Toyota Sienta Facelift, Harga Masih Sama

Toyota Sienta Facelift, Harga Masih Sama

Akhirnya ada juga upaya Toyota mendongkrak jualan Sienta. MPV perkotaan itu, disegarkan dengan sejumlah peningkatan. Diklaim, peningkatan luar dan dalam diberikan, berdasar masukan konsumen. Kadar sporty dan stylish ditingkatkan, agar Sienta kian menarik untuk dipinang. Harganya, juga dipastikan masih di level yang sama dengan sebelumnya.

Tema desain dengan jargon Active, Modern and Fun masih dipertahankan. Bagian wajah berubah, khususnya grille dan bumper. Tak banyak, tapi terlihat ubahannya. Lagi, diklaim kadar sporty eksterior meningkat berkat ubahan itu. Bumper yang tadinya hitam di bawah grille, dijadikan sama warnanya dengan bodi. Rumah lampu kabut dan desain tepiannya turut direvisi.

Sementara bagian eksterior lain masih terlihat sama. Pelek tetap memakai desain seperti sebelumnya, dengan bahan alloy ukuran 15 inci. Begitu juga antena. Masih memakai model standar, belum sirip ikan hiu (shark fin). Spoiler atas, desain lampu belakang, bumper belakang dan body kit masih sama seperti versi sebelum facelift.

Beralih ke kabin, ada sedikit fitur yang ditambah. Sedikit, lantaran cuma diberikan ekstra sandaran lengan (arm rest). Tipe varian bertransmisi CVT mendapat arm rest di depan dan belakang. Sedang arm rest belakang jadi standar untuk varian V dan Q. Estetika kabin, semua Sienta memakai warna hitam untuk interior. Khusus tipe G juga dengan kursi hitam. Sedang tipe V dan Q memakai warna burgundy sebagai pembungkus jok.

Fitur lain tak ada yang diubah. Kalau versi facelift di Thailand, memakai bahan kulit untuk pembungkus jok dan kemudi. Ditambah infotainment yang dilengkapi kamera sekeliling 360 derajat. Sedang di sini, jok masih dibungkus fabric dan infotainment sudah memakai layar sentuh 7 inci. Fitur pendukung hiburannya, pemutar video, DVD, iPod, Mirroring wia WiFi, internet dan perintah suara.

Toyota Sienta interior

Jantung mekanis juga tak dioprek. Sienta baru masih menggendong mesin 2NR-FE 4-silinder 1,5 liter berdaya 107 PS dan torsi puncak 140 Nm. Penyalur daya, tersedia pilihan manual 6-speed dan CVT. Fitur penjamin keselamatan Sienta, tiga kantong udara, ABS+EBD+BA dan sensor parkir. Khusus varian Q ditambah vehicle stability control (VSC) dan hill start assist (HSA).

Mengutip Marketing Director TAM, Anton Jimmi Suwandy, peningkatan pada Sienta baru dilakukan atas dasar masukan pelanggan setia. "Konsumen setia kami menginginkan penampilan Sienta yang lebih sporty dan stylish, sehingga tampil sebagai kendaraan yang tidak hanya dapat mengakomodasi segala jenis kegiatan, terutama kegiatan perkotaan dengan teman atau keluarga tapi juga mampu tampil lebih menarik," tutur Anton dalam keterangan resmi.

Harga Toyota Sienta baru tak ada perubahan dari sebelumnya. Berada di rentang Rp 249,05 - 302,85 juta. Variannya tinggal G, V dan Q. Sienta paling murah, tipe E sudah tak diproduksi lagi. (Tom/Odi)

Baca Juga: Sempat Recall, Toyota Rush Masih Bernasib Baik

Ardiantomi

Ardiantomi

Ardiantomi, atau yang akrab disapa Tomi ini awalnya tidak menggeluti dunia otomotif hingga ia menyadari pasion-nya dalam mengemudi dan memutuskan untuk lebih memahami seluk-beluk otomotif. Pria yang sudah piawai mengemudi sejak usia 12 tahun ini kemudian memiliki hasrat untuk dapat mencoba semua jenis mobil yang ada di dunia.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Toyota

  • Toyota Calya
    Toyota Calya
  • Toyota Avanza
    Toyota Avanza
  • Toyota Rush
    Toyota Rush
  • Toyota Agya
    Toyota Agya
  • Toyota Kijang Innova
    Toyota Kijang Innova
  • Toyota Raize
    Toyota Raize
  • Toyota Fortuner
    Toyota Fortuner
  • Toyota Hilux
    Toyota Hilux
  • Toyota Veloz
    Toyota Veloz
  • Toyota Yaris
    Toyota Yaris
Harga Mobil Toyota

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6 ev
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7 ev
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD D9 ev
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3 hev
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Toyota Sienta Terbaru di Oto

Oto
  • Toyota Sienta 2019 | Jakarta Coffee Paradise | OTO Com
    Toyota Sienta 2019 | Jakarta Coffee Paradise | OTO Com
    04 Dec, 2019 .
  • Kisah Toyota Sienta I OTO.com
    Kisah Toyota Sienta I OTO.com
    08 Sep, 2017 . 647 kali dilihat
  • Test Drive Toyota All New Sienta Bareng Jill Gladys I OTO.com
    Test Drive Toyota All New Sienta Bareng Jill Gladys I OTO.com
    16 Jun, 2017 . 27 kali dilihat
  • Test Drive Toyota Sienta V MT
    Test Drive Toyota Sienta V MT
    19 Oct, 2016 . 95 kali dilihat
  • Kenali Seberapa Praktis Toyota Sienta
    Kenali Seberapa Praktis Toyota Sienta
    14 Apr, 2016 . 124 kali dilihat
  • Toyota Sienta Launch IIMS 2016
    Toyota Sienta Launch IIMS 2016
    11 Apr, 2016 . 774 kali dilihat
  • Toyota All New Sienta
    Toyota All New Sienta
    11 Apr, 2016 . 284 kali dilihat
  • Berita Terkini : Review Toyota Sienta 2016 Indonesia
    Berita Terkini : Review Toyota Sienta 2016 Indonesia
    11 Apr, 2016 . 45K kali dilihat
  • Toyota All New Sienta - Find Your Love
    Toyota All New Sienta - Find Your Love
    11 Apr, 2016 . 3K kali dilihat
  • Review Toyota All New Sienta IIMS 2016
    Review Toyota All New Sienta IIMS 2016
    11 Apr, 2016 . 492 kali dilihat
Tonton Video Mobil Toyota Sienta

Tren MPV

  • Yang Akan Datang
  • BYD D9 ev
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Lexus LM 2024
    Lexus LM 2024
    Rp 30,63 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Maxus Mifa 7 ev
    Maxus Mifa 7
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • ZEEKR 009 ev
    ZEEKR 009
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Maxus Mifa 9 ev
    Maxus Mifa 9
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Mobil MPV Yang Akan Datang

Artikel Mobil Toyota Sienta dari Carvaganza

  • Toyota Sienta Community Rayakan Ultah ke-6 Sambil Wisata ke Anyer
    Toyota Sienta Community Rayakan Ultah ke-6 Sambil Wisata ke Anyer
    Muhammad Hafid, 01 Nov, 2022
  • Toyota Sienta Generasi Baru Meluncur di Jepang, Desain Maksimalkan Nilai Utilitas
    Toyota Sienta Generasi Baru Meluncur di Jepang, Desain Maksimalkan Nilai Utilitas
    Setyo Adi, 26 Agu, 2022
  • Komunitas Toyota Sienta Gelar Vaksinasi Massal di Tangerang
    Komunitas Toyota Sienta Gelar Vaksinasi Massal di Tangerang
    Alvando Noya, 14 Des, 2021
  • TOSCA Warnai Ramadhan Gelar Baksos Serentak di 5 Kota
    TOSCA Warnai Ramadhan Gelar Baksos Serentak di 5 Kota
    Alvando Noya, 03 Mei, 2021
  • Editors’ Choice Carvaganza 2017: All New Toyota Sienta
    Editors’ Choice Carvaganza 2017: All New Toyota Sienta
    Raju Febrian, 20 Jul, 2017

Artikel Mobil Toyota Sienta dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Harga Toyota Sienta CVT Seken Sekarang Semakin Murah
    Harga Toyota Sienta CVT Seken Sekarang Semakin Murah
    Anjar Leksana, 07 Jul, 2023
  • Desain All New Toyota Sienta Shikakumaru Terdaftar di Indonesia
    Desain All New Toyota Sienta Shikakumaru Terdaftar di Indonesia
    Anjar Leksana, 10 Nov, 2022
  • Toyota Sienta Terbaru Mempertahankan Keunikan Desain dan Kepraktisan Tinggi
    Toyota Sienta Terbaru Mempertahankan Keunikan Desain dan Kepraktisan Tinggi
    Setyo Adi, 24 Agu, 2022
  • Toyota Sienta CVT Bekas, Opsi MPV Nyaman yang Makin Terjangkau
    Toyota Sienta CVT Bekas, Opsi MPV Nyaman yang Makin Terjangkau
    Anjar Leksana, 18 Jan, 2022
  • Harga Tak Terpaut Jauh, Mending Pilih Toyota Rush GR Sport atau Sienta V?
    Harga Tak Terpaut Jauh, Mending Pilih Toyota Rush GR Sport atau Sienta V?
    Anindiyo Pradhono, 28 Sep, 2021

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*