Mitsubishi Xforce Hybrid Mengaspal, Harga Mulai Rp400 Jutaan

Meluncur di Thailand, apakah Indonesia akan menyusul?

Mitsubishi Xforce Hybrid Mengaspal, Harga Mulai Rp400 Jutaan

Usia merilis Xpander HEV Play, Mitsubishi Thailand kini meluncurkan Xforce Hybrid. Kenapa lebih dulu di sana di banding Indonesia? Perusahaan bilang, insentif lebih besar sehingga harga jual tidak terlampau tinggi. Ada tiga trim tersedia: Ignite, Ultimate dan Ultimate X. Jantung pacunya sama dengan Xpander HEV bermesin 1,6 liter N.A plus bantuan motor penggerak elektrik. ADAS pun sudah menjadi standar dari tipe bawah.

KEY TAKEAWAYS

  • Kenapa Mitsubishi meluncurkan Xforce Hybrid di Thailand terlebih dahulu?

    Thailand menawarkan insentif besar untuk kendaraan listrik, membuat harga jual lebih kompetitif dibandingkan negara lain
  • Apakah Mitsubishi Xforce Hybrid akan hadir di Indonesia?

    Mitsubishi sedang mempelajari peluang untuk menghadirkan model ini ke Indonesia, sesuai dengan permintaan dan kebijakan pasar lokal
  • Berapa efisiensi bahan bakar Mitsubishi Xforce Hybrid?

    Kendaraan ini memiliki efisiensi bahan bakar hingga 24,4 km/liter, berkat teknologi hybrid terbaru
  • Daftar Harga Xforce HEV di Thailand:

    • Mitsubishi Xforce Ignite - 899.000 Baht (Rp440 Juta)
    • Mitsubishi Xforce Ultimate - 1.039.000 Baht (Rp508,88 Juta)
    • Mitsubishi Xforce Ultimate X - 1.089.000 baht (Rp533,36 Juta)

    “Secara global, mobil hybrid semakin diminati sebagai opsi utama kendaraan listrik yang tidak memerlukan infrastruktur pengisian daya. Melihat tren ini, kami bangga menambahkan model Xforce HEV ke jajaran produk kami di Thailand. Ini merupakan salah satu pasar terpenting kami. Bersama dengan seri Xpander HEV, kami berkomitmen untuk mendorong elektrifikasi di pasar Thailand. Sekaligus menjajaki kemungkinan peluncuran di negara-negara lain pada masa mendatang,” ucap Takao Kato, Presiden dan CEO Mitsubishi Motors.

    Mesin Hybrid Xforce Sama Seperti Xpander HEV

    Mitsubishi Xforce HEV Image: Mitsubishi

    Mekanikal pacu Xforce HEV sama dengan Xpander HEV. Jadi di balik kap terpasang enjin1,6 liter bensin N.A (berkode 4A92) MIVEC. Lontaran tenaga 95 Hp (96 PS) dan torsi puncak 134 Nm. Berkat penanaman hybrid system electric motor menjadi 116 Hp (117 PS) dan momen puntir maksimum 255 Nm. Untuk diketahui, posisi baterai terletak di bawah jok depan. Sehingga diklaim tidak mengganggu kenyamanan maupun mengurangi volume kabin.

    Namun, sistem hybrid Xforce telah diracik lebih canggih dari model Xpander HEV. Kini perangkat dilengkapi transaxle yang baru dikembangkan dengan efisiensi tinggi. Serta fungsi pemutus motor dari poros penggerak saat kecepatan tinggi. Fitur-fitur ini secara signifikan mengurangi kehilangan energi. Sehingga kendaraan ini diklaim memiliki penghematan bahan bakar terbaik sekitar 24,4 kilometer per liter.

    Mitsubishi Xforce HEV Image: Mitsubishi

    Lalu di model hybrid tersedia lima drive mode, isinya meliputi: Normal, Tarmac, Gravel, Mud, Wet. Tak ketinggalan unit hybrid tetap diberikan Active Yaw Control (AYC). Perangkat membantu meningkatkan performa menikung dengan menyesuaikan gaya pengereman di roda depan. Sehingga mengoptimalkan kestabilan mobil saat bermanuver secara cepat atau di jalan licin. Sebagai standar, Xforce HEV sudah dibekali Mitsubishi Motors Safety Sensing sebagai ADAS, meliputi:

    • Adaptive Cruise Control (ACC)
    • Forward Collision Mitigation system (FCM)
    • Automatic High Beam (AHB)
    • Leading Car Departure Notification (LCDN)
    • Rear Cross Traffic Alert (RCTA)
    • Blind Spot Warning (BSW) with Lane Change Assist (LCA)

    Isi Kabin Xforce

    Interior Mitsubishi Xforce HEV Image: Mitsubishi

    Xforce HEV dilengkapi dengan head unit smartphone-link 12,3 inci yang bisa bikin penghuni kabin kian nyaman. Layar dibagi menjadi tiga bagian buat menampilkan berbagai informasi kendaraan. Terdapat indikator ketinggian, sudut kemiringan dan arah untuk meningkatkan kenyamanan berkendara. Sistem audio sambung Apple CarPlay, Android Auto™ dan WebLink™. Fasilitas ini memungkinkan pengguna menikmati berbagai aplikasi di layar jumbo.

    Walau bodinya kompak kabinnya dibuat lapang. Xforce HEV memiliki ruang kargo yang cukup. Bahkan untuk barang-barang besar seperti koper. Kursi belakang memungkinkan pembagian 40:20:40. Sehingga kendaraan ini memiliki kapasitas muat tinggi. Meski begitu, ia tetap menyediakan ruang cukup bagi empat penumpang supaya duduk dengan nyaman. Lantas, akankan model serupa bakal dibawa Mitsubishi Indonesia ke GIIAS 2025? (ALX/ODI)

    Baca Juga: 

    Panduan Mengaktifkan Adaptive Cruise Control di Mitsubishi Xforce Ultimate DS

    Manfaat Fitur Asistensi Mengemudi Mitsubishi Xforce Ultimate Diamond Sense

    Tambah Fitur Safety Dongkrak Penjualan Mitsubishi Xforce

    Anjar Leksana

    Anjar Leksana

    Anjar Leksana adalah wartawan multitalenta. Ia pernah jadi guru bahasa Inggris, sebelum kepincut jadi wartawan ekonomi di salah satu majalah. Tidak lama, ia lantas tertarik dengan dunia otomotif, yang hingga sekarang dilakoni. Kiprahnya di dunia jurnalistik otomotif diawali dengan menulis untuk majalah otomotif ternama seperti Autocar Indonesia, Autobild, hingga Black Experience. Pengalamannya mengulas mobil serta pengetahuannya di bidang industri menjadi modal berharga untuk menyuguhkan tulisan yang berkualitas.

    Baca Bio Penuh

    Jual mobil anda dengan harga terbaik

    Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
    Listing gratis Listing gratis
    Daftarkan mobil Anda

    Model Mobil Mitsubishi

    Harga Mobil Mitsubishi

    Jangan lewatkan

    Promo Mitsubishi XForce, DP & Cicilan

    IIMS 2025

    Tren & Pembaruan Terbaru

    Anda mungkin juga tertarik

    • Berita
    • Artikel feature

    Mobil Unggulan Mitsubishi

    • Yang Akan Datang

    Video Mobil Mitsubishi XForce Terbaru di Oto

    Oto
    Tonton Video Mobil Mitsubishi XForce

    Bandingkan & Rekomendasi

    Mitsubishi XForce
    Mitsubishi XForce
    Rp 385 - 426,35 Juta
    Harga XForce
    Honda BRV
    Honda BRV
    Rp 297,3 - 370,4 Juta
    Harga Honda BRV
    Suzuki Jimny
    Suzuki Jimny
    Rp 453,3 - 470 Juta
    Harga Jimny
    Toyota Rush
    Toyota Rush
    Rp 288,1 - 314,6 Juta
    Harga Rush
    DFSK Glory i-Auto
    DFSK Glory i-Auto
    Rp 365,2 Juta
    Harga Glory i-Auto
    Tenaga 104
    119
    101
    103
    148
    Torsi 141 Nm
    145 Nm
    130 Nm
    136 Nm
    220 Nm
    Power Steering Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    AC Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Anti Lock Braking System Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    EBD (Electronic Brake Distribution) Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Kantong Udara Pengemudi Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Airbag Penumpang Depan Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Adjustable Seats Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Headrest Kursi Belakang Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Bandingkan Sekarang

    Tren SUV

    • Yang Akan Datang
    Mobil SUV Yang Akan Datang

    Artikel Mobil Mitsubishi XForce dari Carvaganza

    Artikel Mobil Mitsubishi XForce dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Review

    Bandingkan

    You can add 3 variants maximum*