NMAA: Solo, Kekuatan Modifikasi Jawa Tengah
Geliat modifikasi mobil di Tanah Air kian semarak. Salah satu kota yang menjadi kekuatan modifikasi di Indonesia, terutama di Jawa Tengah adalah Solo. Semakin banyak kontes modifikasi mobil skala lokal maupun nasional yang mampir ke kota ini. Tak cuma itu, modifikator dan workshop berkualitas pun, tumbuh menjamur. Salah satunya dipicu oleh semakin banyaknya komunitas otomotif di kota Bengawan.
Itulah sebabnya National Modificator and Aftermarket Association (NMAA) menggelar kelas sharing modifikasi di Solo. Kegiatan ini bagian dari rangkaian Trending Workshop 2017. Acara berlangsung pada 13-14 Oktober 2017 di The Adhiwangsa Hotel & Convention, Solo, Jawa Tengah.
“Harus diakui Solo menjadi salah satu kekuatan modifikasi di Jawa Tengah setelah Jogja. Itu kenapa kami diminta mengadakan Trending Workshop 2017 di sini,” kata Andre Mulyadi, CEO NMAA.
Trending Workshop, salah satu cara yang dilakukan NMAA untuk berbagi ilmu dengan para pelaku modifikasi di Indonesia. Trending Workshop 2017 di Solo, menghadirkan sembilan nara sumber yang berbagi informasi, pemahaman dan tips mengenai modifikasi interior mobil yang sesuai. Beberapa nara sumber di antaranya, Arief Sutrisno (Datsun Indonesia), Surya Dharma (Accelera), Max Adam Kamil (Pioneer), Irmalida (AP Force), Marco Chendra (Qmax), Edy (Vertue Concept), Ted Diesta (NMAA Steering Committee) dan Andre Mulyadi (NMAA CEO).
Baca Juga : Michelin Luncurkan Ban Spesial Mobil Cepat
Acara digelar dua hari dan terbagi ke dalam empat kelas : Accelera academia, modificator, retailer & trimmer class, Datsun workshop dan car community workshop. Selain mendapat informasi mengenai trend modifikasi mobil terbaru, para peserta juga bisa langsung mempraktikkan ilmu yang baru mereka dapatkan di acara ini.
“Tujuan acara ini, para pelaku modifikasi bisa punya standar yang sama dan menuju level yang lebih tinggi lagi,” terang Andre lagi. Total peserta yang menghadiri acara ini mencapai 150 orang. Kegiatan Trending Workshop 2017, didukung oleh beberapa brand aftermarket seperti Accelera, AP Force, Pioneer, Qmax Army dan perkumpulan komunitas mobil dan motor, Forum Otomotif Solo Raya. (Rs/Van)
Baca Juga : Pameran Mobil Miniatur, Indonesia Diecast Expo
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice