Hyundai Santa Cruz Pickup Pasti Diproduksi
JAKARTA: Tahun 2016 menjadi tahun yang menarik untuk banyak pabrikan otomotif , dengan diluncurkannya beberapa model baru Sports Utility Vehicles dan Crossover . Perusahaan otomotif raksasa Korea Selatan, Hyundai Motors menjadi salah satu petarung dalam persaingan di pasar SUV dengan menghadirkan Hyundai Tucson dan Santa Fe. Namun, karena kompetisi yang semakin meningkat, Hyundai Motors sudah pasti tidak ingin ketinggalan dalam hal varian produk. Oleh karena itu, mereka kemudian menghadirkan mobil pickup konsep Hyundai Santa Cruz dan memutuskan untuk memproduksinya. Segmen mobil crossover sudah meningkat secara luar biasa beberapa tahun terakhir karena berubahnya selera pembeli mobil di seluruh dunia. Begitu pula di pasar Indonesia, dimana mobil jenis SUV/crossover semakin meningkat permintaannya di pasar dan menempati penjualan tertinggi kedua di industri ini setelah MPV.
Konsep pickup milik Hyundai ini hadir di ajang Detroit Auto Show 2015 dan memiliki desain yang mirip dengan Honda Ridgeline terbaru yang baru saja diperlihatkan oleh produsen mobil asal Jepang tersebut. Namun menjulukinya sebagai sebuah salinan tentu tidak adil bagi Santa Cruz pickup yang dengan sempurna menggabungkan fitur kenyamanan sebuah mobil eksekutif dengan dimensi lebih besar layaknya SUV berukuran kecil.
Gril depannya terlihat mirip dengan milik Datsun, namun lampu depan yang tajam memberi kesan agresif di bagian depan mobil yang mencerminkan maskulinitas. Hyundai Motors menjuluki desain pickup tersebut sebagai sebuah Crossover Utility Vehicle (CUV) yang diharapkan dapat menarik perhatian pelanggan baik dari segmen mobil mewah maupun mobil off-road. Meski spesifikasi untuk versi produksi masih belum diungkap oleh Hyundai, versi konsepnya menggunakan mesin 2,0 liter dengan teknologi Hyundai HTRAC 4WD yang canggih.Perusahaan ini juga sudah mengkonfirmasi efisiensi bahan bakar yang bagus dari Hyundai Santa Cruz dan beberapa rumor yang beredar mengatakan akan hadirnya mesin hybrid yang serupa milik Hyundai Sonata 2016. Santa Cruz pickup terbaru akan menggunakan platform yang sama dengan Hyundai Tucson, yang artinya mobil ini akan diproduksi di beberapa pabrik di seluruh dunia. Tanggal masuknya mobil ini ke lini produksi masih belum diungkap secara resmi, namun diperkirakan akan dilakukan di tahun 2017.
Baca Juga: Hyundai Mengumumkan Paket Value Edition Untuk Hyundai Sonata Sport 2016: Dihargai Mulai Rp 335 Juta
Image Courtesy: Carscoop
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice