10 Mobil Terlaris 2017 (Infografis)
Musim penjualan mobil 2017 segera berakhir. Tinggal menghitung hari. Era yang sempat disebut sebagai momentum balik penjualan setelah turun di 2016, segera terbukti. Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) sempat menyebut angka 1,1 juta unit sebagai target mereka di periode ini.
Data hingga November pun mereka rilis. Tren positif terlihat dari angka yang disajikan. Rangkuman 11 bulan mencatat raihan 994.436 unit dari 35 merek yang tergabung di organisasinya. Angka ini lebih tinggi dari periode yang sama tahun lalu. Kala itu total Januari-November hanya 974.972 unit.
Angka distribusi kendaraan anggota Gaikindo, tumbuh dari sebelumnya 88 ribuan per bulan menjadi 90 ribuan. Namun yang unik, justru raihan penjualan 2 merek pemuncak klasemen. Toyota dan Honda menurun.
Toyota baru meraih 347.626 unit hingga November ini. Padahal periode sama 2016, mereka sudah menoreh 349.707 unit. Honda juga demikian, dari 185.438 unit di tahun lalu, kini mereka baru mencatat 171.574 unit. Yang berbahagia justru Mitsubishi. Dengan strategi membuat pabrik baru, serta amunisi anyar di kelas Low MPV (Xpander), penjualannya terdongkrak. Dari hanya 89.929 unit di 2016, kini angka 108.620 unit sudah tercapai.
Pendapat kami dengan hasil Gaikindo ini, sebenarnya cukup pesimis. Pasalnya, secara produk, pasar sudah berkembang. Wuling sudah bermain di Indonesia. Kontribusinya sudah mencapai 39.185 unit dalam 5 bulan penjualan meski cuma menjual satu jenis produk saja, Confero. Xpander pun sudah terlihat kiprahnya di sini. Walaupun kapasitas produksi baru maksimum di bulan ketiga penjualan (November), sumbangsih 8 ribuan unit sudah diberikan.
Harusnya dengan kondisi seperti ini, angka penjualan secara total sudah mencapai 1 juta unit. Namun sekarang, defisitnya dari target 1,1 juta unit masih lebih dari 100 ribu unit. Jika penjualannya masih di level rata-rata 90 ribuan unit, target itu nampaknya tak tercapai.
Kami pun merangkum 10 model mobil dengan penjualan terbaik yang dicatatkan Gaikindo. Untuk diketahui, angka penjualan ini merupakan versi whole sales yang mencerminkan distribusi dari pabrik ke diler. Biasanya, angka realisasi berupa retail sales yang dihasilkan dari penjualan diler ke konsumen berada sedikit di bawahnya. (Van/RS)
Baca juga: Digempur Xpander dan Confero, Toyota Optimis Avanza Tetap Terdepan
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice