WRX STI Terbaru di Oto
Tren Sedan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Subaru WRX STI dari Carvaganza
Artikel Mobil Subaru WRX STI dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice