Mitsubishi Triton Diakui Raja di Segmennya

Mitsubishi Triton Diakui Raja di Segmennya

MMKSI sangat bangga dengan produk pikap Triton. Sebabnya, penjualan yang dinilai baik. Apalagi khusus segmen pikap kabin ganda dengan penggerak 4x4. Triton diakui sebagai rajanya. Diungkap oleh Naoya Nakamura, President Director MMKSI, Mitsubishi Triton kabin ganda 4x4 adalah raja di segmennya.

"New Triton merupakan pengembangan selama 40 tahun di dunia. Sementara di Indonesia Triton mulai dijual pada 2002, jadi sudah 17 tahun. Produk ini sangat diterima oleh masyarakat Indonesia. Untuk kelas 4x4 dominasinya sudah 65 persen menguasai pasar. Jadi segmen pikap kabin ganda, Triton adalah rajanya," ucap Nakamura saat jumpa media pada acara test drive New Triton di sirkuit off-road BSD, Tangerang Selatan, Banten (15/8).

Betul, kalau mengacu pada data wholesale yang dirilis Gaikindo. Pikap kabin ganda Triton berhasil terjual 3.394 unit pada semester pertama 2019. Sedang kompetitor utama, Toyota Hilux kabin ganda, mencatatkan 2.214 unit pada periode sama.

Walau begitu, dinilai target Triton terbaru ini tidak muluk-muluk. Pihak MMKSi lebih memilih meningkatkan kualitas produk dan pelayanan. Karena dinilai secara tak langsung bisa meningkatkan market share. "Target kami bukan target pasar. Tapi untuk menyediakan produk dan layanan terbaik, agar kepuasan maksimal konsumen tercapai. Kalau sudah begitu, konsumen bakal mengapresiasi produk dan secara bertahap market share naik,' tambah Nakamura.

Irwan Kuncoro, Director of Sales & Marketing Division MMKSI, sedikit membeberkan. Target New Triton berada di antara 900 - 1.000 unit per bulan. Angka itu tak berbeda jauh ketimbang model produk pendahulunya yang belum disegarkan. Pasar yang dimainkan oleh Triton dan kawan-kawan tengah turun, memberi pengaruh pada target penjualan. "Target penjualan sebetulnya antara 900 - 1.000 unit per bulan. Sebelumnya juga sekitar segitu. Karena pasarnya juga turun. Jadi dengan target segitu, sebetulnya market share sudah naik. Dari tadinya 60, naik ke 62, 63 dan 65 (persen), tutur Irwan.

Sedang pasar pikap kabin ganda dengan penggerak dua roda (4x2) dianggap sangat kecil. Lantas tak dijadikan target utama. "Triton mendominasi di segmen 4x4, itu betul dan sudah menjadi raja segmen kabin ganda 4x4. Untuk segmen 4x2 sendiri, marketnya sangat kecil. Triton sendiri, 4x4 mendominasi hampir sekitar 95 persen. Cuma 5 persen yang 4x2. Jadi itu belum menjadi target utama kami," ujar Irwan lagi.

Dari penjelasan Irwan, 90 persen pengguna Triton untuk komersial. Sisa pasar ritel dan pribadi 5 persen dicaplok varian Ultimate, Exceed dan yang sudah memakai transmisi otomatis. Sedang 5 persen lagi, untuk kendaraan dinas atau operasional dengan model varian kabin single 4x2.

Untuk wilayah, Kalimantan masih jadi pengguna terbanyak Triton, disusul Sumatra dan Jakarta. "Empat puluh persen di Kalimantan, 30 persen Sumatra dan 15 persen Jakarta. Tapi Jakarta itu juga sebenarnya karena pembelian fleet yang terpusat. Sedang pengoperasiannya tetap di Kalimantan dan Sumatra," tutup Irwan. (Tom/Odi)

Baca Juga: Biaya Kepemilikan Mitsubishi Triton Diklaim Lebih Murah Dari Kompetitor

Ardiantomi

Ardiantomi

Ardiantomi, atau yang akrab disapa Tomi ini awalnya tidak menggeluti dunia otomotif hingga ia menyadari pasion-nya dalam mengemudi dan memutuskan untuk lebih memahami seluk-beluk otomotif. Pria yang sudah piawai mengemudi sejak usia 12 tahun ini kemudian memiliki hasrat untuk dapat mencoba semua jenis mobil yang ada di dunia.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Mitsubishi

  • Mitsubishi Xpander
    Mitsubishi Xpander
  • Mitsubishi L300
    Mitsubishi L300
  • Mitsubishi Pajero Sport
    Mitsubishi Pajero Sport
  • Mitsubishi Xpander Cross
    Mitsubishi Xpander Cross
  • Mitsubishi XForce
    Mitsubishi XForce
  • Mitsubishi Triton
    Mitsubishi Triton
  • Mitsubishi Pajero Sport Elite
    Mitsubishi Pajero Sport Elite
  • Mitsubishi Xpander Cross Elite
    Mitsubishi Xpander Cross Elite
  • Mitsubishi L100 EV ev
    Mitsubishi L100 EV
Harga Mobil Mitsubishi

Jangan lewatkan

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Mitsubishi Triton Terbaru di Oto

Oto
  • TEST OFF-ROAD MITSUBISHI TRITON 2024
    TEST OFF-ROAD MITSUBISHI TRITON 2024
    23 Sep, 2024 .
Tonton Video Mobil Mitsubishi Triton

Bandingkan & Rekomendasi

Mitsubishi Triton
Mitsubishi Triton
Rp 302 - 527 Juta
4.67 (3 Ulasan)
Harga Triton
Toyota Hilux
Toyota Hilux
Rp 283,7 - 532,75 Juta
4.33 (7 Ulasan)
Harga Hilux
Tata Xenon
Tata Xenon
Rp 159,6 Juta
Tulis Review Harga Xenon
Isuzu Traga
Isuzu Traga
Rp 242,6 - 272,3 Juta
Harga Traga
Toyota Hilux Rangga
Toyota Hilux Rangga
Rp 188,7 - 304,5 Juta
Tulis Review Harga Hilux Rangga
Mesin 2442
1998
2956
2499
-
Tenaga 148
137
72
79
-
Tempat Duduk 3
2
2
3
-
Jenis Transmisi Manual
Manual
Manual
Manual
-
Bandingkan Sekarang

Tren Pickup Truck

Artikel Mobil Mitsubishi Triton dari Carvaganza

  • FIRST DRIVE: All New Mitsubishi Triton GLS Bisa Diandalkan Lahap Off-Road
    FIRST DRIVE: All New Mitsubishi Triton GLS Bisa Diandalkan Lahap Off-Road
    Anjar Leksana, 10 Sep, 2024
  • Mitsubishi Kenalkan All New Triton Varian Termurah, Simak Spek Lengkapnya
    Mitsubishi Kenalkan All New Triton Varian Termurah, Simak Spek Lengkapnya
    Anjar Leksana, 09 Sep, 2024
  • Perubahan Luar Dalam, All New Mitsubishi Triton Tetap Punya Performa Tangguh
    Perubahan Luar Dalam, All New Mitsubishi Triton Tetap Punya Performa Tangguh
    Alvando Noya, 30 Agu, 2024
  • Mitsubishi Mulai Uji All New Triton di Indonesia, Bakal Muncul di GIIAS 2024
    Mitsubishi Mulai Uji All New Triton di Indonesia, Bakal Muncul di GIIAS 2024
    Setyo Adi, 04 Jun, 2024
  • Paket Off-Road dari Ironman 4x4 Bakal Bikin Mitsubishi Triton Semakin Dilirik
    Paket Off-Road dari Ironman 4x4 Bakal Bikin Mitsubishi Triton Semakin Dilirik
    Muhammad Hafid, 22 Mei, 2024

Artikel Mobil Mitsubishi Triton dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature
  • Simak Kelengkapan Mitsubishi Triton 2024 Varian HDX Double Cabin Termurah
    Simak Kelengkapan Mitsubishi Triton 2024 Varian HDX Double Cabin Termurah
    Anjar Leksana, 09 Sep, 2024
  • Usai Lebaran Mitsubishi Tes Pasar All New Triton kepada Konsumen Loyal
    Usai Lebaran Mitsubishi Tes Pasar All New Triton kepada Konsumen Loyal
    Anjar Leksana, 03 Apr, 2024
  • Cerita Rifat Sungkar Reli Bersama All New Mitsubishi Triton di AXCR 2023
    Cerita Rifat Sungkar Reli Bersama All New Mitsubishi Triton di AXCR 2023
    Anjar Leksana, 23 Agu, 2023
  • Spesifikasi Mitsubishi Triton Terbaru yang Dipakai Rifat Sungkar di AXCR 2023
    Spesifikasi Mitsubishi Triton Terbaru yang Dipakai Rifat Sungkar di AXCR 2023
    Anjar Leksana, 27 Jul, 2023
  • All New Mitsubishi Triton Debut Global, Tampilan Dasbor Mirip Xpander
    All New Mitsubishi Triton Debut Global, Tampilan Dasbor Mirip Xpander
    Anjar Leksana, 26 Jul, 2023
  • Off-road Test All New Mitsubishi Triton GLS M/T: Cocok Dijadikan Pekerja Keras
    Off-road Test All New Mitsubishi Triton GLS M/T: Cocok Dijadikan Pekerja Keras
    Anjar Leksana, 11 Sep, 2024
  • Perjalanan 18 Tahun Mitsubishi Triton di Indonesia
    Perjalanan 18 Tahun Mitsubishi Triton di Indonesia
    Raju Febrian, 18 Agu, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*