Pertamina Lubricants Traktir Mudik Dua Ribuan Mekanik dan Karyawan
Sebagai bentuk memperkuat komitmennya dalam memberikan apresiasi kepada para konsumen setianya di bulan Ramadhan dan menjelang musim mudik, PT Pertamina Lubricants , pada tahun ini kembali menyelenggarakan program peduli lebaran bertajuk 'Bareng-Bareng Mudik'. Adapun wujud dari kegiatan ini berupa layanan mudik gratis dan mengikutsertakan 2.600 orang yang terdiri dari mekanik bengkel dan karyawan dari konsumen setia pelumas Pertamina di segmen Industri se-Jabodetabek.
“Para mekanik bengkel memiliki peran dan kontribusi yang sangat signifikan bagi kemajuan Pertamina Lubricants, baik dalam segi penjualan maupun brand awareness. Sejalan dengan komitmen tanggung jawab sosial perusahaan, maka mudik gratis ini merupakan bentuk kepedulian untuk memberikan kemudahan bagi para mitra untuk dapat pulang ke kampung halaman secara gratis, aman dan nyaman,” jelas Andria Nusa selaku Direktur Sales dan Marketing PT Pertamina Lubricants.
Perihal mekanik bengkel yang berpartisipasi dalam aktifitas ini adalah mereka yang memiliki kinerja dan penjualan yang luar biasa di bengkel Enduro, Enduro Express, Bright Olimart, Olimart sampai dengan bengkel umum. Sedangkan, untuk kategori karyawan dari kalangan industri, diberikan kepada pabrikan yang telah setia memakai produk pelumas Pertamina. Musababnya, segmen industri sudah memberikan kontribusi sangat baik di tahun 2016 melalui para karyawannya yang turut menjadi word-of-mouth di lingkungan kerja.
Untuk acaranya sendiri akan dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 1 Juli 2016 dan berlokasi di Parkir Utara Senayan, Jakarta. Tercatat sebanyak 75 unit armada bus dengan pendingin udara (Air Conditioner) yang telah disiapkan dalam rangka menghantarkan para peserta 'Bareng-Bareng Mudik'. Pembagian rutenya pun terbagi menjadi tiga jalur, yang pertama adalah jalur Sumatera (Bakauheni – Kalianda – Bandar Lampung – Kotabumi – Baturaja – Palembang), lalu jalur Pantura (Cirebon – Tega – Pemalang – Pekalongan – Semarang – Kudus – Rembang – Tuban – Lamongan – Surabaya) dan jalur selatan Jawa (Garus – Tasikmalaya – Banjar – Ciamis – Majenang – Purwokerto – Banyumas – Kebumen – Yogyakarta – Solo – Wonogiri – Madiun – Mojokerto).
“Kami berharap, kegiatan mudik gratis tahun ini dapat berjalan dengan lancar, memberikan nilai yang luar biasa dan juga sebagai motivasi bagi Pertamina Lubricants untuk terus memberikan yang terbaik bagi para mekanik dan tentunya para konsumen loyal kami,” ungkapnya.
Secara sekilas PT Pertamina Lubricants sendiri merupakan salah satu unit bisnis dari PT Pertamina Persero yang dibentuk pada tahun 2013 dan bergelut di bidang pelumas baik untuk kendaraan roda empat, roda dua dan juga kebutuhan industri. Untuk model pelumas yang diniagakannya di pasar domestik terdiri dari Fastron, Fastron Diesel, Prima XP, Enduro dan Turbolube.
Mengenai kiprahnya di kancah international, salah satu prestasi terbarunya, terdapat pada line-up pelumas andalannya yakni Fastron Platinum Racing yang telah didampuk menjadi pelumas tim balap Lamborghini Squadra Corse yang menggunakan mobil sport asal Italia Lamborghini Super Trofeo dan Lamborghini GT3. Selain itu Pertamina Fastron juga digunakan sebagai pelumas resmi di 129 dealer Lamborghini yang tersebar di seluruh dunia.
Baca Juga: Pertamina dan Mandiri Berikan Diskon Hingga 50 Persen Untuk Pertamax Series
Sumber & Foto : PT Pertamina Lubricants
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice