Ini Dia Alternatif Terios-Rush Bermesin Diesel!
Bocoran teaser Toyota Rush dan Daihatsu Terios generasi terbaru menjadi headline di dunia otomotif sejak kemarin (16/11). Duet crossover asal Jepang itu, ramai dibicarakan karena memiliki perubahan desain yang radikal dibanding sebelumnya. Bahkan meninggalkan ‘konde’ atau ban serep yang menggantung di pintu belakang. Namun Terios dan Rush di Indonesia tetap pakai mesin bensin. Jadi kalau anda penyuka SUV (Sport Utility Vehicle) bermesin diesel, maka keduanya bukan pilihan.
Baru-baru ini (14/11) Renault meluncurkan generasi terbaru Duster, crossover bermesin diesel. Renault memang bukan pemain utama di industri otomotif nasional. Apalagi di Indonesia, bagian dari Indomobil grup ini, bengkel resminya hampir seluruhnya masih ‘nebeng’ di jaringan diler Nissan-Datsun. Maklum, keduanya satu aliansi. Namun bukan berarti produk mereka bisa dipandang sebelah mata.
Duster, salah satu mobil Renault yang paling populer di seluruh dunia. Kalau Anda mencari SUV bermesin diesel yang harganya berada di kisaran Daihatsu Terios dan Toyota Rush, mobil ini bisa menjawabnya. Generasi awal crossover ini, dijual di Indonesia mulai harga Rp 239 juta sampai Rp 350 juta. Harga tipe termahalnya memang cukup tinggi karena memakai sistem berpenggerak 4x4. Namun harga versi penggerak 2-rodanya cukup menggiurkan untuk ukuran mobil Eropa.
Renault Duster tampak lebih modern dengan bahasa desain baru Renault, yang membuatnya terlihat justru seperti kakaknya, Koleos. Kaca depannya lebih melandai karena dipanjangkan 100 mm ke depan, sehingga membuat kabinnya terlihat lebih luas dari luar. Di atap terdapat alumunium roof bar dan terlihat pula desain pelek baru yang berdiameter 17-inci. Foto Duster terbaru ini, diluncurkan untuk wilayah Amerika Selatan namun versi inilah yang diadaptasi sebagai wajah Duster untuk pasar Asia.
Di bagian dalam, perubahannya total. Sejumlah ornamen krom, juga sistem infotainment layar sentuh yang lebih canggih. Layout baru lubang ventilasi AC yang sekarang berbentuk octagonal, sukses menyulap interiornya jadi lebih mewah.
Ini bukan pertama generasi Duster tampil. Sebelumnya pernah muncul di Frankfurt Motor Show 2017 lalu. Tapi ketika itu, masih pakai emblem Dacia yang juga satu aliansi dengan Renault. Belum ada keterangan spesifikasi resmi dari Renault. Namun mesin diesel 1,5 liter dCI yang bertenaga 111 PS 85 PS sepertinya ditingkatkan tenaganya menjadi 91 PS sampai 111 PS. Besar kemungkinan mobil ini masuk Indonesia tahun depan, menyusul peluncurannya di India. Ya, Duster saat ini diimpor Renault Indonesia dari India. (RZK/DDN)
Baca Juga: Ini dia Toyota Rush baru
Jual mobil anda dengan harga terbaik
Model Mobil Renault
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Renault Duster Terbaru di Oto
Tren SUV
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Renault Duster dari Carvaganza
Artikel Mobil Renault Duster dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice