Kaleidoskop 2022: MPV Keluarga yang Keluar Sepanjang Tahun
KEY TAKEAWAYS
Tahun 2022 ditutup oleh trendingnya generasi Toyota Kijang
Hyundai Stargazer juga tak kalah populer. Ia menantang Veloz dan Xpander di kelas LMPVHampir semua merek mobil punya model MPV. Karena memang spesies yang paling laris di Indonesia. Pabrikan pun berlomba-lomba menyuguhkan model teranyar guna menarik minat konsumen. Pada 2022, sejumlah model dikenalkan mulai dari level low sampai high.
All New Toyota Voxy
Generasi ketiga mobil boxy Toyota diluncurkan pada awal tahun. MPV yang biasa disebut sebagai baby Alphard tampil lebih premium dengan ubahan signifikan pada bodi. Ia masih menggunakan sliding door sebagai akses penumpang, tapi bisa dibuka secara otomatis pakai gerakan kaki lantaran terdapat sensor. Pintu bagasi elektrik bisa diatur sudut bukanya lewat tombol di sisi bodi. Overall kepraktisan Voxy baru mampu membantu pengguna dalam berkegiatan sehari-hari.
Tak hanya itu, fitur canggih juga ditanam, bahkan memanfaatkan teknologi semi otonom yakni Toyota Safety Sense 3.0. Ia menjadi model Toyota pertama di Indonesia yang menggunakannya. Kelengkapannya: Terdapat pre collision system, lane tracing assist, dynamic radar cruise control, auto high beam, blind spot monitor dan SRS Airbag di seluruh kabinnya.
Performa turut di-update memakai jantung pacu baru M20A-FK5. Kubikasinya 2,0 liter berkonfigurasi empat silinder naturally aspirated. Tenaga tercipta mencapai 170 PS di putaran 6.600 rpm dan torsi 202 Nm di 4.900 rpm. Seluruh energi disalurkan ke roda lewat sistem transmisi CVT yang nyaman dan hemat bahan bakar. Voxy ditawarkan dalam dua pilihan warna :
- Voxy 2.0 CVT (Non-Premium Color) - Rp579,5 juta
- Voxy 2.0 CVT (Premium Color) - Rp582,5 juta
New Wuling Cortez
Brand asal China, Wuling turut meramaikan 2022 lewat New Cortez yang merupakan penyegaran dari Cortez CT. Rupanya ditransformasi dapat ubahan minor, tapi lebih atraktif dan mewah. Beberapa seperti logo kini berwarna silver dan pelek baru two tone 16 inci. Kabin tak luput. Material semi-kulit membungkus jok, dipadukan dominasi kelir gelap. Baris kedua dilengkapi jok model captain seat sehingga menambah kesan eksklusif.
Daya tarik utama terletak pada teknologi terpasang. New Cortez punya voice command andalan Wuling, yakni WIND (Wuling Indonesia Command) yang sebelumnya dibenamkan ke Almaz. Sesuai namanya ia bisa diperintahkan pakai Bahasa Indonesia untuk mengontrol banyak fitur, seperti membuka-tutup kaca jendela, sunroof, mengatur AC dan multimedia.
Ia masih ketambahan display masif 10,25 inci, tak hanya sebagai penampil hiburan tapi juga kontrol pusat fitur kendaraan. Selanjutnya Internet of Vehicle (IoV), perangkat penghubung mobil dengan smartphone pengguna. Pengendalian dapat dilakukan lewat aplikasi MyWuling+, salah satunya menyalakan mesin dan AC, termasuk pelacak posisi kendaraan.
Untuk memutar roda depan, New Cortez dibekali mesin turbo 1,5 liter. Sama seperti terdahulu, menghasilkan 141,9 PS di putaran 5.200 rpm dan momen puntir maksimal 250 Nm di rentang 1.600 hingga 3.600 rpm. Transmisi mengandalkan CVT, tapi bisa dimainkan secara manual untuk menambah keseruan berkendara.
- New Cortez CE 1.5T Lux+ - Rp271,3 juta
- New Cortez EX 1.5T Lux+ - Rp309,650 juta
All New Kia Carens
Carens bukan nama asing di dunia otomotif Indonesia. Bermain di segmen MPV, tapi pabrikan asal Korea Selatan memberikan sentuhan SUV pada wujudnya. Kesan tangguh terpancar kuat. Tren gaya masa kini disematkan, sambil tetap mempertahankan ciri khas mobil Kia berupa grille tiger nose. Mata dimanipulasi bentuknya menjadi galak berkat penggunaan LED. Rasa mewah pun disuguhkan lewat elektrik sunroof.
Nuansa mewah diberikan ke kabin. Captain seat dan seluruh kursi dibungkus kulit. Head unit memang tak sebesar Cortez, hanya 8 inci. Tapi sudah cukup memberi hiburan, apalagi bisa dihubungkan ke smartphone pakai konektivitas Apple CarPlay dan Android Auto. Kelapangan kabin membuat kenyamanan maksimal, ditambah kargo akomodatif. Ketika jok baris ketiga dilipat langsung tersaji bagasi bervolume 645 liter.
Ada dua varian ditawarkan. Pertama 1.4T – Premier, dapur pacunya berkubikasi 1,4 liter Bernama Kappa dan diimbuhkan turbo. Ia menjadi opsi tertinggi yang mengeluarkan 140 PS dan torsi 242 Nm. Menariknya perpindahan gigi menggunakan kopling ganda (DCT) 7-speed. Termurah yakni 1.5MPI - Premiere. Bedanya tak ruang mesin lebih besar volume, tapi tak pakai turbo. Alhasil tenaganya lebih kecil yakni 115 PS dengan momen puntir 144 Nm memakai transmisi Intelligent VT. Sementara varian diesel tak tersedia, lantaran Kia masih melakukan studi terkait emisi dan standarnya di Indonesia.
- Carens 1.4T Premiere - Rp456 juta (OTR DKI Jakarta)
- Carens 1.5MPI Premiere - Rp396 juta
Baca Juga: Daftar Harga LMPV Terbaru untuk Akhir 2022
Suzuki Ertiga Hybrid
Ertiga menjadi MPV andalan Suzuki sejak lama. Ia terus disempurnakan, terbaru ditambahkan teknologi hybrid. Secara desain tak jauh beda masih kental ciri khas Ertiga, meski diklaim ada 11 ubahan di eksterior dan interior. Diferensiasinya mulai dari grille, spion yang bisa melipat otomatis, tipe antenna, emblem hybrid, multi information display dan kelir jok. Opsi warna baru juga tersedia yaitu Mellow Deep Red Color.
Fitur ditingkatkan. Perjalanan lebih praktis berkat Cruise Control. Kestabilan berkendara dijaga Electric Stability Programme. Perjalanan menanjak juga aman karena Hill Hold Control. Termasuk adanya Auto Light dan Guide Me Light. Fokus utama tentu terletak pada jantung pacu. Mesin berkode K15B yang terkenal bertenaga dan irit dipadukan Integrated Starter Generator (ISG) dan baterai lithium. Kubikasinya 1,5 liter dengan daya maksimum 104,7 PS di putaran 6.000 rpm dan torsi 138 Nm di 4.400 rpm.
ISG berfungsi sebagai penangkap dan penyimpan energi listrik ke baterai. Listrik digunakan untuk menjaga komponen kelistrikan tetap nyala, sekaligus mengaktifkan fitur auto start ketika mobil mau bergerak dari posisi diam. Tentu saja tujuannya memaksimalkan efisiensi konsumsi bahan bakar. Meski bukan mobil hybrid seutuhnya, tapi setidaknya ia mampu memberikan kenyamanan karena daya jelajah semakin jauh dan ongkos bahan bakar bisa ditekan.
- Ertiga Hybrid GX MT - Rp270,3 juta
- Ertiga Hybrid GX AT - Rp281,3 juta
- Ertiga Hybrid SS MT - Rp281,23juta
- Ertiga Hybrid SS AT - Rp292,3 juta
Hyundai Stargazer
Hyundai cukup agresif mempenetrasi pasar otomotif Indonesia. Terbaru Stargazer, MPV bernuansa SUV yang meluncur saat GIIAS 2022 lalu. Ia merupakan rakitan lokal yang dipenuhi sejumlah teknologi canggih sebagai penguat daya saing. Gaya eksentrik membuatnya tampil mencolok di jalan yang dirakit secara lokal di fasilitas produksi Hyundai di Cikarang.
Enjin serupa Hyundai Creta, SUV andalan yang juga melantai belum lama. Smartstream 4 silinder dengan ruang pembakaran 1,5 liter. Tenaga sangat bersaing di segmennya, sebesar 115 PS dan momen puntir maksimal 144 Nm. Menempatkannya di posisi kedua setelah Honda Mobilio. Opsi transmisi ada manual dan otomatis Bernama IVT. Pengalaman berkendara didukung perangkat perlindungan Hyundai SmartSense. Paket teknologi semi otonom terdiri dari Forward Collision-avoidance Assist (FCA), Rear Cross-traffic Collision-avoidance Assist (RCCA), Blind-Spot Collision Warning (BCW) dan Collision-avoidance Assist (BCA - dari parkir paralel) serta Lane Keeping Assist (LKA).
Jika mobil mengalami insiden, pengguna bisa memanfaatkan fitur SOS/Emergency Assistance yang diakses lewat tombol dekat lampu kabin depan. Secara otomatis menghubungkan dengan operator pusat untuk meminta bantuan. Namun, sebenarnya sebelum pengguna menggunakan fitur itu, sistem secara otomatis langsung mengabari pusat bantuan berkat Auto Collision Notification (ACN).
Warna two-tone disajikan untuk eksterior, sehingga konsumen punya pilihan lebih banyak. Variannya sendiri ada 4. Detailnya begini:
- Stargazer Active MT - Rp243,3 juta
- Stargazer Active IVT - Rp255,9 juta
- Stargazer Trend MT - Rp263,3 juta
- Stargazer Trend IVT - Rp275,9 juta
- Stargazer Style IVT - Rp296,3 juta
- Stargazer Prime IVT - Rp307,1 juta
All New Toyota Kijang Innova Zenix
MPV terakhir meluncur pada 2022 adalah Innova. Kali ini namanya bertambah panjang, Toyota Kijang Innova Zenix. Generasi terbaru tidak hanya ditawarkan versi peminum bensin, tapi juga hybrid. Ubahan signifikan juga terjadi di sasis yang kini menggunakan TNGA: GA-C. Bukan lagi ladder-frame melainkan monokok. Makin signifikan karena penggerak tak lagi roda belakang, tapi depan.
Zenix mengandalkan mesin berkode M20A-FXS 4 silinder in-line berteknologi VVT-I untuk kedua varian. Output opsi konvensional mencapai 174 PS di 6.000 dan torsi 204 Nm. Hybrid lebih bertenaga, di mana motor listrik yang merupakan sistem Toyota Hybrid generasi ke-5 menghasilkan 113 PS, sementara perangkat mekanis 152 PS. BIla dikombinasikan sistem menyetelnya jadi 186 PS. Torsi masing-masing 205 Nm dan 187 Nm. Seluruh daya dorong disalurkan lewat CVT Direct Shift 10-speed.
Rasa premium tetap dihadirkan melalui kabin. Berbagai fitur mewah tertanam, seperti Panoramic Retractable Roof, Captain Seat dengan Ottoman, Head unit 10 inci berkoneksi Smartphone dan layar ganda di belakang sebesar 10 inci. Sama seperti Voxy, Zenix kini menggendong Toyota Safety Sense 3.0.
Opsi Toyota Kijang Innova Zenix cukup banyak. Bahkan harganya dipengaruhi kelir premium dan non-premium. Berikut detailnya :
- 2.0 G CVT (Non Premium Color) - Rp419 juta
- 2.0 G CVT (Premium Color) - Rp422 juta
- 2.0 V CVT (Non Premium Color ) - Rp467 juta
- 2.0 V CVT (Premium Color) - Rp470 juta
- 2.0 G HV CVT (Non Premium Color) - Rp458 juta
- 2.0 G HV CVT (Premium Color) - Rp461 juta
- 2.0 V HV CVT Modelista (Non Premium Color) - Rp532 juta
- 2.0 V HV CVT Modelista (Premium Color) - Rp535 juta
- 2.0 Q HV CVT Modelista (Non Premium Color) - Rp611 juta
- 2.0 Q HV CVT Modelista (Premium Color) - Rp614 juta
(HFD/ODI)
Baca Juga: Daftar Mobil Hybrid Tahun Ini, Cara Lain Menekan Emisi
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Pilihan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice