Meluncur 18 Januari, Ini Dia Bocoran Mobil Terbaru Datsun

Meluncur 18 Januari, Ini Dia Bocoran Mobil Terbaru Datsun

Di awal tahun, Datsun langsung melakukan gebrakan di pasar otomotif Indonesia. Tepatnya hari kedua 2018, mereka merilis foto resmi bagian depan produk baru yang mereka sebut Cross. Mobil ini rencananya diperkenalkan pada 18 Januari mendatang di Jakarta.

Indonesia dipilih jadi lokasi world premiere Cross. Hal ini sengaja dilakukan, agar Cross dapat bersaing dengan produk serupa yang lebih dulu mengisi pasar otomotif tanah air seperti produk LCGC 7 seater, Toyota Calya atau Daihatsu Sigra. Namun bila melihat harganya, bisa jadi mobil ini bersaing dengan Suzuki Ignis, Daihatsu Sirion serta Toyota Etios.

Dalam keterangan persnya, Eiichi Koito, Presiden Direktur PT. Nissan Motor Indonesia menyatakan, Cross masuk dalam segmen baru di Indonesia. “Mobil ini adalah wujud semangat baru brand value Datsun yang ‘unstoppable’, dan juga komitmen Datsun kepada pelanggan di Indonesia," papar Koito.

Masih kata Koito, Datsun Cross dimaknai sebagai kendaraan yang memiliki karakter serta mendukung berbagai gaya hidup pemiliknya. Pihak Datsun juga mengungkapkan, mobil ini dibuat secara khusus untuk Indonesia dengan desain crossover dan ground clearance yang tinggi. Sehingga mobil ini dianggap cocok di jalan Indonesia.

“Datsun Cross merupakan generasi baru compact cross-over. Dengan desainnya yang stylish dan fitur terkini. Datsun Cross menjadi partner yang sesuai untuk gaya hidup pelanggan baru kami,” lanjut Koito.

Dari gambar yang diberikan pihak mereka, Cross mengadopsi lampu utama berteknologi proyektor, serta ditambah LED serta auto light system. Untuk bagian grille tetap mempertahankan model lawas Datsun dengan tambahan krom di sekelilingnya.

Pada bagian tengah, terpampang jelas logo Datsun. Sementara sebelumnya diberitakan, mobil ini hadir dengan berbagai fitur baru. Sebut saja adanya layar sentuh berukuran 6,9 inci yang dapat terkoneksi dengan Bluetooth dan lainnya.

Ada juga fitur seperti power window, rem ABS+EBD+BA dan VDC (Vehicle Dynamic Control). Untuk bagian spidometer, tampilan Cross mirip dengan Nissan March. Sementara mesinnya, Cross kabarnya menggunakan mesin 3-silinder berkapasitas 1,2 liter. (Diro/RS)

Baca juga: Mau Modifikasi Mobil, Mending Beli Mobil Baru Atau Bekas?

Aldiro Syahrian

Aldiro Syahrian

Aldiro memulai karir jurnalistik di salah satu stasiun televisi swasta. Semangat pemuda ini untuk berkarya sangat tidak perlu diragukan, terutama di bidang jurnalistik otomotif.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6 ev
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7 ev
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD D9 ev
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3 hev
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Datsun Cross Terbaru di Oto

Oto
  • Datsun Cross | Review | Bagus Mana Dengan Toyota Calya | OTO.com
    Datsun Cross | Review | Bagus Mana Dengan Toyota Calya | OTO.com
    10 Apr, 2018 . 295 kali dilihat
  • First Drive | Datsun Cross | Datsun Paling Nyaman?
    First Drive | Datsun Cross | Datsun Paling Nyaman?
    12 Mar, 2018 . 1K kali dilihat
  • 1st Impression Datsun Cross I OTO.com
    1st Impression Datsun Cross I OTO.com
    19 Jan, 2018 . 65 kali dilihat
  • World Premiere Datsun Cross I OTO.com
    World Premiere Datsun Cross I OTO.com
    19 Jan, 2018 . 642 kali dilihat
  • Datsun Cross Meluncur Besok! I OTO com
    Datsun Cross Meluncur Besok! I OTO com
    17 Jan, 2018 . 429 kali dilihat
Tonton Video Mobil Datsun Cross

Tren Crossover

  • Yang Akan Datang
  • CHERY TIGGO 4 PRO
    CHERY TIGGO 4 PRO
    Rp 457,02 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Maserati Levante
    Maserati Levante
    Rp 1,292 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Toyota Corolla Cross 2024
    Toyota Corolla Cross 2024
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Mobil Crossover Yang Akan Datang

Artikel Mobil Datsun Cross dari Carvaganza

  • Datsun CROSS Raih Gelar City Car Terbaik Indonesia
    Datsun CROSS Raih Gelar City Car Terbaik Indonesia
    Raju Febrian, 23 Des, 2018
  • Datsun Cross Tampil dengan Tema Selancar, Mudik, dan Reli di IIMS 2018
    Datsun Cross Tampil dengan Tema Selancar, Mudik, dan Reli di IIMS 2018
    Raju Febrian, 23 Apr, 2018
  • Produksi Datsun CROSS Dimulai, Pengiriman Dimulai Maret
    Produksi Datsun CROSS Dimulai, Pengiriman Dimulai Maret
    Raju Febrian, 01 Feb, 2018
  • VIDEO : Launching Datsun Cross di Indonesia
    VIDEO : Launching Datsun Cross di Indonesia
    Valdo Prahara, 18 Jan, 2018
  • Bongkar Jantung Pacu Datsun Cross
    Bongkar Jantung Pacu Datsun Cross
    Valdo Prahara, 18 Jan, 2018

Artikel Mobil Datsun Cross dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Cari Mobil Bekas? Coba Cek Datsun Cross Seharga Rp 100 Jutaan
    Cari Mobil Bekas? Coba Cek Datsun Cross Seharga Rp 100 Jutaan
    Raju Febrian, 15 Jul, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*