IIMS 2019: Mobil Berstatus World Premiere Siap Meluncur
Pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) siap digelar lagi tahun ini. Pihak penyelenggara, PT Dyandra Promosindo menyampaikan, sejumlah peserta resmi mengikuti pameran pada 25 April - 5 Mei 2019 itu. Dipastikan bakal ramai dengan peluncuran produk baru, baik dari roda empat maupun roda dua. Yang paling menarik, peluncuran world premiere atau yang pertama kali di dunia.
Menurut Hendra Noor Saleh, Project Director IIMS 2019, selain dari peluncuran produk biasa, ada juga yang memastikan bakal world premiere. "Yang launching biasa sih banyak. Tapi belum bisa disebut siapa saja. Barusan, lima menit lalu ada yang konfirmasi ke saya pasti world premiere," ungkap pria yang akrab disapa Kohen saat dijumpai di hotel Holiday Inn Kemayoran, Jakarta (29/1).
Kohen menjelaskan, IIMS diberkahi dua kali berturut-turut dengan adanya peluncuran world premiere, karena bisa jadi magnet pengunjung. "Berkat pasar yang semakin baik dan dukungan banyak pihak, yang tadinya world premiere cuma mimpi, kejadian juga tahun lalu dan tahun ini. Tentu harapannya bisa sama bahkan lebih banyak," paparnya.
Sayangnya, belum dibeberkan agen pemegang merek (APM) apa yang bakal melakukan debut peluncuran dunia di IIMS 2019. Sedang dari keseluruhan APM yang terdaftar di Indonesia, Kohen menyampaikan kemungkinannya bakal turut serta pada IIMS 2019 nanti.
BMW, Chevrolet, Datsun, DFSK, Honda, Hyundai, Jeep, Mazda, Mini, Mitsubishi, Nissan, Renault, Suzuki, Toyota dan Wuling dipastikan meramaikan pameran. Sedang sisanya masih dalam proses legalisasi. Sedang dari merek roda dua: Aprillia, Benelli, BMW Motorrad, Harley-Davidson, Honda, Kawasaki, Kymco, Moto Guzzi, Piaggio dan Vespa. Untuk Yamaha juga masih menunggu proses finalisasi.
Menyoal target IIMS 2019, Kohen tidak muluk-muluk memasang target tinggi. Menurutnya, sebagai EO lebih dibebani dengan cara mendatangkan pengunjung sedang penjualan diserahkan ke peserta. "Kalau target tak berubah seperti tahun lalu Rp 4,4 triliun. Lebih bagus kami janjikan sama, kenyataannya nanti lebih, siapa tahu bisa Rp 5 triliun. Pengunjung dari rilis resmi kami, 530 ribu orang, dari tahun lalu 520 ribu," tambah Kohen.
Menyoal target IIMS 2019, dirinya menyebut tak mau muluk memasang target tinggi. Menurutnya, sebagai EO lebih dibebani dengan cara mendatangkan pengunjung sedang penjualan diserahkan ke peserta. "Kalau target tak berubah seperti tahun lalu Rp 4,4 triliun. Lebih bagus kami janjikan sama, kenyataannya nanti lebih, siapa tahu bisa Rp 5 triliun. Pengunjung dari rilis resmi kami, 530 ribu orang, dari tahun lalu 520 ribu," tambah Kohen.
IIMS 2019 yang dihelat nanti, menjalin kerja sama dengan e-commerce. Dikatakan, harga tiket bakal sama dengan tahun lalu. Untuk menarik lebih banyak pengunjung, bakal ada program-program baru dan promosi tiket weekday untuk profesi tertentu. "Jadi nanti hari biasa ada promo untuk profesi tertentu, misalnya Senin untuk pilot, atau khusus mahasiswa, asal sebelumnya mereka sudah daftar kami bisa kasih tiket," tutup Kohen. (Tom/Van)
Baca Juga: Torehan Penjualan di GIIAS, Sudahkah Mencapai Harapan?
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice