Mini Clubman Final Edition Dijual Terbatas di IIMS 2024, Apa yang Menarik?
Mini Clubman hadir eksklusif dengan tawaran unit limited edition
MINI Indonesia luncurkan Clubman Final Edition lewat ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024. Ia meramaikan panggung pabrikan asal Eropa yang diisi tujuh model termasuk MINI Electric.
KEY TAKEAWAYS
Ada berapa unit Mini Clubman Final Edition yang dibuat?
Total 1.969 unit disebar secara global dan Indonesia kebagian 50 unit saja.Unit ini ikonik semenjak kehadirannya pada 1969. Terus berkembang dengan berbagai penguatan, seperti pada edisi 2007 yang menyajikan nuansa modern melalui konsep shooting-brake klasik. Akses ke belakang disokong satu pintu di sisi kanan yang terbuka ke belakang. Kemudian generasi ketiga pada 2015 dioptimalkan fungsionalitasnya dengan panjang bodi 4,25 meter jarak sumbu roda melar dan akses ke belakang dua pintu berkonfigurasi sama.
Clubman Final Edition pun menggabungkan nilai khas tersebut dengan elemen desain eksklusif. Makin spesial lantaran mobil ini dijual terbatas. Indonesia sendiri hanya mendapat alokasi sebanyak 50 unit dari total 1.969 unit secara global.
“MINI senang dapat kembali hadir di IIMS, di mana pada kesempatan ini kami dapat meluncurkan MINI Clubman. Kendaraan ini memancarkan gaya yang khas dan berikan rasa bangga serta senyum lebar bagi yang mengendarainya. Kini sudah sepantasnya MINI Clubman mendapat sambutan spektakuler untuk penghormatan kepada sebuah kendaraan yang telah berikan inspirasi bagi berbagai generasi," ucap Daren Ching, Head of MINI Asia.
Adapun mobil dibalut pilihan kelir Nanuq White, Enigmatic Black, dan Melting Silver. Mereka dipadukan aksen warna Shimmer Copper, di mana detailnya mengacu pada sejarah desain. Pada sekeliling dan sepertiga atas palang kisi-kisi diberi sepuhan edisi berkilau. Termasuk MINI Cooper S Blade khas model dan scuttle samping.
Unit menggunakan pelek 18 inci two-tone dengan finishing bening berwarna tembaga. Kemudian garis diterapkan pada sisi bodi. Tulisan "Final Edition" dan lencana "1 of 1969" dapat ditemukan di sisi pilar C. Tak ketinggalan lampu belakang Union Jack mengacu pada histori MINI Clubman asal Inggris.
Interior dihiasi aksen eksklusif seperti tulisan “Final Edition” di trim pintu, palang kemudi. Material kulit Nappa mencakup kabin memberikan nuansa mewah dan elegan. Jok sport leather MINI Yours berlencana eksklusif, dijahit dan diberi finishing warna Dark Maroon. Ia dipadukan aksen kain Piquet berwarna antrasit dan biru kontras. Sentuhan lainnya adalah trim dasbor gelap berkombinasi strip Sage Green Dark dan Shimmer Copper. Di sisi penumpang kembali ada lencana "1 of 1969”. Ia juga dapat ditemukan pada alas karpet.
Urusan jantung pacu, mobil ditenagai konfigurasi empat silinder berteknologi MINI TwinPower Turbo. Outputnya mencapai 178 hp dan torsi 280 Nm. Setelan segitu mengizinkan mobil melesat dari posisi nol ke 100 km per jam dalam 7,2 detik. Rasa eksklusif Mini Clubman Final Edition pun dapat didapatkan dengan mengeluarkan uang senilai Rp1,059 miliar (off the road). (HFD/TOM)
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi MINI Clubman
Model Mobil MINI
Promo MINI Clubman, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Populer
Video Mobil MINI Clubman Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Jenis Bahan Bakar
Bensin
|
Bensin
|
Bensin
|
Bensin
|
Electric
|
Mesin
1499
|
1998
|
1499
|
1499
|
-
|
Tenaga
136
|
189
|
136
|
136
|
181
|
Torsi
220 Nm
|
280 Nm
|
220 Nm
|
220 Nm
|
270 Nm
|
Ground Clearance
141 mm
|
-
|
-
|
146 mm
|
-
|
Jenis Transmisi
Dual Clutch
|
Otomatis
|
Otomatis
|
Otomatis
|
Otomatis
|
Mesin
1.5L Petrol Engine, In-line 3 Cylinder 12 Valve
|
2.0L Petrol Engine, In-Line 4 Cylinder 16 Valve
|
1.5L Petrol Engine, 3 Cylinder 12 Valve
|
1.5L Petrol Engine, In-line 3 Cylinder 12 Valve
|
-
|
|
Tren Hatchback
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil MINI Clubman dari Carvaganza
Artikel Mobil MINI Clubman dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice