Jokowi: Kita Harus Pro Sama Transportasi Massal, Jangan Kendaraan Pribadi
Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, menegaskan pemberian insentif pada kendaraan listrik bukan untuk membela perkembangan kendaraan pribadi. Baginya paling penting saat ini adalah transportasi massal yang lebih merakyat.
KEY TAKEAWAYS
Kapan IIMS 2023 digelar?
Pameran otomotif IIMS 2023 diselenggarakan pada 16-26 Februari 2023"Kita ini harus pro sama transportasi massal. Hati-hati. Jangan pro sama kendaraan pribadi, seperti di sini," ucap Jokowi saat ditemui di pameran IIMS 2023, Kamis (16/2/2023).
Selama ini pemerintah terus melakukan pembangunan transportasi massal berupa MRT, LRT, kereta api dan kereta api cepat. Meski ada beberapa permasalahan di sela-sela pembangunannya, kebutuhan transportasi massal merupakan keharusan.
"Terutama di kota besar dimana transportasi yang terintegrasi di dalam kota dan antar kota membuat kita tidak cenderung memilih menggunakan mobil pribadi," ucap Jokowi.
Baca juga: Presiden Jokowi Buka IIMS 2023: Industri Otomotif Punya Prospek Cerah
Insentif Mobil Listrik
Jokowi juga menyinggung mengenai rencana pemberian insentif kendaraan listrik. Saat ini rencana tersebut terus dibahas oleh Kementerian Keuangan.
"Kita lihat berapa untuk mobil, berapa untuk motor. Tapi tentu yang didahulukan yang motornya dulu," ucap Jokowi.
Jokowi mendengar laporan bahkan tanpa insentif penjualan kendaraan listrik meningkat. Beberapa laporan datang kepadanya bahwa waktu inden ada yang mencapai satu tahun.
"Apalagi nanti diberi insentif. Tapi tetap kita akan kalkulasi dan perhitungkan nantinya," ucap Jokowi.
Saat pandemi lalu, pemerintahan Jokowi sempat membuat kebijakan insentif PPnBM yang membuat industri otomotif mampu bernafas. Jokowi bersyukur capaian industri otomotif pada tahun lalu tembus satu juta unit untuk roda empat dan lima juta unit untuk sepeda motor.
"Baik dari sisi ekonomi, tapi ini juga ada problem di sisi kemacetan. Oleh sebab itu industri otomotif kita terus dorong ke pasar ekspor," ungkap Jokowi.
Menurut mantan walikota Solo ini, dengan membesarkan kualitas untuk ekspor maka barang-barang dari Indonesia mendapatkan nilai tambah. Pemerintah juga akan mendorong ekosistem besar otomotif dari hulu ke hilir mobil listrik utamanya soal baterai EV.
"Jadi kita akan sambungkan dengan industri yang berkaitan dengan baterai. Ini yang akan kita lakukan," ucap Jokowi.
Jokowi membuka ajang IIMS 2023 dan melakukan tur di lantai pamera. Paling menarik adalah pertemuan kembali Jokowi dengan Esemka, merek kendaraan yang terus dikaitkan dengan namanya di percaturan politik.
(STA/TOM)
Baca juga: Gencarkan Perkembangan Kendaraan Listrik, Periklindo Gelar PEVS 2023
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Pilihan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice