Jangan Lalai Beli Mobil Bekas, Perhatikan Garansi yang Melekat
Pasar mobil bekas masih jadi opsi yang sangat menarik. Apalagi saat seperti ini, keterbatasan suplai mobil baru dan bekas akibat pandemi Covid-19. Menjadikan harga mobil bekas ikut terdongkrak signifikan. Tapi ada satu hal penting yang perlu diperhatikan saat ingin meminang mobil bekas. Yakni garansi yang diberikan dalam paket penjualan.
KEY TAKEAWAYS
Salah satu poin penting dalam pembelian mobil bekas
Selain kondisi dan kelengkapan dokumen, pastikan garansi mobil bekas bikin hati tenangGaransi mobil bekas Otospector
Otospector menawarkan ragam paket garansi dengan dukungan bengkel rekananPengecekan terperinci saat membeli mobil bekas sudah jadi kewajiban. Mulai bagian eksterior, interior, mesin hingga kelengkapan dokumen. Selain itu, pastikan juga mobil bukan bekas terendam banjir maupun tabrakan besar. Kalau sudah, lanjut ke poin penting lain yakni menyoal garansi. Ya, mobil bekas perlu punya garansi. Supaya memberi ketenangan lebih saat memilikinya.
Kebanyakan showroom mobil bekas memberikan garansi dalam waktu singkat. Malah biasanya hanya beberapa hari setelah mobil keluar dari showroom. Untuk itu, pihak seperti Otospector hadir dengan coba memberi solusi. Diungkap Jeffrey Andika, Co-Founder dan CEO Otospector, pihaknya menawarkan sejumlah opsi garansi untuk pembelian mobil seken.
“Otospector hadir untuk memberikan ketenangan pikiran bagi konsumen yang ingin membeli mobil bekas dengan adanya Garansi Otospector. Tersedia beberapa pilihan program garansi mobil bekas dari Otospector dengan jangka waktu garansi hingga 1 tahun,” ungkap Jeffrey dalam keterangan resmi.
“Kami menjamin lebih dari 100 komponen mesin dan transmisi kendaraan. Jaringan bengkel rekanan yang terpercaya, customer support dan team inspeksi profesional selalu siap membantu jika mobil bergaransi Otospector mengalami kendala,” imbuh Jeffrey.
Otospector sajikan berbagai pilihan paket program garansi mobil bekas seperti berikut:
- 1. Paket Garansi Silver, jangka waktu 30 hari total klaim Rp10 juta
- 2. Paket Garansi Gold, jangka waktu 90 hari total klaim Rp15 juta
- 3. Paket Garansi Gold Plus, jangka waktu 360 hari total klaim Rp30 juta
- 4. Paket Garansi Platinum, jangka waktu 360 hari total klaim Rp50 juta
Selain jangka waktu dan total klaim perbaikan yang berbeda pada setiap paket garansi tersebut, terdapat perbedaan juga pada komponen yang dijamin dan fasilitas yang didapat oleh konsumen. Misal pada garansi 1 tahun atau 360 hari, Otospector menjamin perbaikan komponen ECU (engine control unit) dan kasih fasilitas gratis roadside assistance seperti derek 24 jam. Sementara bicara harga, disebut paket Garansi 1 tahun Otospector dibanderol mulai Rp1 jutaan saja.
Cara mendapatkan dan klaim garansi dari Otospector
Untuk mendapatkan program khusus Garansi Mobil Bekas dari Otospector, caranya cukup mudah. Pertama, membeli mobil bekas pada lebih dari 500 diler rekanan Otospector yang tersebar di Jabodetabek, Bandung, Yogyakarta dan Surabaya. Opsi kedua, membeli mobil bekas secara mandiri dan gunakan jasa inspeksi mobil bekas Otospector. Jika mobil tersebut dinyatakan baik oleh Otospector dan memenuhi kriteria, konsumen akan mendapatkan garansi secara gratis selama 30 hari. Untuk mobil yang memenuhi kriteria, Garansi tersebut bisa di-upgrade hingga satu tahun.
Lantas bagaimana untuk klaim garansi dari Otospector? “Cukup hubungi Otospector saat mobil mengalami kendala. Tim Otospector akan melakukan inspeksi, kemudian mobil akan diarahkan ke bengkel rekanan terdekat dan mobil akan diperbaiki,” ungkap Jeffrey lagi.
Menjamin layanannya, Otospector saat ini telah memiliki 115 lokasi bengkel rekanan. Jika tidak ada bengkel rekanan Otospector di kota saat mengalami kendala, mobil bisa dibawa ke bengkel resmi. Yang penting, konsumen harus menghubungi dan mendapat persetujuan dari Otospector terlebih dahulu sebelum melakukan perbaikan pada bengkel yang dituju.
Nah, ketika sudah menemukan mobkas yang cocok, sebelum transaksi sebaiknya perhatikan poin penting tentang garansi kepada penjual. Usahakan untuk membeli line-up mobil bekas pada showroom yang memiliki reputasi baik. Tujuannya, meningkatkan faktor keamanan dan kenyamanan dalam memiliki mobil bekas.
“Konsumen yang membeli mobil bekas di dealer rekanan Otospector bisa mendapatkan harga spesial paket garansi. Silakan cek website https://otospector.co.id/ atau kontak 0878-8024-9479 untuk info lebih lanjut. Selain itu, konsumen yang membeli mobil bekas di aplikasi marketplace mobil bekas OTOS akan mendapatkan Garansi Mobil Bekas paket Gold Plus secara gratis,” Jeffrey memungkasi. (TOM)
Baca juga: Harga Rp100 Jutaan, Daihatsu Ayla Bekas Tahun Muda Layak Dilirik
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice