SUV Mitsubishi XFC Tertangkap Kamera Sedang Uji Jalan di Indonesia

SUV Mitsubishi XFC Tertangkap Kamera Sedang Uji Jalan di Indonesia

Kendaraan konsep Mitsubishi XFC pertama kali diperkenalkan di akhir tahun lalu di Vietnam. Model ini akan bertarung di segmen SUV kompak yang tengah naik daun pasarnya di berbagai pasar kendaraan global.

KEY TAKEAWAYS

  • Mitsubishi XFC Concept

    Compact SUV yang bakal menyaingi Toyota Raize
  • Terbaru, sebuah kendaraan berbalut stiker kamuflase kedapatan tengah diuji jalan di Indonesia. Dilansir dari Youtube Sigimedianet Picture yang tayang, Sabtu (11/2/2023), kendaraan SUV kamuflase ini tengah berada di jalan tol Cikampek. Salah satu pertanda ini produk Mitsubishi adalah kehadiran dua unit Xpander yang berjalan beriringan di depan dan belakang kendaraan ini, seperti tengah menjaga proses uji jalan.

    Membandingkan kendaraan yang tengah diuji jalan ini dengan gambar konsep XFC terhitung cukup sulit. Namun dari beberapa detail bisa terlihat ada kemiripan. Pertama kehadiran pilar C yang berukuran lebar dengan kaca segitiga di bagian samping serta penggunaan shark fin di bagian atas kendaraan. Stoplampnya terhitung mirip dengan versi konsep, seperti T-shaped mirip produk massal Mitsubishi lainnya.

    Baca juga: Kembali ke Indonesia, Mantan Bos Fuso Atsushi Kurita Pimpin MMKSI per 1 April 2023

    Dalam unggahan tersebut, terlihat kendaraan uji berada dekat dengan unit Xpander. Bagian belakang menggunakan kaca yang berukuran lebih kecil dibandingkan MPV tersebut.

    Sisi sampingnya, terlihat kendaraan ini akan menawarkan panjang yang tidak berbeda jauh dari Xpander dan Xpander Cross yakni sekitar 4,5 meter. Sedikit terlihat penggunaan body cladding di area wheel arch yang juga terlihat besar. Formula desain SUV Mitsubishi yang khas.

    Soal penampilan depannya, kendaraan ini hanya menyisakan lampu DRL horizontal yang menyatu dengan kap mesin. Namun dari sini bisa dibayangkan model headlamp T-shaped juga akan hadir. Termasuk bahasa desain Dynamic Shield khas Mitsubishi yang kini hadir lebih tajam.

    Mitsubishi Motors belum membocorkan spesifikasi SUV terbaru mereka ini. Namun dalam perkenalan lalu, Mitsubishi sudah menjanjikan beberapa hal terkait produk SUV ini. Pertama, XFC Concept nantinya menawarkan mode berkendara. Terdapat empat mode yakni Normal, Gravel, Mud dan Wet. Kondisi ini sesuai dengan pasar ASEAN yang memiliki beragam kondisi jalan dengan cuaca. Mode basah pertama kali diperkenalkan Mitsubishi untuk pasar ASEAN yang terkenal dengan cuaca hujan derasnya.

    Lewat foto konsep interiornya, XFC menawarkan beberapa hal menarik. Panel instrumennya mengadopsi desain horizontal sehingga memudahkan untuk merasakan perubahan postur kendaraan. Ini juga membantu visibilitas ke arah depan kendaraan. Desain dinamis di panel instrumen hingga ke door trim memberikan kesan tertutup juga perlindungan selama berkendara di dalam kabinnya.

    Bicara panel instrumen, Mitsubishi menggunakan layar berukuran lebar. Lewat layar ini hadir fitur petunjuk arah, kondisi permukaan jalan dan beragam informasi lainnya yang diperlukan untuk mengemudi. Terdapat dua layar berukuran 12,3 inci pada dasbor yang membantu berkendara aman dan nyaman serta mampun terhubung telepon genggam untuk kemudahan berkendara. Kendaraan ini juga dirancang dengan memberikan ruang kargo lapang.

    Kenyamanan penumpang dan pengemudi hadir dari ruang lapang khususnya bagian ruang kaki di kursi belakang. Selain itu terdapat fitur keamanan yang membuat semua penumpang merasakan keamanan lewat kontrol stabilitas di berbagai medan jalan.

    Belum ada bocoran mengenai sumber tenaga. Namun melihat pasar yang dituju, kemungkinan akan menggunakan mesin 1.500 cc seperti pada Xpander dan Xpander Cross. Selain itu seperti sudah disebutkan, akan ada opsi elektrifikasi meski belum diterangkan apakah dalam bentuk hybrid atau murni BEV.

    Mitsubishi Motors belum membocorkan kapan kehadiraan kendaraan ini di Indonesia. Saat ini pertanyaan terkait produk baru di Tanah Air berkutat pada rencana kehadiran Xpander Hybrid yang sudah direncanakan beberapa tahun lalu. Meski demikian ada kemungkinan, versi produksi XFC akan hadir di pameran otomotif sesaat lagi. Kita nantikan saja.

    (STA/TOM)

    Sumber gambar: Youtube Sigimedianet Picture

    Baca juga: Toyota Resmi Perkenalkan All New Agya Secara World Premiere, Harganya Menyusul

    Setyo Adi Nugroho

    Setyo Adi Nugroho

    Pemuda asal Yogyakarta yang gemar fotografi dan dunia otomotif. Adi, begitu ia disapa, sudah cukup lama berkecimpung di jurnalisme. Khususnya otomotif. Salah satu poin paling menarik dari dirinya, sang bapak mengoleksi motor Honda Supra. Berlanjut sampai dirinya yang tetap setia menggunakan moped atau motor bebek Honda Supra di tengah terpaan gelombang skutik.

    Baca Bio Penuh

    Jual mobil anda dengan harga terbaik

    Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
    Listing gratis Listing gratis
    Daftarkan mobil Anda

    GIIAS 2024

    IMOS 2024

    Anda mungkin juga tertarik

    • Berita
    • Artikel feature
    • Yang Akan Datang
    • VinFast VF 6 ev
      VinFast VF 6
      Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • VinFast VF 7 ev
      VinFast VF 7
      Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • BYD D9 ev
      BYD D9
      Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • MG 3 hev
      MG 3
      Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
      Mitsubishi Xpander Hybrid
      Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

    Video Mobil Terbaru di Oto

    Oto
    • CHERY J6: HARGA MIRIP JIMNY TAPI INI LISTRIK
      CHERY J6: HARGA MIRIP JIMNY TAPI INI LISTRIK
      14 Nov, 2024 .
    • BAIC BJ80, WUJUDNYA MUDAH DIKENALI DAN PERFORMA OKE PUNYA!
      BAIC BJ80, WUJUDNYA MUDAH DIKENALI DAN PERFORMA OKE PUNYA!
      05 Nov, 2024 .
    • TEST DRIVE BYD M6: BONGKAR KELEBIHAN DAN KEKURANGANNYA
      TEST DRIVE BYD M6: BONGKAR KELEBIHAN DAN KEKURANGANNYA
      29 Oct, 2024 .
    • FIRST DRIVE ALL NEW HYUNDAI SANTA FE HYBRID 2024, INI YANG BERUBAH
      FIRST DRIVE ALL NEW HYUNDAI SANTA FE HYBRID 2024, INI YANG BERUBAH
      29 Oct, 2024 .
    • AION HYPTEC HT: TEST LENGKAP BUAT HARIAN SUV COUPE EV RP680 JUTAAN
      AION HYPTEC HT: TEST LENGKAP BUAT HARIAN SUV COUPE EV RP680 JUTAAN
      24 Oct, 2024 .
    • KOMPARASI WULING CLOUD EV VS AION Y PLUS, HANYA SELISIH RP17 JUTA SAJA
      KOMPARASI WULING CLOUD EV VS AION Y PLUS, HANYA SELISIH RP17 JUTA SAJA
      18 Oct, 2024 .
    • HYUNDAI ALL NEW KONA ELECTRIC SANGGUP JAKARTA - SEMARANG TANPA CAS
      HYUNDAI ALL NEW KONA ELECTRIC SANGGUP JAKARTA - SEMARANG TANPA CAS
      15 Oct, 2024 .
    • New Mercedes-Benz GLS 450 AMG Line | First Impression | Jadi Tambah Mewah & Canggih
      New Mercedes-Benz GLS 450 AMG Line | First Impression | Jadi Tambah Mewah & Canggih
      15 Oct, 2024 .
    • Chery Tiggo 8, Mesin Turbo Fitur Lengkap Lebih Murah dari BR-V dan Xpander Cross
      Chery Tiggo 8, Mesin Turbo Fitur Lengkap Lebih Murah dari BR-V dan Xpander Cross
      15 Oct, 2024 .
    • Ada Honda Brio Mesin Type R di IMX 2024, Gokil!
      Ada Honda Brio Mesin Type R di IMX 2024, Gokil!
      15 Oct, 2024 .
    Tonton Video Mobil

    Artikel Mobil dari Carvaganza

    • Menperin Buka GJAW 2024, Diharap Bisa Picu Penjualan Otomotif Akhir Tahun
      Menperin Buka GJAW 2024, Diharap Bisa Picu Penjualan Otomotif Akhir Tahun
      Zenuar Yoga, Hari ini
    • Neta Tambah Dealer di Pluit, Optimis Dorong Penjualan Akhir Tahun
      Neta Tambah Dealer di Pluit, Optimis Dorong Penjualan Akhir Tahun
      Alvando Noya, Hari ini
    • Hyundai Masih Impor Tucson dari Korea, Lihat Peluang Produksi Lokal
      Hyundai Masih Impor Tucson dari Korea, Lihat Peluang Produksi Lokal
      Muhammad Hafid, Hari ini
    • Pertama di Asia Tenggara, Universo Ferrari Digelar di Bangkok
      Pertama di Asia Tenggara, Universo Ferrari Digelar di Bangkok
      Anindiyo Pradhono, Hari ini
    • Besok, Aletra Debut di Indonesia Luncurkan MPV Listrik Lawan BYD M6
      Besok, Aletra Debut di Indonesia Luncurkan MPV Listrik Lawan BYD M6
      Zenuar Yoga, 21 Nov, 2024

    Artikel Mobil dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Tips
    • Review
    • Artikel Feature
    • advice
    • 3 Model Ford Terbaru Siap Mejeng di Gaikindo Jakarta Auto Week 2024
      3 Model Ford Terbaru Siap Mejeng di Gaikindo Jakarta Auto Week 2024
      Anjar Leksana, 20 Nov, 2024
    • IM Motors L6 Max Lightyear Edition, Sedan Listrik dengan Jarak Tempuh 1.000 km dan dukungan pengisian ultra cepat.
      IM Motors L6 Max Lightyear Edition, Sedan Listrik dengan Jarak Tempuh 1.000 km dan dukungan pengisian ultra cepat.
      Muhammad Hafid, 19 Nov, 2024
    • Altis Indonesia Community Touring ke Baturraden Sembari CSR
      Altis Indonesia Community Touring ke Baturraden Sembari CSR
      Anjar Leksana, 19 Nov, 2024
    • Hyundai Menyiapkan Model N Lagi pada Akhir Tahun
      Hyundai Menyiapkan Model N Lagi pada Akhir Tahun
      Setyo Adi, 18 Nov, 2024
    • MG Cyberster Mulai Diterima Konsumen
      MG Cyberster Mulai Diterima Konsumen
      Anjar Leksana, 18 Nov, 2024
    • Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
      Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
      Setyo Adi, 20 Sep, 2024
    • Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
      Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
      Anjar Leksana, 06 Sep, 2024
    • Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
      Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
      Anjar Leksana, 04 Sep, 2024
    • Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
      Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
      Setyo Adi, 24 Jun, 2024
    • Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
      Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
      Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
    • BYD M6: Format Mobil Keluarga, Mudah Diterima
      BYD M6: Format Mobil Keluarga, Mudah Diterima
      Muhammad Hafid, 13 Nov, 2024
    • First Drive Rolls-Royce Spectre: Kemewahan Sempurna dari Mobil Listrik
      First Drive Rolls-Royce Spectre: Kemewahan Sempurna dari Mobil Listrik
      Wahyu Hariantono, 09 Okt, 2024
    • Seres E1: Mobil Listrik Imut yang Layak Dilirik Juga
      Seres E1: Mobil Listrik Imut yang Layak Dilirik Juga
      Ardiantomi, 07 Okt, 2024
    • First Drive Ferrari Roma Spider: Prancing Horse Buat Harian
      First Drive Ferrari Roma Spider: Prancing Horse Buat Harian
      Anindiyo Pradhono, 04 Okt, 2024
    • First Drive Neta X 500: Tampilan Menawan, Performa Pas dan Kompetitif
      First Drive Neta X 500: Tampilan Menawan, Performa Pas dan Kompetitif
      Anjar Leksana, 28 Sep, 2024
    • Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
      Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
      Anjar Leksana, 17 Okt, 2024
    • Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
      Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
      Anjar Leksana, 03 Okt, 2024
    • Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
      Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
      Muhammad Hafid, 10 Jun, 2024
    • Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
      Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
      Setyo Adi, 27 Mei, 2024
    • Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
      Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
      Setyo Adi, 22 Mei, 2024
    • Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
      Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
      Anjar Leksana, 15 Jan, 2024

    Bandingkan

    You can add 3 variants maximum*