Toyota Mirai Terbaru Dikenalkan di Tokyo Motor Show 2019

Toyota Mirai Terbaru Dikenalkan di Tokyo Motor Show 2019

Toyota Mirai teranyar siap meramaikan panggung Tokyo Motor Show (TMS) 2019. Generasi kedua FCEV (Fuel Cell Electric Vehicle) itu, dipajang melalui acara Future Expo yang turut menjadi bagian TMS, di Megaweb mulai 24 Oktober hingga 4 November. Ubahan signifikan diterapkan, tak hanya mencakup desain dan kelapangan kabin, tapi juga performa mulai dari penambahan daya jelajah dan handling.

Meluncur pertama kali pada 2014, generasi pertama Mirai membuktikan kendaraan berbahan bakar hidrogen menjadi solusi jitu angkutan ramah lingkungan. Selain gas buangnya bersih berupa air, juga punya kemampuan bertualang jauh, dengan metode pengisian bahan bakar layaknya mobil mesin pembakaran konvensional. Setidaknya 10 ribu Mirai terjual di seluruh dunia.

“Kami telah bekerja keras menciptakan mobil yang membuat konsumen ingin mengendarainya setiap saat. Mobil yang memiliki desain atraktif dan emosional, serta mempunyai sensasi performa dinamis sekaligus responsif,” ucap Yoshikazu Tanaka, Chief Engineer Mirai dalam keterangan resminya (11/10).

Rencananya, Mirai anyar mulai dipasarkan di Jepang, Amerika Utara dan Eropa pada akhir 2020. Dibangun di atas platform premium TNGA (Toyota New Global Architecture) baru, kini mengusung penggerak roda belakang. Dampak lainnya, wujudnya menjadi lebih tajam, elegan dan sporty, berkat garis atas yang lebih landai. Ini dipadukan pelek besar 20 inci berdesain tegas. Eksterior mengusung kelir baru, Force Blue Multiple Layers. Sesuai namanya, cat diaplikasikan berlapis-lapis guna menghasilkan tingkat keterangan dan kedalaman terbaik.

Beragam perangkat canggih diterapkan dalam kabin, meski tampilannya tak semodern mobil-mobil konsep saat ini. Layar sentuh 12,3 inci bertengger di konsol tengah, yang tampak menyatu dengan panel instrumen. Kesannya sederhana, tapi tetap membangkitkan nuansa futuristik. Berkat penggunaan platform TNGA yang mempengaruhi dimensi, Mirai kini bisa dijejali hingga 5 penumpang, tak seperti sebelumnya yang hanya 4 orang.

Pengendalian dibuat lebih gesit, lincah dan responsif. Hal itu disebabkan bodi yang semakin rigid dan pusat gravitasi lebih rendah. Input pedal akselerasi seketika langsung direspons sistem mekanis mobil, sekaligus memberikan sensasi berkendara mulus. Menariknya, tim mekanis Toyota sudah mendesain ulang sistem fuel cell Mirai, salah satunya kapasitas penyimpanan hidrogen yang diperbesar. Klaimnya, kemampuan jelajah meningkat 30 persen dari model terdahulu. Sebagai gambaran, Mirai generasi pertama dapat dikendarai sejauh 490-an km, berarti model terkini bisa menempuh 640-an km. Sayang Toyota masih menutup rapat spesifikasi lengkapnya. Kemungkinan informasi itu baru dibeberkan di TMS 2019. (Hfd/Odi)

Baca Juga: Toyota e-Palette Jadi Angkutan Otonom Olimpiade Tokyo 2020

Muhammad Hafid

Muhammad Hafid

Muhammad Hafid, atau biasa dipanggil Hafid adalah jurnalis otomotif berpengalaman. Pengetahuannya tidak hanya terbatas di teknis otomotif roda empat, tapi juga roda dua dan industri secara keseluruhan. Beberapa media pernah menjadi tempat baginya menyalurkan bakat dan pengetahuan, sebelum akhirnya bergabung bersama OTO.com awal Oktober 2018.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6 ev
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7 ev
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD D9 ev
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3 hev
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Terbaru di Oto

Oto
  • ALETRA L8 EV, MPV LISTRIK KELUARGA TERBARU HARGANYA RP400 JUTAAN!
    ALETRA L8 EV, MPV LISTRIK KELUARGA TERBARU HARGANYA RP400 JUTAAN!
    22 Nov, 2024 .
  • CHERY J6: HARGA MIRIP JIMNY TAPI INI LISTRIK
    CHERY J6: HARGA MIRIP JIMNY TAPI INI LISTRIK
    14 Nov, 2024 .
  • BAIC BJ80, WUJUDNYA MUDAH DIKENALI DAN PERFORMA OKE PUNYA!
    BAIC BJ80, WUJUDNYA MUDAH DIKENALI DAN PERFORMA OKE PUNYA!
    05 Nov, 2024 .
  • TEST DRIVE BYD M6: BONGKAR KELEBIHAN DAN KEKURANGANNYA
    TEST DRIVE BYD M6: BONGKAR KELEBIHAN DAN KEKURANGANNYA
    29 Oct, 2024 .
  • FIRST DRIVE ALL NEW HYUNDAI SANTA FE HYBRID 2024, INI YANG BERUBAH
    FIRST DRIVE ALL NEW HYUNDAI SANTA FE HYBRID 2024, INI YANG BERUBAH
    29 Oct, 2024 .
  • AION HYPTEC HT: TEST LENGKAP BUAT HARIAN SUV COUPE EV RP680 JUTAAN
    AION HYPTEC HT: TEST LENGKAP BUAT HARIAN SUV COUPE EV RP680 JUTAAN
    24 Oct, 2024 .
  • KOMPARASI WULING CLOUD EV VS AION Y PLUS, HANYA SELISIH RP17 JUTA SAJA
    KOMPARASI WULING CLOUD EV VS AION Y PLUS, HANYA SELISIH RP17 JUTA SAJA
    18 Oct, 2024 .
  • HYUNDAI ALL NEW KONA ELECTRIC SANGGUP JAKARTA - SEMARANG TANPA CAS
    HYUNDAI ALL NEW KONA ELECTRIC SANGGUP JAKARTA - SEMARANG TANPA CAS
    15 Oct, 2024 .
  • New Mercedes-Benz GLS 450 AMG Line | First Impression | Jadi Tambah Mewah & Canggih
    New Mercedes-Benz GLS 450 AMG Line | First Impression | Jadi Tambah Mewah & Canggih
    15 Oct, 2024 .
  • Chery Tiggo 8, Mesin Turbo Fitur Lengkap Lebih Murah dari BR-V dan Xpander Cross
    Chery Tiggo 8, Mesin Turbo Fitur Lengkap Lebih Murah dari BR-V dan Xpander Cross
    15 Oct, 2024 .
Tonton Video Mobil

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • GJAW 2024: Suzuki Rilis Jimny 5-Door White Rhino Edition, Tampil Simple Tapi Eksklusif
    GJAW 2024: Suzuki Rilis Jimny 5-Door White Rhino Edition, Tampil Simple Tapi Eksklusif
    Zenuar Yoga, 22 Nov, 2024
  • GJAW 2024: Mercedes-Benz Luncurkan GLB 200 AMG Line, Jadi Tampil Sporty
    GJAW 2024: Mercedes-Benz Luncurkan GLB 200 AMG Line, Jadi Tampil Sporty
    Zenuar Yoga, 22 Nov, 2024
  • GJAW 2024: Aion V Buka Harga Rp499 Juta, SUV Listrik Terinspirasi T-Rex
    GJAW 2024: Aion V Buka Harga Rp499 Juta, SUV Listrik Terinspirasi T-Rex
    Wahyu Hariantono, 22 Nov, 2024
  • GJAW 2024: Masuk Segmen MPV Listrik, Aletra L8 Jadi Lawan BYD M6
    GJAW 2024: Masuk Segmen MPV Listrik, Aletra L8 Jadi Lawan BYD M6
    Anjar Leksana, 22 Nov, 2024
  • GJAW 2024: Zeekr Debut di Indonesia, Bawa Dua Model EV Mewah
    GJAW 2024: Zeekr Debut di Indonesia, Bawa Dua Model EV Mewah
    Anjar Leksana, 22 Nov, 2024

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • advice
  • Hyundai Tucson Terbaru Meluncur dengan Dua Pilihan Mesin
    Hyundai Tucson Terbaru Meluncur dengan Dua Pilihan Mesin
    Muhammad Hafid, Hari ini
  • 3 Model Ford Terbaru Siap Mejeng di Gaikindo Jakarta Auto Week 2024
    3 Model Ford Terbaru Siap Mejeng di Gaikindo Jakarta Auto Week 2024
    Anjar Leksana, 20 Nov, 2024
  • IM Motors L6 Max Lightyear Edition, Sedan Listrik dengan Jarak Tempuh 1.000 km dan dukungan pengisian ultra cepat.
    IM Motors L6 Max Lightyear Edition, Sedan Listrik dengan Jarak Tempuh 1.000 km dan dukungan pengisian ultra cepat.
    Muhammad Hafid, 19 Nov, 2024
  • Altis Indonesia Community Touring ke Baturraden Sembari CSR
    Altis Indonesia Community Touring ke Baturraden Sembari CSR
    Anjar Leksana, 19 Nov, 2024
  • Hyundai Menyiapkan Model N Lagi pada Akhir Tahun
    Hyundai Menyiapkan Model N Lagi pada Akhir Tahun
    Setyo Adi, 18 Nov, 2024
  • Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
    Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
    Setyo Adi, 20 Sep, 2024
  • Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
    Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
    Anjar Leksana, 06 Sep, 2024
  • Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
    Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
    Anjar Leksana, 04 Sep, 2024
  • Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
    Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
    Setyo Adi, 24 Jun, 2024
  • Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • BYD M6: Format Mobil Keluarga, Mudah Diterima
    BYD M6: Format Mobil Keluarga, Mudah Diterima
    Muhammad Hafid, 13 Nov, 2024
  • First Drive Rolls-Royce Spectre: Kemewahan Sempurna dari Mobil Listrik
    First Drive Rolls-Royce Spectre: Kemewahan Sempurna dari Mobil Listrik
    Wahyu Hariantono, 09 Okt, 2024
  • Seres E1: Mobil Listrik Imut yang Layak Dilirik Juga
    Seres E1: Mobil Listrik Imut yang Layak Dilirik Juga
    Ardiantomi, 07 Okt, 2024
  • First Drive Ferrari Roma Spider: Prancing Horse Buat Harian
    First Drive Ferrari Roma Spider: Prancing Horse Buat Harian
    Anindiyo Pradhono, 04 Okt, 2024
  • First Drive Neta X 500: Tampilan Menawan, Performa Pas dan Kompetitif
    First Drive Neta X 500: Tampilan Menawan, Performa Pas dan Kompetitif
    Anjar Leksana, 28 Sep, 2024
  • Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Anjar Leksana, 17 Okt, 2024
  • Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
    Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
    Anjar Leksana, 03 Okt, 2024
  • Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
    Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
    Muhammad Hafid, 10 Jun, 2024
  • Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Setyo Adi, 27 Mei, 2024
  • Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Setyo Adi, 22 Mei, 2024
  • Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Anjar Leksana, 15 Jan, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*