Hyundai Kenalkan Mesin CCVD Baru, Lebih Irit 5 Persen dan Makin Bertenaga 4 Persen

Hyundai Kenalkan Mesin CCVD Baru, Lebih Irit 5 Persen dan Makin Bertenaga 4 Persen

Pabrikan Korea Selatan, Hyundai Motor Group, kembangkan teknologi anyar. Mereka menyebutnya sebagai Continuously Variable Valve Duration (CVVD). Inilah generasi mesin lanjutan, yang bakal ditancapkan pada mobil Hyundai dan Kia di masa depan. Berkat formulasi baru, mesin lebih irit 5% dan makin bertenaga 4%.

CVVD mengoptimalkan kinerja engine dan efisiensi bahan bakar, sekaligus ramah lingkungan. Teknologi ini mengatur kontrol katup. Lebih cenderung mengoptimalkan durasi pembukaan dan penutupan katup sesuai kondisi mengemudi. Tak cuma performa yang naik, tapi juga mengurangi emisi gas buang sebesar 12%.

Untuk mesin yang ada saat ini, kinerja dan efisiensi pembakaran internal masih diatur Variable Valve Control Technology (VVCT). Kerjanya, menyesuaikan waktu pembukaan dan penutupan katup serta kedalaman bukaan katup. Lalu tenaga mesin yang dihasilkan, melalui siklus penyemprotan bahan bakar-kompresi-ekspansi-pembuangan.

Teknologi kontrol katup variabel lawas, tidak dapat mengatur durasi katup. Sebab timing penutupan katup lebih rendah dari waktu pembukaan. Dan ia tak dapat mengoptimalkan respons ragam situasi mengemudi. Nah, lewat CVVD, Hyundai ingin membawa teknologi yang baru dengan menyesuaikan seberapa lama sebuah katup terbuka.

Ambil contoh, ketika kendaraan dalam kecepatan konstan dan membutuhkan output engine rendah, CVVD membuka katup intake dari tengah hingga akhir langkah kompresi. Ini membantu meningkatkan efisiensi bahan bakar, dengan mengurangi hambatan yang disebabkan oleh kompresi. Sebaliknya, ketika output mesin tinggi. Saat mobil melaju dengan kecepatan kencang, katup intake ditutup pada awal langkah kompresi. Gunanya untuk memaksimalkan jumlah udara yang digunakan untuk ledakan (pembakaran). Lalu meningkatkan torsi untuk menaikkan percepatan.

"Ekspansi teknologi CVVD merupakan langkah Hyundai Motor Group, dalam memperkuat teknologi powertrain kami. Hyundai bakal melanjutkan upaya inovasi ini, untuk membawa perubahan serta paradigma sebuah mesin yang baru. Dan memastikan keberlanjutan model bisnis kami,” terang Albert Biermann, President and Head of Research and Development Division Hyundai Motor Group.

Mesin Smartstream G1.6 T-GDi

Jantung pacu ini, diluncurkan bersama dengan teknologi CVVD. Mesin bensin Smartstream G1.6 T-GDi, disokong oleh turbo. Menurut Hyundai, ledakan dayanya mencapai 180 PS dan torsi puncak 265 Nm. Mesin baru inilah yang jadi unit pertama dengan teknologi CVVD baru. Perpaduan ini memberikan Low-Pressure Exhaust Gas Recirculation (LP EGR). Atau resirkulasi gas buang bertekanan rendah, untuk mengoptimalkan efisiensi bahan bakar.

Sistem resirkulasi itu, mengembalikan sebagian gas sisa pembakaran oleh mesin ke ruang bakar. Diklaim menghasilkan efek pendinginan dan mengurangi emisi nitrogen oksida. Jantung mekanis G1.6 T-GDi juga dilengkapi sistem tekanan rendah. Jadi, tugasnya mengalihkan gas yang terbakar ke bagian depan kompresor turbocharger, ketimbang ke sistem intake. Outputnya, meningkatkan efisiensi meskipun dalam tekanan tinggi.

Hyundai jua memiliki Sistem Manajemen Thermal (TMS). Ia dengan cepat memanaskan atau mendinginkan mesin ke suhu optimal. Lalu memberi semprotan langsung pada ruang bakar yang kuat, mencapai 350bar. Lebih kuat dari mesin T-Gdi lawas yang hanya bertekanan 250bar. Efek dari racikan itu pula, membuat gesekan mesin berkurang hingga 34% dengan penerapan komponen rendah friksi.

Rencananya, mesin Smartstream G1.6 T-GDi baru diterapkan di Hyundai Sonata Turbo. Jika tak ada aral melintang, siap mengaspal pada paruh kedua tahun ini. Penayangan perdananya, menandai tonggak sejarah Hyundai dan Kia dalam menampilkan mesin yang beda. Informasi lebih detail, bakal diumumkan dekat dengan peluncuran kendaraan secara global. (Alx/Van)

Sumber: Hyundai

Baca Juga: Stefan Bradl gantikan Jorge Lorenzo di GP Jerman

Anjar Leksana

Anjar Leksana

Anjar Leksana adalah wartawan multitalenta. Ia pernah jadi guru bahasa Inggris, sebelum kepincut jadi wartawan ekonomi di salah satu majalah. Tidak lama, ia lantas tertarik dengan dunia otomotif, yang hingga sekarang dilakoni. Kiprahnya di dunia jurnalistik otomotif diawali dengan menulis untuk majalah otomotif ternama seperti Autocar Indonesia, Autobild, hingga Black Experience. Pengalamannya mengulas mobil serta pengetahuannya di bidang industri menjadi modal berharga untuk menyuguhkan tulisan yang berkualitas.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

GIIAS 2024

IMOS 2024

Tren & Pembaruan Terbaru

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Mobil Pilihan

  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6 ev
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7 ev
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD Denza D9 ev
    BYD Denza D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Feb, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3 hev
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Terbaru di Oto

Oto
  • SIRKUIT MANDALIKA JADI PLAYGROUND BUAT HYUNDAI IONIQ 5 N
    SIRKUIT MANDALIKA JADI PLAYGROUND BUAT HYUNDAI IONIQ 5 N
    19 Dec, 2024 .
  • GREBEK SPOT JUARA DI SEMARANG BARENG WULING CLOUD EV, COCOK BUAT LIBUR AKHIR TAHUN
    GREBEK SPOT JUARA DI SEMARANG BARENG WULING CLOUD EV, COCOK BUAT LIBUR AKHIR TAHUN
    19 Dec, 2024 .
  • Berkunjung ke Markas Ferrari di Italia dan Bertemu Ferrari F80
    Berkunjung ke Markas Ferrari di Italia dan Bertemu Ferrari F80
    05 Dec, 2024 .
  • Cobain Hyundai Santa Fe Hybrid Tipe Paling Mahal
    Cobain Hyundai Santa Fe Hybrid Tipe Paling Mahal
    05 Dec, 2024 .
  • Mazda MX-30 EV Akhirnya Meluncur di Indonesia, Harganya Menarik(?)
    Mazda MX-30 EV Akhirnya Meluncur di Indonesia, Harganya Menarik(?)
    05 Dec, 2024 .
  • Review Honda Accord RS e:HEV. Semahal BMW, Seirit Brio
    Review Honda Accord RS e:HEV. Semahal BMW, Seirit Brio
    05 Dec, 2024 .
  • Zeekr 009, Mewah Banget, Bisa Lewatin Alphard Nih!
    Zeekr 009, Mewah Banget, Bisa Lewatin Alphard Nih!
    05 Dec, 2024 .
  • HYUNDAI SANTA FE HYBRID: DESAIN GAGAH, FITUR PREMIUM, FUN TO DRIVE, DAN IRIT BBM
    HYUNDAI SANTA FE HYBRID: DESAIN GAGAH, FITUR PREMIUM, FUN TO DRIVE, DAN IRIT BBM
    05 Dec, 2024 .
  • VW Tiguan SUV Business Class, Harga dibawah Rp1 Miliar!
    VW Tiguan SUV Business Class, Harga dibawah Rp1 Miliar!
    05 Dec, 2024 .
  • MITSUBISHI XFORCE ULTIMATE DS: COBAIN FITUR ADAS-NYA, MODAL LAWAN HR-V HINGGA CRETA
    MITSUBISHI XFORCE ULTIMATE DS: COBAIN FITUR ADAS-NYA, MODAL LAWAN HR-V HINGGA CRETA
    05 Dec, 2024 .
Tonton Video Mobil

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • BAIC Bakal Bawa BJ30 ke Indonesia, Perkiraan Harga Rp500 Jutaan
    BAIC Bakal Bawa BJ30 ke Indonesia, Perkiraan Harga Rp500 Jutaan
    Muhammad Hafid, 21 Des, 2024
  • Chery Perluas Jaringan Dealer di Jabodetabek, Buka Cabang di Pondok Gede
    Chery Perluas Jaringan Dealer di Jabodetabek, Buka Cabang di Pondok Gede
    Anjar Leksana, 20 Des, 2024
  • Eneos Rilis X Series, Pelumas Untuk Kebutuhan Mesin Hybrid
    Eneos Rilis X Series, Pelumas Untuk Kebutuhan Mesin Hybrid
    Muhammad Hafid, 20 Des, 2024
  • INTERVIEW: Presdir Inchcape Indonesia, Khoo Shao Tze Yakin Potensi Market Premium dan Elektrifikasi
    INTERVIEW: Presdir Inchcape Indonesia, Khoo Shao Tze Yakin Potensi Market Premium dan Elektrifikasi
    Alvando Noya, 20 Des, 2024
  • AXIC dan Toyota Carbon Fighter Gelar Aksi Hijau Demi Netralitas Karbon
    AXIC dan Toyota Carbon Fighter Gelar Aksi Hijau Demi Netralitas Karbon
    Muhammad Hafid, 20 Des, 2024

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • advice
  • Pemerintah Kasih Diskon PPnBM DTP 3 Persen untuk Mobil Hybrid 
    Pemerintah Kasih Diskon PPnBM DTP 3 Persen untuk Mobil Hybrid 
    Anjar Leksana, 18 Des, 2024
  • Kacek Harga Rp34 Juta, Ini Beda Jetour X70 Plus Journey dan Inspira
    Kacek Harga Rp34 Juta, Ini Beda Jetour X70 Plus Journey dan Inspira
    Anjar Leksana, 18 Des, 2024
  • Program Rainy Campaign dan Kilau Tahun Baru Kembali Ditawarkan Mitsubishi
    Program Rainy Campaign dan Kilau Tahun Baru Kembali Ditawarkan Mitsubishi
    Anjar Leksana, 17 Des, 2024
  • Andalkan Sigra, Daihatsu Kumpulkan Penjualan 155 Ribu Unit
    Andalkan Sigra, Daihatsu Kumpulkan Penjualan 155 Ribu Unit
    Anjar Leksana, 16 Des, 2024
  • Penjualan Honda Naik 9 Persen atau Menjadi 8.765 Unit pada November 2024
    Penjualan Honda Naik 9 Persen atau Menjadi 8.765 Unit pada November 2024
    Anjar Leksana, 16 Des, 2024
  • Termasuk Komponen Vital, Pentingnya Merawat Ban Serep
    Termasuk Komponen Vital, Pentingnya Merawat Ban Serep
    Setyo Adi, 04 Des, 2024
  • Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
    Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
    Setyo Adi, 20 Sep, 2024
  • Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
    Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
    Anjar Leksana, 06 Sep, 2024
  • Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
    Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
    Anjar Leksana, 04 Sep, 2024
  • Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
    Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
    Setyo Adi, 24 Jun, 2024
  • Test Drive Hyundai Ioniq 5 N di Mandalika: Bisa Bikin Kaum Petrolhead Kepincut
    Test Drive Hyundai Ioniq 5 N di Mandalika: Bisa Bikin Kaum Petrolhead Kepincut
    Wahyu Hariantono, 11 Des, 2024
  • Honda Accord RS e:HEV: Senyaman Sedan Premium, Seirit City Car
    Honda Accord RS e:HEV: Senyaman Sedan Premium, Seirit City Car
    Wahyu Hariantono, 09 Des, 2024
  • BYD M6: Format Mobil Keluarga, Mudah Diterima
    BYD M6: Format Mobil Keluarga, Mudah Diterima
    Muhammad Hafid, 13 Nov, 2024
  • First Drive Rolls-Royce Spectre: Kemewahan Sempurna dari Mobil Listrik
    First Drive Rolls-Royce Spectre: Kemewahan Sempurna dari Mobil Listrik
    Wahyu Hariantono, 09 Okt, 2024
  • Seres E1: Mobil Listrik Imut yang Layak Dilirik Juga
    Seres E1: Mobil Listrik Imut yang Layak Dilirik Juga
    Ardiantomi, 07 Okt, 2024
  • Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Anjar Leksana, 17 Okt, 2024
  • Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
    Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
    Anjar Leksana, 03 Okt, 2024
  • Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
    Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
    Muhammad Hafid, 10 Jun, 2024
  • Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Setyo Adi, 27 Mei, 2024
  • Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Setyo Adi, 22 Mei, 2024
  • Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Anjar Leksana, 15 Jan, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*