Nissan Livina VL, Varian Termahal Dapat Apa Saja?
All New Nissan Livina ditawarkan dalam empat varian. Pilihan paling mahal adalah VL, dengan banderol Rp 261,9 juta. Harga ini lebih mahal Rp 1 juta dari Mitsubishi Xpander Ultimate A/T. Hal itu sekaligus menjadikannya sebagai LMPV (low multi purpose vehicle) termahal, yang dijual di Tanah Air. Lantas fitur apa saja yang dimilikinya?
Jelas mesinnya sama dengan Xpander. Berkubikasi 1.499 cc, dengan keluaran tenaga maksimum 104 PS di 6.000 rpm dan torsi puncak 141 di 4.000 rpm. Untuk varian VL, pilihan transmisi hanya otomatis konvensional 4-percepatan.
Bicara dimensi, VL sedikit lebih tinggi daripada varian terbawah, yakni 4.510 x 1.750 x 1.700 mm (PxLxT). Konfigurasi itu dipengaruhi penggunaan pelek 16 inci yang dikombinasi ban berukuran 205/55. Ground Clearance-nya pun ikut meningkat, meskipun tidak signifikan, dari 200 mm menjadi 205 mm.
Secara desain, khususnya eksterior, VL dibuat elegan. Terdapat 6 warna yang bisa dipilih konsumen: Ruby Red, Sunset Orange, Black Knight, Timeless Grey, Silver Tech dan White Pearl. Agar semakin memberikan kesan mewah, dibubuhkan aksen krom di beberapa bagian, seperti spion, gagang pintu dan tepian bawah sepanjang jendela. Aura yang sama juga terpancar pada kabin. Seluruh joknya dibalut kulit berwarna hitam, begitu pula lingkar kemudi.
Fitur yang dimiliki lengkap diantara tipe lain. Komponen penerangannya masih pakai halogen, tapi punya fitur auto-off headlight. Selain itu, tersedia lampu kabut dan Dual Line LED yang terdiri dari positioning lamp serta daytime running light (DRL). Lampu berteknologi dioda juga disematkan pada stoplamp kombinasi.
Livina varian VL sudah dilengkapi I-Key (Intelligent Key) yang memudahkan pengemudi mengakses kendaraan. Lantaran tak menggunakan anak kunci konvensional. Perangkat ini tentunya dipadukan tombol start/stop untuk menyalakan dan mematikan mesin.
Di samping itu, spionnya diberikan pengaturan elektrik dan pelipat otomatis saat dikunci. Setir juga bisa diatur posisi tinggi dan jangkau, alias tilt dan teleskopik. Tombol fungsi untuk mengakses head unit dan Bluetooth Hands Free Phone sudah dibenamkan, agar pengendara tetap fokus memperhatikan jalan saat perlu berkomunikasi. Kenyamanan Livina VL juga didukung pengaturan ketinggian jok.
Pada panel instrumen, diselipkan Multi Information Display (MID) dengan indikator ECO yang sudah berupa LCD berwarna. Pengemudi jadi lebih mudah membaca segala informasi terkait kendaraan, seperti odometer dan kapasitas bahan bakar.
Untuk mengakses hiburan, terdapat layar sentuh berukuran 7 inci yang dilengkapi radio, smartphone connectivity (Android Auto/Apple CarPlay), Bluetooth dan konektor USB. Speaker yang dimiliki varian VL mencapai 6 unit, tersebar di seluruh baris. Kebutuhan listrik untuk mengisi baterai smartphone dipenuhi 3 power outlet yang terpasang di semua baris bangku.
Guna mendukung keselamatan dan pengendalian, varian VL disesaki banyak fitur. Sebut saja Vehicle Dynamic Control (VDC), Traction Control System (TSC), Hill Start Assis (HSA), Anti-locking Brake System (ABS), Electronic Brake Distribution (EBD), Braking Assist (BA), Auto Hazard untuk pengereman mendadak, Dual SRS Airbag di baris depan, sensor dan kamera belakang. Semuanya ada di Mitsubishi Xpander Ultimate, kecuali cruise control. Selain itu ada pengingat sabuk pengaman baris depan dan immobilizer untuk mencegah tindak pencurian. (Hfd/Odi)
Baca Juga: Nissan Livina E Lebih Murah Dari Xpander GLX, Dapat Apa Saja?
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi Nissan Livina
Model Mobil Nissan
Jangan lewatkan
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Nissan Livina Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Mesin
1499
|
1499
|
1462
|
1329
|
1462
|
Panjang
4510 mm
|
4595 mm
|
4395 mm
|
4395 mm
|
4450 mm
|
Lebar
1750 mm
|
1750 mm
|
1735 mm
|
1730 mm
|
1775 mm
|
Tinggi
1695 mm
|
1730 mm
|
1690 mm
|
1665 mm
|
1710 mm
|
Ground Clearance
200 mm
|
225 mm
|
180 mm
|
195 mm
|
-
|
Tempat Duduk
7
|
7
|
7
|
7
|
7
|
Jenis Transmisi
Manual
|
Manual
|
Manual
|
Manual
|
Manual
|
Sabuk Pengaman Belakang
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Radio AM/FM
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Jenis penggerak
-
|
-
|
-
|
-
|
-
|
|
Tren MPV
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Nissan Livina dari Carvaganza
Artikel Mobil Nissan Livina dari Zigwheels
- Motovaganza
- Artikel Feature