Ini Dia Kembaran Range Rover Evoque Generasi Terbaru Versi India
Masih ingat Tata Motors? Produsen mobil asal India itu, datang ke Indonesia beberapa tahun silam, membawa produk kendaraan penumpang serta komersial. Seiring berjalannya waktu, Tata Motors di Indonesia, kini hanya fokus berjualan kendaraan niaga.
Namun secara global, Tata Motors tak berhenti memasarkan kendaraan penumpang. Bahkan semakin menggeliat, sejak mereka mengambil alih kepemilikan Jaguar Land Rover, manufaktur asal Inggris yang sebelumnya dimiliki Ford Motor Company.
Sekarang, efek kepemilikan itu sudah mulai terlihat. Salah satunya, pada mobil konsep Tata H5X yang diperkenalkan untuk pertama kalinya di Auto Expo di India Februari lalu. Sport Utility Vehicle (SUV) ini, tampil dengan desain premium lengkap dengan fitur yang futuristis. Desainnya jauh berbeda dari kesan yang ditangkap orang tentang produsen mobil termurah di dunia.
Ternyata, mobil ini berdiri di atas platform yang sama dengan yang dipakai oleh SUV premium Land Rover Discovery Sport dan crossover bermesin listrik Jaguar e-Pace. Bahkan, basis struktur rangkanya, juga diaplikasikan pada Range Rover Evoque generasi kedua yang masih dalam tahap pengembangan.
Mobil ini memang masih dalam wujud konsep, baru dipasarkan secara pada 2019. Tapi baru-baru ini, Tata Motors sudah meresmikan namanya, Tata Harrier. Terdengar familier? Ya, nama yang sama dengan Toyota Harrier, SUV menengah premium yang merupakan kembaran Lexus RX. Belum ada tanggapan Toyota mengenai hal ini.
Harrier sendiri menurut kamus diartikan sebagai binatang buas yang memiliki stamina dan kekuatan luar biasa. Hewan buas yang memiliki insting tajam dan mampu menaklukkan setiap tantangan yang dihadapi. Pesan kuat yang coba disampaikan oleh Tata Motors untuk menggambarkan karakter dari SUV terbarunya itu.
Belum ada spesifikasi atau detail lengkap. Namun menurut Autocar India, Harrier dibekali mesin diesel MultiJet II 2,0 liter Fiat yang berdaya 141 PS. Ia juga diantisipasi memakai sistem penggerak 4x4 yang dikembangkan secara khusus oleh Tata Motors. Transmisi otomatis tentu juga ditawarkan pada SUV 7-penumpang ini.
Melihat penampilannya yang menawan dan hasil kolaborasi Tata Motors dengan Jaguar Land Rover menjanjikan kualitas yang tak murahan, mobil ini sebetulnya punya daya pikat bila dipasarkan di Indonesia. Apalagi pola pikir konsumen mobil Indonesia yang sebelumnya terpusat pada brand Jepang dan Eropa belakangan sudah mulai bergeser.
Hadirnya mobil asal Cina seperti Wuling, berhasil meraih angka penjualan yang tak sedikit, membuktikan itu. Asal didukung jaringan kuat dan harga yang kompetitif, bukan tidak mungkin ada potensi bagi mobil ini untuk diterima konsumen. Masalahnya, Wuling membangun pabrik di sini untuk mendukung harga jual yang bersahabat bagi kantung konsumen Indonesia. Tata Motors belum. Jelas kalau masih diimpor tentu harganya yang tinggi, membuatnya sulit bersaing dengan produk sejenis dari brand Jepang yang sudah lebih lama menancapkan akarnya di Indonesia. (Rs/Van)
Baca Juga: Suzuki Swift Hybrid Dipastikan Tampil
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice