Mobil Konsep Yamaha Akan Dipamerkan di Tokyo Motor Show
JAKARTA: Semua berita seputar Tokyo Motor Show 2015 memang ditujukan untuk memastikan pameran ini bakal dikenang untuk waktu yang lama, dan ini terbukti dengan kehadiran pabrikan kendaraan roda-empat yang memamerkan beragam mobil baru, terdiri dari mobil konsep dan mobil facelift di pameran ini. Menurut lansiran berita terkini, pabrikan kendaraan roda-dua Yamaha sedang merencanakan untuk mempersembahkan mobil konsep misterius di Tokyo Motor Show 2015.
Berita tersebut mucul melalui media online, ketika Yamaha mengungkapkan bocoran foto dari mobil misterius tersebut baru-baru ini. Bocoran foto tersebut memamerkan tampilan mobil yang menyerupai coupe sporty. Kendaraan tersebut akan memiliki koneksi hibrid atau mesin penggerak elektrik penuh. Selain bocoran foto tersebut, perusahaan memang belum mengungkapkan informasi lainnya yang berkaitan dengan mobil konsep ini.
Perusahaan juga sepertinya belum dapat melaksanakan rencananya untuk OX99-11, yang konon telah dijadwalkan akan masuk produksi pada tahun 1994. Alasan utama kegagalan rencana OX99-11 adalah karena harganya yang terlalu mahal. Bersamaan dengan rencana tersebut, Yamaha juga telah mengungkapkan konsep mobil-R di Tokyo Motor Show 2012, yang juga tidak pernah masuk ke lini produksi. Mari berharap mobil konsep yang baru ini tidak memiliki nasib yang sama dan akan segera masuk lini produksi.
Bersama dengan mobil konsep ini, Yamaha juga akan memamerkan 20 model kendaraan bertenaga elektrik, yang meliputi sepeda, skuter, motor, kendaraan multi-roda dan kendaraan off-road wisata pada Pameran ini. Enam dari 20 model tersebut akan menjadi premier dunia, sedangkan satu diantaranya akan membuat debut di Jepang untuk pertama kalinya.
Baca Juga: Datsun Rencana Meluncurkan SUV Terbaru Untuk Pasar Indonesia
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice