Tunggangi Defender Pikap, Jokowi Pantau Proyek Tol Becakayu
Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) hari ini (3/11) meresmikan tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu (Becakayu). Yang unik, orang nomor 1 di Indonesia ini memilih naik Land Rover Defender lawas untuk meninjau jalan tol yang baru jadi itu.
Land Rover Defender 110 County dengan format single cab pickup buatan 1989. Seperti dirilis Kompas, Kepala Sekretariat Presiden, Heru Budi Hartono menyebutkan, “Mobil keluaran Inggris itu awalnya sudah tak bisa jalan, namun diperbaiki Istana.”
Jokowi pun tampak duduk di mobil dengan kapasitas kabin dua penumpang itu. Plat RI 1 yang menjadi penunjuk mobil pengangkut presiden pun, dipasang pada mobil off-road ikonik Britania Raya tersebut. Mobil berumur hampir 3 dekade ini, sekarang dijual di pasaran mobkas dengan kisaran US$ 45 ribu atau sekitar Rp 600 juta (laman: top classic car).
Memanfaatkan mesin 2,5 liter TD (turbo diesel) berkode 19J. Kendaraan ini memang kerap dijadikan pilihan untuk moda militer ataupun menjelajah lintas medan. Mesin 4-silinder dengan turbo ini, mampu memproduksi 85 dk dengan torsi maksimum di level 200 Nm. Pada 1989 memang periode terakhir unit ini digunakan sebagai pendongkrak daya. Sistem geraknya, tentu saja 4 roda part time (4 x 4).
Saat ini, Defender sudah tak diproduksi lagi oleh Land Rover. Edisi terakhirnya dirilis keluar dari pabrik Solihull pada Januari 2016. Setelah 68 tahun diproduksi, Defender menandai unit ke 2,016,933. Di Indonesia, PT Wahana Auto Ekamarga selaku Agen Pemegang Merek Jaguar dan Land Rover merilis Defender Heritage dan Adventure. Keduanya dibanderol dengan harga Rp 1,4-1,5 miliar (off the road).
Sehari-hari, sang Presiden memang bukan menjadikan Defender sebagai tunggangan. Biasanya ia menaiki Mercedes-Benz S-Class untuk berkunjung dari satu tempat ke tempat lain. Jokowi bahkan beberapa kali terlihat mengendarai Kawasaki KLX 150 untuk mengelilingi daerah yang sedang dikunjungi.
Melihat kendaraan yang dipilih Jokowi memang selalu menarik. Sebagai Presiden di Republik ini, mobil atau motor yang dipilihnya tentu menjadi titik perhatian yang unik. Biasanya orang nomor satu di sebuah negara, menggunakan kendaraan pilihan yang mampu memberinya perlindungan khusus. Tapi kali ini dirinya di dalam mobil off-road dengan jendela terbuka, Jokowi nampaknya ingin menampilkan kesan berbeda. (Van/Odi)
Baca Juga: Jokowi Setia Gunakan Kawasaki KLX 150
Foto: Jeffry Yanto Sudibyo
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice