Waspada! Pelat Nomor Kendaraan Anda Dipakai Orang Lain Mendaftar Subsidi BBM
Distribusi bahan bakar minyak (BBM) yang masuk sebagai subsidi pemerintah saat ini sudah mulai menggunakan data penerima subsidi milik Pertamina. Beberapa SPBU saat ini mewajibkan pengguna kendaraan untuk menunjukkan data pelat nomor kendaraannya yang sudah terdaftar pada situs subsiditepat.mypertamina.id.
KEY TAKEAWAYS
Untuk mengisi BBM bersubsidi perlu mendaftar
Namun terjadi nomor kendaraan digunakan orang lain untuk mendaftar subsidi BBMNamun ada saja masalah di lapangan. Salah satunya diceritakan akun Twitter theBigEska beberapa waktu lalu. Pemilik akun bercerita, dirinya hendak mengisi BBM kendaraan Honda Civic Wonder 1987 miliknya di salah satu SPBU di Yogyakarta. Mobil lawas ini lebih banyak diam di rumah dan ini menjadi kali pertama setelah peraturan wajib menunjukkan data MyPertamina diberlakukan. Spesifikasi mesin lawas ini membuat mobil tersebut diisi BBM jenis Pertalite.
Namun dirinya terkejut saat hendak melakukan pengisian. Dalam sistem Pertamina di SPBU tersebut, nomor mobilnya sudah terdaftar. Lebih membingungkan lagi nomor polisi miliknya didaftarkan sebagai kendaraan yang menggunakan bahan bakar solar subsidi.
Merasa belum mendaftarkan nomor polisi kendaraannya, pemilik akun bingung dengan data yang ada di dalam sistem milik Pertamina tersebut. Selain itu, karena tidak ada di dalam sistem penerima Pertalite, pemilik kendaraan pulang tanpa mengisikan kendaraannya dengan BBM Pertalite.
Baca juga: Pakai Uang Negara, 189.803 Kendaraan Dinas Pemerintah Bakal Diganti Jadi Listrik
“Sampai saat ini dibiarkan di rumah. Tidak saya isi. Kecewa sih karena ternyata data milik Pertamina tidak sinkron dengan data Samsat, sehingga mudah saja orang mendaftarkan nomor pelat orang lain dengan jenis bahan bakar berbeda. Pasti ketahuan mobil dengan pelat tersebut pakainya bensin atau solar. Jika seperti ini takutnya informasi pelat nomor bisa disalahgunakan pihak tidak bertanggung jawab,” ucap sang pemilik akun saat dihubungi, Kamis (22/9/2022). Dirinya saat ini tengah mencari tahu bagaimana cara untuk mengoreksi data yang sudah masuk dalam sistem tersebut.
Bagaimana solusinya?
Mengetahui kasus ini, Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting memberikan tanggapan. Pihaknya terus mengimbau agar masyarakat yang merasa berhak menggunakan BBM Subsidi segera mendaftarkan kendaraannya.
Peran aktif masyarakat ini diharapkan dapat menghindari kejadian di atas. Ini karena proses pendaftaran dilakukan dengan menyertakan beberapa dokumen seperti KTP, STNK, foto kendaraan, foto diri serta dokumen lainnya. Termasuk nomor polisi.
Proses pendaftaran program subsidi juga dilakukan dengan bertahap. Mulai dari memasuki laman subsiditepat.mypertamina.id, hingga mengikuti instruksi yang ada di dalam web tersebut. Lantas bagaimana solusi terhadap kasus di atas?
“Konsumen bisa melaporkan ke Pertamina Contact Center 135 dengan menyertakan Copy STNK. Selain itu konsumen bisa coba kembali daftar ke laman subsiditepat.mypertamina.id,” ucap Irto.
Sebelumnya, pada akhir Agustus lalu dilaporkan sudah lebih dari satu juta unit kendaraan didaftarkan dalam Program Subsidi Tepat. Pendaftaran tersebut memperlihatkan 70 persen kendaraan menenggak BBM jenis pertalite dan 30 persen menggunakan solar subsidi. Pengguna BBM Pertalite kebanyakan adalah kendaraan pribadi sedangkan solar subsidi berimbang antara kendaraan umum dan kendaraan pribadi.
Pertamina juga terus berusaha meningkatkan jumlah pendaftar. Saat ini pihak Pertamina Patra Niaga terus menambah titik booth pendaftaran langsung yakni sekitar 1.300 titik. Harapannya proses verifikasi berjalan dengan maksimal dan menghindari masalah seperti yang terjadi di atas. (STA/TOM)
Baca juga: Mobil Listrik Mahal, Seleksi Hybrid Ini Bisa Dilirik Kalau Mau Ikut Tren Elektrifikasi
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Pilihan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice