Top 3 Berita Mobil Minggu Ini: Kehadiran Toyota Raize Daihatsu Rocky dan Larangan Mudik

Top 3 Berita Mobil Minggu Ini: Kehadiran Toyota Raize Daihatsu Rocky dan Larangan Mudik

Toyota menjadi pusat berita pekan ini. Yap, pabrikan terbesar di Indonesia itu merayakan usianya yang ke-50 tahun. Perjalanan panjang dilakukan termasuk menyediakan produk-produk terbaik bagi konsumen. Toyota juga menatap ke depan dengan memulai pengenalan kendaraan elektrifikasi. Namun yang jadi perhatian adalah kepastian peluncuran kembar Raize dan Daihatsu Rocky pekan depan.

Berita yang cukup heboh lainnya adalah soal larangan mudik yang diberlakukan pemerintah pada periode 6-17 Mei 2021. Ini dilakukan untuk menghadang penyebaran Covid-19 lebih luas lagi ke daerah-daerah. Bahkan pemerintah bersama kepolisian menyiapkan 333 titik penyekatan guna mencegah warga yang tetap bersikeras mudik.

Sementara dari gelaran IIMS Hybrid 2021, MINI Indonesia termasuk yang rajin dan serius. Setelah memperkenalkan MINI JCW GP Inspired Edition, mereka memperkenalkan MINI Countryman Baru. Punya tampilan yang makin modern, model ini tersedia dalam versi Cooper, S, dan John Cooper Workd. Harha dijual mulai dari Rp 629 juta. Nah berikut ringkasan beritanya:

Toyota Raize dan Daihatsu Rocky

Sesuai dengan yang sudah diprediksi OTO.com, Toyota dan Daihatsu akhirnya mengumumkan rencana kehadiran duo SUV terbaru mereka di Tanah Air yang jadi perhatian beberapa bulan terakhir. Toyota Raize dan Daihatsu Rocky sah akan diperkenalkan secara resmi di Indonesia. Toyota dan Daihatsu memastikan jadwal peluncuran dari keduanya, tepatnya pada akhir bulan ini. Jadi, Kia Sonet dan Nissan Magnite harus siap-siap kedatangan rival baru yang punya daya saing kuat.

Lewat undangan yang masuk ke email redaksi, Raize dan Rocky akan diluncurkan pada Jumat, 30 April 2021. Artinya, peluncuran akan digelar oleh PT Toyota-Astra Motor (TAM) dan PT Astra Daihatsu Motor (ADM) dalam waktu satu pekan mendatang. Keduanya memang membuat heboh publik otomotif belakangan. Tak hanya soal pertanyaan kapan diluncurkan. Para dealer masing-masing merek sudah berani membuka bookingan. Anda yang berminat cukup menyodorkan uang jadi Rp 5 juta. Belum juga dijual, nama keduanya juga masuk dalam daftar penerima keringanan PPnBM.

Duo Raize dan Rocky akan kembali menambah lini produk kembar hasil kolaborasi Toyota dan Daihatsu di Indonesia. Sebelumnya, proyek dua pabrikan Jepang ini diawali oleh mobil kembar penguasa pasar yaitu Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia. Lalu kolaborasi meluas ke segmen SUV, dengan melahirkan Toyota Rush dan Daihatsu Terios. Untuk menjangkau segmen entry level, kemudian hadir Toyota Agya dan Daihatsu Ayla, yang kemudian berkembang ke MPV murah Calya dan Sigra.

Acara peluncuran akan digelar secara bergilir. Daihatsu akan meluncurkan Rocky lebih dulu pada pagi harinya. Lalu di siang harinya, giliran Toyota yang merayakan usia 50 tahun di Indonesia, akan meluncurkan Raize di hari yang sama. Toyota Raize akan meluncur dengan mengandalkan tagline “All New Raize: Imagine It, Live It”.

Kami sempat mendapat bocoran bahwa beberapa dealer resmi Toyota sudah membuka keran pemesanan untuk Raize sejak awal bulan April. Rentang harga dari keduanya juga kabarnya akan berada di angka Rp 200 jutaan, dan bahkan untuk lansiran Toyota yang biasanya lebih mahal dari Daihatsu, akan berada di bawah Rp 280 juta. Benar atau tidak, kita tunggu saja dalam sepekan. Baca lengkapnya di sini.

Baca juga: Sorotan Keunggulan Produk Elektrifikasi Toyota Sebagai Solusi Mobilitas Masa Depan

Cegah Mudik, Polisi Siapkan 333 Titik Penyekatan

Guna mengantisipasi penyebaran pandemi Covid-19, pemerintah mengeluarkan larangan mudik pada lebaran Idul Fitri 2021 kali ini. Kalaupun ada warga masyarakat yang ingin pulang kampung duluan dipersilahkan. Asal sebelum tanggal 6 Mei 2021. Secara aturan, pemerintah mentepkan tak boleh mudik 6-17 Mei 2021. Seluruh angkutan baik darat, laut, dan udara tidak diperbolehkan beroperasi.

Kakorlantas Polri Irjen Istiono mengamini hal itu dan memastikan titik penyekatan naik dua kali lipat dari tahun lalu. Sekarang menjadi 333 titik. Itu diberlakukan dari Lampung, seluruh Jawa, DI Yogyakarta, sampai Bali.

“Bagaimana adanya mudik awal, sebelum tanggal 6 Mei ya silahkan saja. Kami perlancar. Setelah tanggal 6, mudik tidak boleh. Kami sekat itu, yang berbahaya ini kan berkumpul bersama-sama. Kerumunan bersama-sama. Ini akan meningkatkan penyebaran COVID-19, jadi harus diantisipasi,” jelas Istiono, dalam keterangan resmi, seperti disitat dari laman Kakorlantas Polri.

Dikutip dari humas.polri.go.id, titik penyekatan awal jalur yang mengarah ke Jawa Tengah dan Jawa Barat yaitu di KM 31 tol Jakarta Cikampek. Skema penyekatan peniadaan mudik selanjutnya, di jalur arteri yaitu di pos tangguh Karawang, Kakorlantas juga mendapatkan penjelasan pos penyekatan mencegah pemudik. Kakorlantas mengaku puas dengan kesiapan anggota menghalau pemudik untuk diputarbalikkan sebagaimana peniadaan mudik yang ditetapkan pemerintah.

“Saya pastikan untuk jalur utama, Lampung sampai Bali kita bangun 333 titik penyekatan. Dan saya pastikan jalur-jalur itu sudah kami evaluasi dari pelaksanaan tahun lalu. Pada 2020 dibangun sekitar 146 titik, sekarang kita lipat gandakan jadi 333 titik. Itu kami atur yang nanti paling berat adalah di jalur Jakarta menuju Jawa Barat. Jabar jadi tumpuan yang bangkitan dari Jakarta ini. Masalahnya ini semua empat moda transportasi ditiadakan, dibatasi. Hanya izin khusus saja yang bisa. Semua akan beralih ke kendaraan pribadi dan roda dua,” sambung dia.

Apabila masih ada masyarakat yang nekat mudik di tanggal 6-17 Mei. Maka Kepolisian bakal menindak secara humanis. Dia menyebut para pemudik bakal diputar balik saja, tidak lebih. “Operasi ketupat 2021 ini nanti dilaksanakan tanggal 6-17 Mei selama 12 hari. Operasi ini operasi kemanusiaan, tindakan kami ialah persuasif humanis, hanya memutar balik arah,” tandasnya. Baca lengkapya di sini.

Baca juga: 50 Tahun Toyota, Sebuah Manifestasi Bagi Mobilitas Nusantara

MINI Countryman Baru

BMW Group Indonesia sangat serius tampil di ajang IIMS Hybrid 2021. Setelah sebelumnya memperkenalkan MINI JCW GP Inspired Edition, kini diluncurkan New MINI Countryman. Generasi F60 mendapat banyak perubahan dari model sebelumnya. Saat ini dirinya hadir dalam tiga pilihan. Ada New MINI Cooper Countryman, New MINI Cooper S Countryman, dan New MINI John Cooper Works Countryman. Masing-masing menawarkan tenaga berbeda dan termurah dijual Rp 629 juta off the road.

"Selama lebih dari 10 tahun sejak awal diluncurkan secara global, MINI Countryman telah memberi ragam petualangan seru dan inspirasi bagi para fansnya. Hari ini MINI Indonesia terus penuhi permintaan pelanggan mengenai sebuah kendaraan premium kompak dengan desain modern, teknologi inovatif, dan serbabisa untuk jalanan di perkotaan bahkan off-road,” kata Jodie O’tania, Director of Communications BMW Group Indonesia pada Kamis (22/4).

The new MINI Countryman dioptimalkan dalam hal tata ruang, versitilitas, fungsionalitas, dan kenyamanan berkendara. Saat ini dirinya tersedia dengan tiga pilihan mesin dengan teknologi MINI TwinPower Turbo Technology terbaru. Mesin-mesin ini telah mengalami pengembangan lebih lanjut yang ekstensif dan mencakup spektrum output. Buat varian terendah, memiliki tenaga sebesar 136 Hp, kemduian 192 Hp untuk New MINI Cooper S Countryman, dan 306 Hp buat New MINI John Cooper Works Countryman.

Tampilan eksterior tetap bergaya maskulin yang khas, ground clearance tinggi dan fungsionalitas. Namun kini bagian depannya ada sedikit perubahan. Terdapat struktur baru penutup bumper, menciptakan karakter tegas dan premium. Radiator Grille juga didesain ulang, memiliki kontur heksagonal khas MINI dan dikelilingi oleh bingkai brushed-chrome dalam satu-bagian yang ramping. Sedang New MINI Cooper S Countryman terdapat corak grid heksagonal dengan symbol "S" merah dan garis dalam warna piano-black.

New MINI Countryman hadir dengan warna baru White Silver metallic dan Sage Green metallic. Tergantung pada varian modelnya, atap maupun tutup spion the new MINI Countryman dapat dipilih dengan kelir hitam, putih atau silver sehingga menciptakan kontras menarik.

Masuk ke dalam interiornya, setir kini berlapis walknappa leather, dan digital cockpit hadir sebagai standar untuk MINI Countryman baru. Digital Cockpit hadir sebagai standar untuk MINI Countryman baru. Display dengan desain Black Panel posisinya di belakang roda kemudi dan memiliki diameter 5,0 inci. Pilihan mesin New MINI Cooper Countryman masih sama dengan model sebelumnya. Bedanya adalah output yang dihasilkan serta pengguaan transmisi. Baca berita lengkapnya di sini. (Raju)

Contents

Raju Febrian

Raju Febrian

Salah satu wartawan otomotif senior yang bergabung bersama OTO.com tahun 2020. Pengalamannya menulis di bidang otomotif sudah dilakoni bertahun-tahun. Sebelumnya ia pernah bergabung bersama raksasa media Tempo sebagai wartawan senior. Pria ini pernah kehilangan Honda Vario yang jadi tunggangan harian. Kini, Peugeot Djanggo jadi tunggangan harian.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6 ev
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7 ev
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD D9 ev
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3 hev
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Terbaru di Oto

Oto
  • ALETRA L8 EV, MPV LISTRIK KELUARGA TERBARU HARGANYA RP400 JUTAAN!
    ALETRA L8 EV, MPV LISTRIK KELUARGA TERBARU HARGANYA RP400 JUTAAN!
    22 Nov, 2024 .
  • CHERY J6: HARGA MIRIP JIMNY TAPI INI LISTRIK
    CHERY J6: HARGA MIRIP JIMNY TAPI INI LISTRIK
    14 Nov, 2024 .
  • BAIC BJ80, WUJUDNYA MUDAH DIKENALI DAN PERFORMA OKE PUNYA!
    BAIC BJ80, WUJUDNYA MUDAH DIKENALI DAN PERFORMA OKE PUNYA!
    05 Nov, 2024 .
  • TEST DRIVE BYD M6: BONGKAR KELEBIHAN DAN KEKURANGANNYA
    TEST DRIVE BYD M6: BONGKAR KELEBIHAN DAN KEKURANGANNYA
    29 Oct, 2024 .
  • FIRST DRIVE ALL NEW HYUNDAI SANTA FE HYBRID 2024, INI YANG BERUBAH
    FIRST DRIVE ALL NEW HYUNDAI SANTA FE HYBRID 2024, INI YANG BERUBAH
    29 Oct, 2024 .
  • AION HYPTEC HT: TEST LENGKAP BUAT HARIAN SUV COUPE EV RP680 JUTAAN
    AION HYPTEC HT: TEST LENGKAP BUAT HARIAN SUV COUPE EV RP680 JUTAAN
    24 Oct, 2024 .
  • KOMPARASI WULING CLOUD EV VS AION Y PLUS, HANYA SELISIH RP17 JUTA SAJA
    KOMPARASI WULING CLOUD EV VS AION Y PLUS, HANYA SELISIH RP17 JUTA SAJA
    18 Oct, 2024 .
  • HYUNDAI ALL NEW KONA ELECTRIC SANGGUP JAKARTA - SEMARANG TANPA CAS
    HYUNDAI ALL NEW KONA ELECTRIC SANGGUP JAKARTA - SEMARANG TANPA CAS
    15 Oct, 2024 .
  • New Mercedes-Benz GLS 450 AMG Line | First Impression | Jadi Tambah Mewah & Canggih
    New Mercedes-Benz GLS 450 AMG Line | First Impression | Jadi Tambah Mewah & Canggih
    15 Oct, 2024 .
  • Chery Tiggo 8, Mesin Turbo Fitur Lengkap Lebih Murah dari BR-V dan Xpander Cross
    Chery Tiggo 8, Mesin Turbo Fitur Lengkap Lebih Murah dari BR-V dan Xpander Cross
    15 Oct, 2024 .
Tonton Video Mobil

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • GJAW 2024: RMA Rilis Tiga Model SUV Ford, Salah Satunya Limited Edition
    GJAW 2024: RMA Rilis Tiga Model SUV Ford, Salah Satunya Limited Edition
    Anjar Leksana, 23 Nov, 2024
  • GJAW 2024: Chery J6 Rilis Harga Resmi Mulai Rp498 Juta, Tambah Varian Khusus
    GJAW 2024: Chery J6 Rilis Harga Resmi Mulai Rp498 Juta, Tambah Varian Khusus
    Zenuar Yoga, 23 Nov, 2024
  • GJAW 2024: Daihatsu Tebar Kebahagiaan, Beri Apresiasi Kepada Konsumen Spesial
    GJAW 2024: Daihatsu Tebar Kebahagiaan, Beri Apresiasi Kepada Konsumen Spesial
    Wahyu Hariantono, 23 Nov, 2024
  • GJAW 2024: Akhirnya Punya ADAS, Mitsubishi XForce Hadirkan Varian Ultimate Diamond Sense
    GJAW 2024: Akhirnya Punya ADAS, Mitsubishi XForce Hadirkan Varian Ultimate Diamond Sense
    Tomi Tomi, 23 Nov, 2024
  • GJAW 2024: Mazda MX-30 Debut Publik Pasca Launching, Banyak Promo Menarik
    GJAW 2024: Mazda MX-30 Debut Publik Pasca Launching, Banyak Promo Menarik
    Wahyu Hariantono, 23 Nov, 2024

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • advice
  • Zeekr Resmi Meluncurkan X dan 009
    Zeekr Resmi Meluncurkan X dan 009
    Anjar Leksana, 23 Nov, 2024
  • Ford Rilis 3 Model Baru di GJAW 2024
    Ford Rilis 3 Model Baru di GJAW 2024
    Anjar Leksana, 23 Nov, 2024
  • Rilis di GJAW, Aletra L8 EV Dijual dari Rp415 Juta
    Rilis di GJAW, Aletra L8 EV Dijual dari Rp415 Juta
    Anjar Leksana, 23 Nov, 2024
  • Hyundai Tucson Terbaru Meluncur dengan Dua Pilihan Mesin
    Hyundai Tucson Terbaru Meluncur dengan Dua Pilihan Mesin
    Muhammad Hafid, 22 Nov, 2024
  • 3 Model Ford Terbaru Siap Mejeng di Gaikindo Jakarta Auto Week 2024
    3 Model Ford Terbaru Siap Mejeng di Gaikindo Jakarta Auto Week 2024
    Anjar Leksana, 20 Nov, 2024
  • Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
    Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
    Setyo Adi, 20 Sep, 2024
  • Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
    Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
    Anjar Leksana, 06 Sep, 2024
  • Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
    Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
    Anjar Leksana, 04 Sep, 2024
  • Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
    Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
    Setyo Adi, 24 Jun, 2024
  • Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • BYD M6: Format Mobil Keluarga, Mudah Diterima
    BYD M6: Format Mobil Keluarga, Mudah Diterima
    Muhammad Hafid, 13 Nov, 2024
  • First Drive Rolls-Royce Spectre: Kemewahan Sempurna dari Mobil Listrik
    First Drive Rolls-Royce Spectre: Kemewahan Sempurna dari Mobil Listrik
    Wahyu Hariantono, 09 Okt, 2024
  • Seres E1: Mobil Listrik Imut yang Layak Dilirik Juga
    Seres E1: Mobil Listrik Imut yang Layak Dilirik Juga
    Ardiantomi, 07 Okt, 2024
  • First Drive Ferrari Roma Spider: Prancing Horse Buat Harian
    First Drive Ferrari Roma Spider: Prancing Horse Buat Harian
    Anindiyo Pradhono, 04 Okt, 2024
  • First Drive Neta X 500: Tampilan Menawan, Performa Pas dan Kompetitif
    First Drive Neta X 500: Tampilan Menawan, Performa Pas dan Kompetitif
    Anjar Leksana, 28 Sep, 2024
  • Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Anjar Leksana, 17 Okt, 2024
  • Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
    Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
    Anjar Leksana, 03 Okt, 2024
  • Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
    Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
    Muhammad Hafid, 10 Jun, 2024
  • Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Setyo Adi, 27 Mei, 2024
  • Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Setyo Adi, 22 Mei, 2024
  • Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Anjar Leksana, 15 Jan, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*