Hasil GIIAS 2021 Mengejutkan, Kemenperin Soroti Produsen Mobil Mewah Soal Manufaktur di Indonesia
Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang mengungkapkan rasa syukur atas keberhasilan penyelenggaraan pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 lalu. Menperin bahkan hadir beberapa kali di pameran tahunan tersebut untuk menunjukkan keseriusannya mendukung industri otomotif Tanah Air.
Dari capaian pameran tersebut ada satu hal yang menarik perhatian Menperin. Ia khusus menyoroti pabrikan mobil mewah. Ia mengungkapkan penjualan mobil mewah di pameran tersebut cukup besar. Ia berharap dapat mendorong pendalaman struktur manufaktur mobil-mobil mewah tersebut agar lebih banyak dilakukan di Indonesia.
"Yang cukup menarik adalah penjualan dari mobil yang dianggap mewah, artinya di atas 2.500 cc itu cukup banyak. Terlebih mobil-mobil yang sudah diproduksi di Indonesia," ucap Agus saat ditemui Oto.com, Rabu (24/11/2021) lalu.
"Ini membuat kami terus mempelajari, karena marketnya artinya sudah banyak, itu yang kita dorong adalah pendalaman struktur manufakturnya harus lebih banyak dilakukan di Indonesia," tambah Agus.
Gelaran GIIAS 2021 lalu memang memperlihatkan beberapa model kendaraan mewah yang dapat dibawa pulang oleh konsumen. Dari beberapa merek yang hadir, Lexus serta BMW Mini menampilkan produk-produk mewah terbanyak dalam pameran di ICE, BSD, Tangerang tersebut.
Dari informasi terakhir, BMW bahkan mampu membawa pulang transaksi penjualan lebih dari Rp 1 triliun selama 11 hari pameran tersebut. Total ada sekitar 673 SPK kendaraan dengan rincian 544 pemesanan untuk BMW serta 129 pemesanan untuk merek Mini.
Hasil ini bahkan turun dua persen dari capaian GIIAS 2019 lalu yang dilaksanakan sebelum pandemi. Tetap besaran ini adalah angka yang fantastis yang memperlihatkan kemampuan belanja masyarakat Indonesia tidak terpengaruh dengan kondisi saat ini.
Baca juga: Hyundai Creta Laris Manis di GIIAS 2021, HMID Bawa Pulang 1.477 Unit SPK
Capaian BMW lainnya adalah model M yang merupakan model performa brand Jerman ini memecahkan rekor penjualan sebanyak 100 unit sejak awal tahun melebihi catatan 2015 yang mencapai 89 unit. Model edisi terbatas yang hadir di pameran seperti BMW M4 KITH serta Mini Anniversary Edition ludes terjual selama pameran.
Dari total SPK pameran tersebut, BMW 320i Dynamic yang baru hadir September lalu menjadi model yang mendominasi. Model lain yang cukup banyak dibawa pulang adalah BMW X1.
BMW dikenal sebagai salah satu pabrikan premium yang memiliki fasilitas perakitan di Indonesia. Beberapa produknya sudah dirakit di sini seperti X1 dan Seri 3 juga beberapa model Mini lainnya. Termasuk seri teratas BMW yakni Seri 7 berharga miliaran, sudah dirakit di Indonesia.
Baca juga: BMW Group Indonesia Catatkan Transaksi Lebih dari Rp 1 Triliun di GIIAS 2021
Merek kendaraan premium lain yang juga hadir di GIIAS 2021, Lexus, sayangnya tidak menyertakan informasi terkait hasil selama pameran tersebut. Namun dari laporan antusias pengunjung selama pameran, calon konsumen yang berminat untuk mendapatkan produk Lexus harus inden sampai tahun depan.
Model yang diluncurkan di pameran yakni sedan ES300h juga termasuk salah satu produk kendaraan mewah yang diincar konsumen. Sedan ini dibanderol sekitar Rp 1,2 miliar dan statusnya kini sudah sold out akibat menunggu suplai dari pabriknya di Jepang. Sayang belum ada keinginan Lexus untuk menghadirkan lini produksi di Indonesia.
Keinginan Menperin Agus Gumiwang juga dapat terlaksana mengingat salah satu produsen mobil premium, Mercedes-Benz, juga sudah melakukan perakitan di fasilitas mereka di Wanaherang. Beberapa produknya seperti GLA, A Class, C Class dan S Class sudah dirakit lokal di Indonesia.
Namun pertanyaannya, apakah setelah komponen lokal meningkat, harga produk-produk premium ini akan terkoreksi cukup besar? Mengingat produk yang banyak diproduksi adalah sedan serta kehadiran pajak emisi baru-baru ini, bisa saja perhitungan tersebut terwujud. Kita nantikan langkah pemerintah selanjutnya untuk para produsen kendaraan premium ini ke depan. (Sta/Raju)
Baca juga: Pameran Otomotif GIIAS 2022 Digelar Agustus, Catat Tanggalnya
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Pilihan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice