IMX 2024 Dijanjikan Berlangsung pada 4 Oktober Tahun Depan
Penutupan di Bali sekaligus mengumumkan rencana IMX 2024
Indonesia Modification & Lifestyle Expo (IMX) 2023 resmi ditutup dengan Afterwork Party di Bali. Dalam kesempatan itu juga penyelenggara sekaligus mengumumkan agenda tahun depan. Disebut IMX 2024 akan digelar pada 4 – 6 Oktober 2024 yang berlokasi di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City.
KEY TAKEAWAYS
Kapan IMX 2024 bakal digelar?
Rencananya bakal berlangsung pada 4 - 6 Oktober 2024 di ICE BSDDalam Afterwork Party di Bali, penyelenggara IMX juga menyatakan kesuksesan dari tiap kegiatan IMX pada tahun ini di seluruh kota di Indonesia.
“Kami sangat bersyukur dengan setiap perolehan yang didapat IMX pada tahun 2023 ini, dengan nilai transaksi yang besar, brand aftermarket di Indonesia yang semakin maju dan berkembang, kemampuan industri modifikasi mendukung setiap program pabrikan maupun kolaborasi lintas market pada kegiatan kami tahun ini, dan di Bali kami juga dengan bangga, untuk mendukung IMX yang lebih megah, besar dan berhasil tahun depan, kami menunjuk tempat baru yaitu Indonesia Convention Exhibition (ICE) yang akan menjadi tempat digelarnya IMX 2024 pada Oktober 2024 mendatang,” ungkap Andre Mulyadi selaku IMX Project Director.
Baca juga: Bercengkerama bersama Nissan Kicks e-Power Autech di Thailand, Begini Speknya
Penyelenggaraan IMX tahun depan, disebut tetap mempertahankan konsep one stop automotive and lifestyle event terbesar di Indonesia. Selain itu, IMX 2024 juga akan menyajikan terobosan serta melibatkan elemen industri modifikasi Indonesia maupun internasional demi mengikuti perkembangan tren di dunia.
Turut dijelaskan, rangkaian agenda pada IMX sejatinya juga ditujukan sebagai ruang “networking” bagi setiap insan industri aftermarket yang mendorong kesuksesan di masa depan bagi otomotif Indonesia. Di samping itu, penyelenggara juga akan kembali memboyong tamu internasional yang tak kalah menari pada gelaran tahun depan.
Sementara pada penutupan IMX 2023 di Canna Bali ini juga berhasil mendatangkan puluhan komunitas lokal dan sejumlah merek sponsor. Para tamu disuguhkan beragam kegiatan menarik seperti talk show soal tips & trick pengembangan bisnis industri otomotif khususnya di pulau dewata bersama Andre Mulyadi, Gofar Hilman, Erwin M. Chairudin sebagai NMAA Top 50 Director dan Rangga Polnaja, Owner ProRock Jakarta.
“Menandai acara pre-launch IMX 2024, kami telah berdiskusi dan menerima banyak saran dari para pegiat industri modifikasi dalam menyajikan pembaruan di IMX 2024 nanti. Terutama menyiapkan fasilitas lengkap untuk APM kendaraan, komunitas, modifikator, produsen aftermarket, dan membuka kerja sama lintas industri di skala nasional dan internasional,” lanjut Andre.
Melihat kemajuan industri modifikasi yang pesat pascapandemi, penyelenggara optimis sektor ini akan menjadi target baru di industri otomotif Tanah Air. Selain itu, kemampuan dan keterampilan yang dimiliki oleh modifikator serta pelaku industri modifikasi sendiri dinilai sangat berkompeten dan dapat bersaing dengan dunia internasional.
(NDO/TOM)
Baca juga: Komunitas Gajah Kemping Salurkan Bantuan untuk Masjid Daerah Wisata Sukabumi
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice