Hyundai dan Grab Siapkan Ioniq Electric Jadi Angkutan Tenaga Medis

Hyundai dan Grab Siapkan Ioniq Electric Jadi Angkutan Tenaga Medis

Hyundai salurkan bantuan untuk tenaga medis yang menangani COVID-19. Bersama Armada Khusus Transportasi Grab, keduanya menyediakan unit Ioniq Electric sebagai angkutan pasukan garda depan di tiga rumah sakit rujukan. Ini merupakan bentuk kontribusi pabrikan asal Korea Selatan dalam memerangi wabah virus corona yang membahayakan. Sehingga mempermudah mobilitas mereka, mengingat terjadi penurunan kapasitas dan ketersediaan angkutan umum akibat Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Mobil listrik yang dapat menjelajah sejauh 373 km dengan baterai penuh ini, akan digunakan di Rumah Sakit Penyakit Infeksi Sulianto Saroso (RSPI Sulianto Saroso), Rumah Sakit Umum Pusat Persahabatan (RSUP Persahabatan) dan Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Soebroto (RSPAD Gatot Soebroto). Bukan kali pertama PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) melakukan aksi sosialnya. Sebelumnya Hyundai Indonesia menginisiasi dukungan tenaga kesehatan di Jakarta dan Jawa Barat, lewat donasi 50 ribu Alat Pelindung Diri (APD), serta implementasi tes cepat COVID-19 dengan metode drive-thru.

Baca Juga: Hyundai Lanjutkan Pembangunan Pabrik di Tengah Pandemi COVID-19

Rute perjalanan dari dan ke RSPI Sulianti Saroso serta RSUP Persahabatan bisa diantar dan dijemput dari berbagai titik penjemputan di daerah Jadetabek; untuk RSPAD Gatot Soebroto dapat diantar dan dijemput dari The Media Hotel and Towers. Tempat penginapan yang telah dialokasikan sebagai tempat istirahat tenaga kesehatan yang menangani virus corona. Guna memastikan keselamatan seluruh penumpang dan pengemudi, prosedur keselamatan turut diterapkan. Area pengemudi dipasangkan partisi plastik untuk mengurangi potensi kontak langsung. Disinfektan juga diaplikasikan pada interior. Setiap minggu pengemudi juga menerima pelatihan prosedur sanitasi, dan pengisian ulang perlengkapan sanitasi.

“Pada saat seperti ini, para tenaga kesehatan memiliki peran penting dalam mengatasi pandemi. Mereka memerlukan berbagai dukungan, termasuk dalam mobilitas. Merupakan nilai Hyundai untuk peduli terhadap satu sama lain dan memberikan kebebasan bergerak kepada semua individu, terutama pada masa-masa sulit seperti ini. Kami berharap Ioniq Electric melalui kerja sama dengan Armada Khusus Transportasi Grab, dalam menyediakan transportasi aman bagi tenaga kesehatan, dapat meringankan usaha mereka,” ucap SungJong Ha, Presiden Direktur PT HMID dalam keterangan resmi.

Berbarengan dengan penyediaan unit. Hyundai juga berupaya mengangkat semangat petugas kesehatan lewat penempelan stiker "Pengantar Pejuang Medis Indonesia" dan #GerakanHarapan di mobil. Pesan itu merupakan bentuk apresiasi kedua perusahaan. Unit-uni ini mulai beroperasi pada 27 April hingga 26 Juni 2020. Jam operasionalnya mulai 06.00 sampai 22.00 WIB. Pembatasan jumlah penumpang tetap diterapkan, untuk mematuhi aturan PSBB.

"Grab Indonesia memiliki komitmen sama dengan Hyundai, yaitu memberikan dukungan bagi para tenaga kesehatan dalam melawan COVID-19. Sehingga mereka dapat melanjutkan mobilitas mereka di masa-masa sulit. Kemitraan dengan Hyundai ini adalah bagian dari komitmen kami untuk menjaga masyarakat Indonesia serta secara signifikan berkontribusi dalam meratakan kurva pandemi," tutup Neneng Goenadi, Managing Director Grab Indonesia. (Hfd/Odi)

Baca Juga: Hyundai Bikin Tes Cepat COVID-19 Drive-Thru di Bekasi

Muhammad Hafid

Muhammad Hafid

Muhammad Hafid, atau biasa dipanggil Hafid adalah jurnalis otomotif berpengalaman. Pengetahuannya tidak hanya terbatas di teknis otomotif roda empat, tapi juga roda dua dan industri secara keseluruhan. Beberapa media pernah menjadi tempat baginya menyalurkan bakat dan pengetahuan, sebelum akhirnya bergabung bersama OTO.com awal Oktober 2018.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Hyundai

  • Hyundai Creta
    Hyundai Creta
  • Hyundai Stargazer
    Hyundai Stargazer
  • Hyundai Santa Fe
    Hyundai Santa Fe
  • Hyundai Palisade
    Hyundai Palisade
  • Hyundai Stargazer X
    Hyundai Stargazer X
  • Hyundai Ioniq 5 ev
    Hyundai Ioniq 5
  • Hyundai Kona Electric ev
    Hyundai Kona Electric
  • Hyundai Ioniq 6 ev
    Hyundai Ioniq 6
  • Hyundai Staria
    Hyundai Staria
  • Hyundai Santa Fe 2024 hev
    Hyundai Santa Fe 2024
Harga Mobil Hyundai

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6 ev
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7 ev
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD D9 ev
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3 hev
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Hyundai Ioniq Terbaru di Oto

Oto
  • Hyundai Ioniq 5 202 : Calon Mobil Listrik Laris | IIMS Hybrid 2022
    Hyundai Ioniq 5 202 : Calon Mobil Listrik Laris | IIMS Hybrid 2022
    05 Apr, 2022 .
  • Hyundai Ioniq EV | First Impression | Ini Harga Mobil Yang Jadi Taksi Listrik Grab | OTO.com
    Hyundai Ioniq EV | First Impression | Ini Harga Mobil Yang Jadi Taksi Listrik Grab | OTO.com
    25 Feb, 2020 .
Tonton Video Mobil Hyundai Ioniq

Tren Sedan

  • Yang Akan Datang
  • BYD Atto 4 ev
    BYD Atto 4
    Rp 464,33 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Jaguar XE
    Jaguar XE
    Rp 791,17 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Mobil Sedan Yang Akan Datang

Artikel Mobil Hyundai Ioniq dari Carvaganza

  • Meski Sudah Diskontinyu, Korlantas Pilih Hyudai Ioniq Jadi Armada G20
    Meski Sudah Diskontinyu, Korlantas Pilih Hyudai Ioniq Jadi Armada G20
    Setyo Adi, 21 Sep, 2022
  • Hyundai Stop Produksi IONIQ, Begini Nanti Kelanjutannya
    Hyundai Stop Produksi IONIQ, Begini Nanti Kelanjutannya
    Wahyu Hariantono, 10 Jun, 2022
  • Hyundai Resmi Umumkan Harga Mobil Listrik IONIQ 5
    Hyundai Resmi Umumkan Harga Mobil Listrik IONIQ 5
    Eka Zulkarnain H, 22 Apr, 2022
  • IIMS 2022: Persamaan dan Perbedaan Mobil Listrik dan Mobil Konvensional
    IIMS 2022: Persamaan dan Perbedaan Mobil Listrik dan Mobil Konvensional
    Eka Zulkarnain H, 06 Apr, 2022
  • Ragam Keuntungan Memiliki Mobil Listrik Hyundai IONIQ 5 Dalam Segala Hal
    Ragam Keuntungan Memiliki Mobil Listrik Hyundai IONIQ 5 Dalam Segala Hal
    Eka Zulkarnain H, 05 Apr, 2022

Artikel Mobil Hyundai Ioniq dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature
  • Perbandingan Penggerak Listrik Hyundai Ioniq dan Nissan Leaf
    Perbandingan Penggerak Listrik Hyundai Ioniq dan Nissan Leaf
    Anjar Leksana, 06 Jul, 2022
  • Hyundai Umumkan Berakhirnya Produksi Ioniq Series
    Hyundai Umumkan Berakhirnya Produksi Ioniq Series
    Anindiyo Pradhono, 08 Jun, 2022
  • Segini Harga Bekas Mobil Listrik Hyundai Ioniq Signature Keluaran 2021
    Segini Harga Bekas Mobil Listrik Hyundai Ioniq Signature Keluaran 2021
    Anjar Leksana, 09 Mei, 2022
  • Fakta Menarik Hyundai Ioniq 5 yang Siap Diproduksi dan Dijual di Indonesia Tahun Depan
    Fakta Menarik Hyundai Ioniq 5 yang Siap Diproduksi dan Dijual di Indonesia Tahun Depan
    Anjar Leksana, 23 Des, 2021
  • Bedah Fitur Kenyamanan dan Keselamatan Hyundai IONIQ Electric
    Bedah Fitur Kenyamanan dan Keselamatan Hyundai IONIQ Electric
    Zigwheels, 14 Sep, 2021
  • Hyundai Ioniq Electric: Sepraktis Mobil Biasa
    Hyundai Ioniq Electric: Sepraktis Mobil Biasa
    Wahyu Hariantono, 14 Okt, 2020
  • Nissan Leaf vs Hyundai Ioniq, Komparasi Mobil Niremisi Termurah saat Ini
    Nissan Leaf vs Hyundai Ioniq, Komparasi Mobil Niremisi Termurah saat Ini
    Setyo Adi, 23 Agu, 2021
  • 6 Faktor Hyundai Ioniq Electric Layak Dijadikan Mobilitas Harian
    6 Faktor Hyundai Ioniq Electric Layak Dijadikan Mobilitas Harian
    Anjar Leksana, 03 Des, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*