IIMS 2018: Teknologi Coating Topcoat dengan Bahan Sapphire
Tak cuma mobil dan motor yang berinovasi, aksesori kendaraan juga. Salah satu yang inovatif saat ini, ada Topcoat dengan bahan Sapphire Serum. Diklaim ini satu-satunya di Indonesia. Merek lain masih memakai wax dan nano ceramic, yang konon masih di bawah Sapphire kualitasnya.
"Terbuat dari kaca sapphire, yang kita tahu sering dipakai pada kaca jam tangan, yang diproses kimiawi menjadi cair dan diaplikasikan pada permukaan cat kendaraan. Sehingga dia mempunyai kadar kualitas hardness 9H+ 5Mohs," ungkap Christopher Sebastian, CEO Topcoat Indonesia saat peluncuran. Dengan memakai Topcoat, diklaim bodi mobil jadi lebih mengilap dan tahan lama, sampai 3 tahun, tahan cuci sampai 1.000 kali dan tahan goresan serta sinar UV. "Semakin lama kilapnya semakin baik karena coatingnya jadi matang dengan sempurna," papar Christopher lagi.
Dengan bahan serum sapphire, diklaim permukaan coating setelah matang menjadi sangat licin dan menjadikan material kotor seperti minyak, kotoran burung, getah pohon, lumpur dan debu tidak mudah menempel. Fitur itu disebut super oleophobic. Ada lagi super hydrophobic yang menjadikan permukaan antiair sehingga air yang menyentuh bodi menjadi butiran, bak air di daun talas. Hasilnya, permukaan bodi lebih terjaga dari jamur dan cuaca panas. Bahkan diklaim juga Topcoat bisa menahan panas api dan tidak meninggalkan bekas pembakaran.
Yang menarik, Topcoat tak cuma untuk mobil, melainkan bisa digunakan untuk motor, kapal, pesawat terbang, furniture dan kontruksi bangunan. Sementara harga pemasangan untuk mobil bervariasi, tergantung dari jenis mobilnya. Untuk mobil kecil sampai ukuran Yaris dan Jazz dibanderol Rp 4,4 juta. Sedang mobil medium seperti LMPV Rp 5,5 juta, Luxurty seperti Innova Rp 6,6 juta, Extralux seperti Alphard Rp 7,2 juta. Untuk motor dengan mesin di atas 600 cc Rp 1,8 juta sedang di bawah itu Rp 1,3 juta. "Harga itu bukan cuma coating, tapi sudah mendapat detailing penuh seluruh mobil seperti bagian mesin dan pelek," kata Christopher.
Ia juga menegaskan, Topcoat dipasarkan secara franchise dan tidak bisa dibeli sendiri produknya. Karena materi dasarnya kimia dan diperlukan tenaga ahli untuk mengaplikasikannya. Garansi yang diberikan 3 tahun, dengan suarat setiap 6 bulan sekali mobil harus dibawa kembali ke workshop untuk maintenance berupa pengaplikasian ulang namun tipis. Maintenance itu akan dikenakan biaya Rp 500 ribu; "Tak cuma dicoating ulang, mobil juga mendapat detailing lagi, jadi mobil tampak seperti baru lagi setelah maintenance," ujar Christopher.
Gerai pertama Topcoat segera dibuka di kawasan BSD (Bumi Serpong Damai), Tangerang Selatan. Sedang kota-kota besar maupun daerah lain di Indonesia menyusul dalam waktu dekat. (Tom/Van)
Baca Juga: Permewah Kabin Toyota Alphard dengan Interior Lombardi
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice