TMS 2019: Lexus LF-30, Mobil Ini Penting dan Semua Produsen Harus Menirunya
Tokyo - LF-30 Electrified, menjadi salah satu mobil paling menarik di Tokyo Motor Show 2019. Lexus mengenalkannya kemarin (23/10). Bisa jadi, inilah mobil konsep yang penting untuk pabrikan mewah Jepang. Kendati mereka sudah mengumumkan kemunculan mobil listrik pertama Lexus yang muncul bulan depan. Juga, target mereka di 2025, semua produknya harus punya varian mobil listrik. Tapi LF-30 tidak termasuk di target itu.
Kami katakan penting karena melalui LF-30 Electrified, mereka memasuki babak baru untuk jajaran produknya. Mobil listrik ini menjadi pijakan untuk lompatan lebih jauh dalam hal teknologi desain, performa, pengendalian serta kesenangan berkendara yang terkandung di produk mobil listrik Lexus. Lima tahun setelah 2025, diharapkan teknologi yang ada di dalamnya bisa diterapkan untuk produksi massal.
Melalui bentuk futuristis yang Anda lihat, motor listrik yang menempel di setiap rodanya siap menggelontorkan tenaga secara instan. Kalau dibilang ada kemampuan untuk menyesuaikan motor listrik mana yang menggerakkan mobil, mungkin sudah biasa. Bisa gerak depan, belakang atau empat roda. Tapi kalau diklaim penyesuaian itu demi menjaga agar fokus pengemudi tidak terganggu saat manuver, ini baru luar biasa.
Disebut sebagai Posture Control, dengan memainkan torsi dari motor elektrik di setiap roda, plus sistem kemudi drive by wire, LF-30 bisa membuat posturnya tetap stabil. Tidak miring saat manuver atau kehilangan traksi. Pernah coba berbelok dengan kecepatan yang tinggi? Gaya sentrifugal mendorong badan dan mobil Anda berlawanan dengan arah belok. Akibatnya, mobil bisa selip, konsentrasi berkendara terganggu, stabilitas berkurang. Nah, gaya itulah yang coba dieliminir.
Baterainya punya kemampuan mengisi ulang nirkabel, dengan jarak tempuh maksimal 496 km. Juga, patut dicatat LF-30 Electrified punya kemampuan swagerak, yang diklaim bisa mengemudikan mobil selihai sopir kelas atas.
Desain eksterior pun tidak sembarang. Menurut desainer Lexus, sebagai mobil berpenggerak listrik, mereka punya banyak keuntungan dalam membentuk LF-30. Misal, karena tidak ada mesin konvensional, moncongnya bisa dibentuk sebebasnya. Walhasil, Spindle Grill ala Lexus bisa selebar mukanya. Kaca depan seolah tersambung dengan belakang, jadi hal yang tidak kalah menakjubkan menurut kami. Bukan cuma kaca, tapi bisa jadi layar untuk menonton, hingga menyediakan bintang di malam hari, saat cuaca tidak mendukung. Lampu belakang yang menyiku seperti bersinergi dengan fender. Efeknya mobil terlihat kekar.
Tazuna
Interior LF-30 Electrified dibuat dengan konsep bernama Tazuna. Inspirasinya datang dari bagaimana seutas tali bisa membantu kuda dan penunggangnya mengerti satu sama lain. Ini diterjemahkan dalam bentuk kemudahan mengoperasikan mobil.
Maka, pengemudi tak perlu harus memindahkan fokusnya dari jalanan. Gesture control dan tampilan infotainment dibuat untuk mendukung hal itu. Bahkan kursi didesain untuk menghadirkan rasa nyaman sekaligus melindungi. Caranya? Saat ditempati, jok langsung menyesuaikan dengan bentuk tubuh yang duduk.
Teknologi Artificial Intelligence punya kemampuan membedakan suara pemilik mobil dan penumpang. Kemudian memberikan penyesuaian dalam menyajikan informasi, menjalankan fitur hiburan, hingga bernavigasi. Yang paling unik, LF-30 Electrified juga punya drone Lexus Airporter. Drone ini bisa membantu membawakan barang dari depan pintu rumah ke bagasi atau sebaliknya. Menarik ya?
Sederet teknologi itu yang membuatnya penting sebagai basis desain untuk masa depan Lexus. Dan jangan lupa, pabrikan ini bagian dari Toyota, yang sekarang mendeklarasikan diri sebagai pembuat produk mobilitas. Bukan cuma mobil. Tidak heran Lexus ikut menyesuaikan. Dengan caranya sendiri, tentu. (Ddn/Odi)
Baca Juga: Toyota Tanamkan Ikatan Emosional pada Mobil Konsep LQ
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice