Lampu LED Autovision Pilihan Tiga Warna dalam Satu Bohlam
Gelaran IMX 2019 menjadi wadah produsen dan distributor komponen aftermarket, untuk menampilkan produk unggulannya. Salah satunya, Autovision, yang membawa bermacam produk penerangan mobil dan aksesori. Mereka mengenalkan produk andalannya, lampu LED RS300. Keunggulannya, pengemudi bisa memilih warna headlamp berdasarkan kebutuhannya. Gampang pemasangannya, bisa diaplikasi ke segala jenis mobil.
Lampu LED menggunakan semikonduktor berukuran kecil sebagai sumber cahaya. Berbeda dengan halogen yang menggunakan filamen. Melihat dari segi daya tahan, masa pakai LED bisa lebih lama ketimbang halogen. Ini disebabkan oleh kualitas kawat pijar yang tergolong cepat menurun dari pemakaian waktu ke waktu.
Material semikonduktor, menentukan tingkat kecerahan dan temperatur warna. Cahaya yang dihasilkan pun bisa jauh lebih terang ketimbang halogen, sebab sumber pendar LED lebih efisien dalam memanfaatkan arus listrik. Nah, fitur-fitur Lampu LED inilah yang dimanfaatkan oleh untuk model RS300. Karena ukuran semikonduktor kecil, dalam satu bohlam, dipasang tiga pancaran berbeda.
Warna pada lampunya bisa dipilih, mulai dari kuning seperti foglamp (3.000K), putih kekuningan (4.300K), hingga putih terang (6.000K). Ketika dinyalakan, lampu putih berpendar terlebih dahulu. Untuk mengubahnya tidak perlu saklar tambahan. Tinggal posisikan tuas di lampu utama, putar sekali ke lampu senja, lalu kembalikan ke lampu utama dan warnanya pun berubah.
Pengaplikasiannya bisa digunakan untuk banyak jenis mobil. Bisa dibilang nyaris “plug-n-play”. Sebab, soketnya serupa dengan lampu halogen, tanpa perlu perangkat tambahan. Sayangnya di bagian bawah terdapat heatsink yang cukup tebal, sehingga mungkin butuh sedikit penyesuaian terkait cover belakang lampu.
Sepertinya, sebagian besar pengemudi pernah merasa sangat silau ketika berpapasan dengan mobil berlampu LED atau HID. Hal ini bisa saja terjadi akibat pemasangan yang tidak layak. Maka dari itu pemasangan lampu ini pun tidak boleh asal. Posisinya perlu disesuaikan agar tidak membahayakan pengendara lain.
Berbicara soal harga, RS300 ini dibanderol mulai dari Rp 800 ribu – Rp 1 jutaan. Kami rasa harganya pantas untuk sebuah produk lampu yang menawarkan daya tahan serta penerangan yang baik.
Autovision memberikan diskon untuk bermacam produknya selama gelaran ini berlangsung. Tidak hanya diskon, pengunjung booth juga berkesempatan mendapatkan lampu kabin gratis. Caranya mudah, cukup follow laman Instagram dan buat Instastory di area booth. (Krm/Odi)
Baca Juga: AMMDes Digimodz Temukan Pemenang, Menteri Perindustrian Apresiasi Kreativitas Peserta
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice