Mercedes-Benz GLE 2016 Resmi Meluncur

Mercedes-Benz GLE 2016 Resmi Meluncur

Jakarta: Akhirnya PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI) memperkenalkan SUV mewah Mercedes-Benz GLE hari ini (24/02), setelah sebelumnya model ini sudah menyapa Australia dan Malaysia. Memang butuh waktu yang tepat untuk membawanya ke Tanah Air dan saat ini sudah sangat tepat karena Mercedes berpendapat 2016 merupakan tahun SUV baginya. Walhasil, tak hanya satu model, melainkan dua varian GLE dikenalkan secara bersamaan yakni GLE 400 Exclusive dan GLE 250d.

“2015 merupakan tahun yang baik bagi kami. Bila dibandingkan secara global, kami menjual lebih banyak mobil dibandingkan sebelumnya. Menurut kami SUV akan menjadi populer di pasar otomotif dan lebih potensial di Indonesia, ini terlihat dengan peningkatan penjualan yang signifikan,” jelas Roelof Lamberts selaku Direktur Sales dan Marketing mobil penumpang Mercedes-Benz Distribution Indonesia.

Interior GLE-Class

GLE sendiri bukanlah varian yang SUV Mercedes-Benz yang ‘tiba-tiba muncul’. Inilah nama baru yang menggantikan Mercedes M-Class. Dan kehadiran dua varian GLE ini, jajaran line up SUV MBI semakin lengkap. Varian SUV yang sudah dipasarkan di Indonesia sendiri adalah GLE Coupe, GLA, GLC, GLS dan suksesor SUV ikonik G-Class.

“Kami bertujuan untuk memberikan line-up terlengkap di segmen premium di Indonesia, untuk dipilih oleh para pelanggan kami. Dengan fitur-fitur teknologi terbaru, dikombinasikan dengan kualitas serta kekuatan khas dari sebuah SUV, GLE ini dapat melanjutkan kisah sukses kami di pasar Indonesia,” tambah Roelof.

Peluncuran GLE-Class

Secara tampilan, GLE 400 Exclusive dan 250d menggabungkan unsur SUV modern dan klasik. Penggunaan bahasa desain khas Mercedes-Benz masih tetap terasa pada grill depan, bumper dan lampu depan, spoiler, dan kap mesin yang dihiasi dengan dome. Untuk kabinnya, terlihat semakin modern melalui penggunaan material berkualitas tinggi plus kapasitas akomodasi bagasi sebesar 2.010 liter yang sanggup memuat empat tas golf.

Di area dashboard, tertanam lingkar kemudi palang tiga, menggantikan stir palang empat yang biasa digunakan di M-Class, selain itu layar multimedia didesain ulang dan diperbesar, pemakaian kulit ARTICO dan elemen berlapis aluminium juga menambah kesan mewah di kabin kabin.

Lalu bagaimana dengan depot tenaga SUV yang menggunakan sistem penggerak 4x4 ini? GLE 400 Exclusive memakai mesin bensin 2.996 cc 6-silinder berkemampuan produksi tenaga 333 hp dengan torsi 480 Nm serta transmisi kopling ganda 7G-Tronic, sedangkan GLE 250d mengaplikasi mesin diesel 2.143 cc 4-silinder dengan prestasi menyajikan tenaga 204 hp dan melontarkan torsi 500 Nm, sebagai pemindah daya digunakan transmisi 9G-Tronic,

Mercedes-Benz menyempurnakan dua SUV ini dengan menginstalasi beragam fitur keamanan pasif, Coallision Prevention Assist Plus, Downhill Speed Regulation dan juga Off-driving mode.

Bila tertarik memilikinya, MBI membanderol harga Mercedes GLE 400 Exclusive sebesar Rp.1.209.000.000 (off the road) dan Rp.1.099.000.000 (off the road) untuk GLE 250d.

Baca Juga: Mercedes-Benz Mulai Jualan Motor

Brian Gomgom

Brian Gomgom

Brian memiliki kecintaan terhadap dunia otomotif baik roda empat maupun roda dua sejak kecil. Kini, kecintaannya diwujudkan dengan menjadi seorang jurnalis. Hal yang saat ini dikoleksinya adalah beragam pengalaman berkendara baik di dalam maupun luar negeri.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Mercedes Benz

  • Mercedes Benz G-Class
    Mercedes Benz G-Class
  • Mercedes Benz GLE-Class
    Mercedes Benz GLE-Class
  • Mercedes Benz C-Class Sedan hev
    Mercedes Benz C-Class Sedan
  • Mercedes Benz GLB-Class
    Mercedes Benz GLB-Class
  • Mercedes Benz CLA-Class
    Mercedes Benz CLA-Class
  • Mercedes Benz GLA
    Mercedes Benz GLA
  • Mercedes Benz S-Class
    Mercedes Benz S-Class
  • Mercedes Benz E-Class
    Mercedes Benz E-Class
  • Mercedes Benz GLS-Class
    Mercedes Benz GLS-Class
  • Mercedes Benz V-Class
    Mercedes Benz V-Class
Harga Mobil Mercedes Benz

Promo Mercedes Benz GLE-Class, DP & Cicilan

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Bandingkan & Rekomendasi

Mercedes Benz GLE-Class
Mercedes Benz GLE-Class
Rp 2,23 - 3,305 Milyar
Tulis Review Harga GLE-Class
Land Rover Range Rover Evoque
Jeep Wrangler
Jeep Wrangler
Rp 1,73 - 1,835 Milyar
Harga Wrangler
BMW X4
BMW X4
Rp 1,733 Milyar
Tulis Review Harga BMW X4
Audi Q8
Audi Q8
Rp 2,184 Milyar
Tulis Review Harga Audi Q8
Mesin 2999
1997
1995
1998
2995
Tenaga 367
246
270
252
340
Tempat Duduk 5
5
5
5
5
Jenis Transmisi Otomatis
Otomatis
Otomatis
Otomatis
Otomatis
Bandingkan Sekarang

Tren SUV

  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6 ev
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7 ev
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3 hev
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Neta U ev
    Neta U
    Rp 463,76 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Nissan Ariya ev
    Nissan Ariya
    Rp 754,32 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • DFSK Glory E3 ev
    DFSK Glory E3
    Rp 445 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Mobil SUV Yang Akan Datang

Artikel Mobil Mercedes Benz GLE-Class dari Carvaganza

  • LEBARAN DRIVE: Menikmati Buas dan Mewahnya Mercedes-Benz GLE 450 Keliling Jakarta
    LEBARAN DRIVE: Menikmati Buas dan Mewahnya Mercedes-Benz GLE 450 Keliling Jakarta
    Alvando Noya, 23 Apr, 2024
  • LEBARAN DRIVE: Menu Andalan Mercedes-Benz GLE 450 AMG Line Jadi Partner Liburan
    LEBARAN DRIVE: Menu Andalan Mercedes-Benz GLE 450 AMG Line Jadi Partner Liburan
    Alvando Noya, 19 Apr, 2024
  • VIDEO: Bongkar Rahasia Mercedes-Benz GLE Terbaru
    VIDEO: Bongkar Rahasia Mercedes-Benz GLE Terbaru
    Wahyu Hariantono, 28 Jun, 2019
  • GALERI FOTO: All-New Mercedes-Benz GLE
    GALERI FOTO: All-New Mercedes-Benz GLE
    Wahyu Hariantono, 24 Jun, 2019
  • Wuih, Mercedes GLE Coupe Ini Gunakan Interior Kulit Buaya Merah
    Wuih, Mercedes GLE Coupe Ini Gunakan Interior Kulit Buaya Merah
    Raju Febrian, 08 Jun, 2016

Artikel Mobil Mercedes Benz GLE-Class dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Mercedes-Benz Indonesia Luncurkan Dua Varian GLE Coupe
    Mercedes-Benz Indonesia Luncurkan Dua Varian GLE Coupe
    Ahmad Karim, 04 Des, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*