GIIAS 2018: Honda Brio Generasi Baru Diluncurkan, Untuk Pasar Indonesia
Mobil perkotaan Honda Brio generasi baru lahir di GIIAS 2018. PT Honda Prospect Motor (HPM) melakukan world premiere peluncuran All New Brio 2018 yang membawa segenap perubahan. Tak cuma penampilan desainnya, dimensi dan fitur juga berubah sepenuhnya di Brio generasi kedua. Menariknya, Brio baru dikembangkan dari survei masyarakat Indonesia dan mempertimbangkan keinginan konsumen.
"Indonesia menjadi salah satu pasar terpenting bagi Honda di skala regional maupun global, dengan penjualan mobil tertinggi bagi Honda di wilayah Asia & Oceania. Pencapaian itu didukung oleh model-model yang dikembangkan secara local, seperti Brio, Mobilio dan BR-V. Peluncuran All New Brio 2018 merupakan komitmen Honda untuk mempertahankan momentum, sekaligus memenuhi kebutuhan konsumen di Indonesia," ungkap President & CEO Asian Honda Motor CO saat memberi sambutan. Sementara menurut Takehiro Watanabe, All New Brio dikembangkan khusus dengan memperhatikan masukan dan kebutuhan dari konsumen di Indonesia.
Dikembangkan dengan meningkatkan berbagai aspek dari generasi pertama, Brio terbaru mengadopsi desain yang sporty dan dinamis serta dimensi lebih besar serta kabin lebih lapang. Selain itu, sejumlah keunggulan Brio lama diklaim masih dibawa oleh Brio baru, termasuk mesin 1,2 liter i-VTEC yang punya konsumsi bahan bakar hemat. Sementara dari fitur keselamatan, Brio baru dijamin dengan salah satu bukti bahwa rem ABS+EBD tersedia sebagai standar di semua lini, selain dari airbag.
Jonfis Fandy, Marketing and After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor mengatakan, Brio terbaru bakal dijual seperti halnya Brio lama. Artinya, bakal ada versi LCGC Brio Satya sampai Brio RS sebagai varian tertingginya. Menariknya, perbedaan versi LCGC dengan non-LCGC cuma di sejumlah poin lebih kepada penampilan, menurut Jonfis.
All New Honda Brio sudah dibuka indennya, sedang pengiriman baru dilakukan pada Oktober mendatang. Untuk harga belum resmi diumumkan, tapi dipastikan ada kenaikan sedikit dibanding Brio generasi satu. "Harganya masih menunggu keputusan dari pemerintah, karena ini produk LCGC. Kalau yang bukan LCGC, harganya menyesuaikan, dengan perbedaan seperti pada Brio sebelumnya," ungkap Jonfis saat ditemui di sela acara peluncuran. (TOM/DDN)
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi Honda Brio
Model Mobil Honda
Jangan lewatkan
Promo Honda Brio, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Honda Brio Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Jenis Bahan Bakar
Bensin
|
Bensin
|
Bensin
|
Bensin
|
Bensin
|
Mesin
1199
|
999
|
998
|
1198
|
998
|
Tenaga
89
|
67
|
66
|
87
|
67
|
Torsi
110 Nm
|
91 Nm
|
89 Nm
|
113 Nm
|
90 Nm
|
Jenis Transmisi
Manual
|
Otomatis
|
Manual
|
Manual
|
Manual
|
Mesin
1.2L Petrol Engine, 4 Cylinder 16 Valve SOHC
|
1.0L Petrol Engine, 3 Cylinder 12 Valve
|
1.0L Petrol Engine, In-line 3 Cylinder 12 Valve DOHC
|
1.2L Petrol Engine, In-line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
|
1.0L Petrol Engine, 3 Cylinder 12 Valve
|
Ground Clearance
-
|
184 mm
|
160 mm
|
-
|
-
|
|
Tren Hatchback
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Honda Brio dari Carvaganza
Artikel Mobil Honda Brio dari Zigwheels
- Motovaganza
- Artikel Feature