GWM Rilis Harga Dua Mobil Hybrid, Tank 500 Tembus Rp1 Miliar!

Tank 500 HEV dan Haval H6 HEV resmi punya harga untuk bersaing di Indonesia

  • 2024/03/GWM-Tank-500-HEV-2.jpg
  • 2024/03/GWM-Tank-500-3.jpg
  • 2024/03/GWM-Haval-H6-HEV-1.jpg
  • 2024/03/GWM-Haval-H6-HEV-2.jpg
  • 2024/03/GWM-Haval-H6-HEV-3.jpg
  • 2024/03/GWM-Tank-500-4.jpg

Sejak hadir di pameran GIIAS 2023 lalu, baru kali ini Great Wall Motor (GWM) Indonesia resmi merilis harga. Mereka memutuskan bermain di segmen hybrid terlebih dahulu. Dua model HEV langsung dikasih harga spesial di pameran BCA Expoversary 2024. Haval H6 HEV dibanderol Rp595,8 juta dan SUV mewah Tank 500 HEV Rp1,196 miliar. Keduanya on the road Jakarta.

KEY TAKEAWAYS

  • GWM Produk asal mana?

    Great Wall Motor (GWM) merupakan produk otomotif asal Tiongkok dan sudah resmi mulai berjualan di Indonesia tahun ini
  • Ada berapa varian GWM Tank 500 dan Haval H6 yang dirilis di Indonesia?

    Masing-masing hanya punya satu varian dengan paket yang sudah komplet dari segi tawaran fitur
  • "Kami sangat bangga dan berterima kasih atas kesempatan yang diberikan untuk dapat memperkenalkan produk-produk yang kami miliki dan GWM lebih dari sekadar perusahaan otomotif, di mana juga mengembangkan R and D, memiliki perusahaan baterai serta memiliki jaringan penjualan dan distribusi yang menyeluruh di seluruh Indonesia. Dalam BCA Expovesary yang merupakan momen pertama bagi GWM Indonesia, kami memberikan kesempatan pemesanan model unggulan kami yaitu Tank 500 dan Haval H6. Kami akan mengumumkan harga khusus kami berikan pada BCA Expoversary 2024 ini," tutur Constantinus Herlijoso, General Manager GWM Indonesia dalam kata sambutannya di ICE BSD, Tangsel (2/3).

    Baca juga: Fokus pada Hybrid dan EV, GWM Mulai Berbisnis Tahun Ini

    Tank 500 HEV hadir mengisi segemen luxury off-road SUV yang disebut sepi pemain. Tak cuma itu, dengan banderol tembus Rp1 miliar, GMW Indonesia menjanjikan tawaran fitur paling komplet, teknologi terdepan dan kenyamanan utama bagi konsumen. Jantung pacu nya 2,0 liter turbocharged dengan sistem hybrid. Menyajikan daya 342 hp dan torsi hebat 648 Nm. Disalurkan ke penggerak roda pintar 4WD Technology melalui transmisi otomatis hybrid 9-speed. Selain menawarkan kemampuan melahap medan off-road berat, tersedia juga 11 mode berkendara yang bisa dipilih.

    Kemudian ada Haval H6 HEV yang akan jadi tulang punggung mengejar angka penjualan. Dengan banderol Rp500 jutaan dan bermain di segmen medium SUV 5-seater. Menggendong mesin 1,5 liter turbo hybrid yang menghasilkan tenaga 243 hp dan torsi puncak 530 Nm. Diklaim punya konsumsi bahan bakar hebat dengan capai antara 19 - 20 km/liter. Baik untuk Haval H6 maupun Tank 500, GWM Indonesia tak pelit fitur. Hadir tanpa ada varian lain dan sudah membawa fitur berjibun. Bahkan daftar fitur safety mereka sangat panjang, termasuk adas (advanced driver assistance systems) yang komplet.

    "Kami sudah melakukan studi pasar lebih dulu. Untuk Tank kami melihat ada segmen unik yang belum diisi oleh merek lain. Sehingga kami dengan percaya diri merancang fitur-fitur nya. Bisa kami sebut bahwa Tank 500 ini merupakan SUV luxury hybrid 4x4 pertama yang masuk ke Indonesia dan fiturnya sangat lengkap. Untuk Haval H6 dengan pertimbangan sama, kami lihat masih ada ceruk pasar yang bisa kami isi dan melengkapi pilihan kendaraan di SUV medium. Selain fitur-fitur canggih, Haval H6 ini juga dilengkapi mesin hibrida yang memang kami mendukung untuk elektrifikasi Indonesia," kata Randy Radito, Sales & Network Director PT Inchape Indomobil Energi Baru (GWM).

    Seperti disebut bahwa harga yang diumumkan spesial untuk pameran BCA Expoversary saja. Dikatakan masih ada kemungkinan berbeda untuk nanti setelah pameran berakhir. GWM Tank 500 HEV ditawarkan dalam opsi warna interior seperti Sun Black, COC Grey, Hamilton White. Sedangkan Haval H6 HEV tersedia dalam pilihan kelir eksterior Ayers Grey, Hamilton White dan Sun Black.

    Bagi yang berminat, bisa melihat secara langsung produk GWM Tank 500 HEV dan Haval H6 HEV selama pameran, bahkan bisa mencoba melalui unit test drive.

    "Saya dan BCA mengucapkan terima kasih kepada GWM Indonesia, untuk kepercayaan melaunching kendaraan yang menarik, Tank 500 dan Haval H6. Semoga kedua kendaraan ini bisa dinikmati masyarakat, terutama nasabah BCA. Ini mobil-mobil hybrid yang sangat mendukung green living yang sering digaungkan sehingga sangat dinanti," sebut Petrus Karim, Direktur BCA Finance saat memberi kata sambutan. (TOM/TOM)

    Baca juga: Bukan dari Mobil Bensin, Pemesanan Terbanyak Chery Disokong Omoda E5

    Ardiantomi

    Ardiantomi

    Ardiantomi, atau yang akrab disapa Tomi ini awalnya tidak menggeluti dunia otomotif hingga ia menyadari pasion-nya dalam mengemudi dan memutuskan untuk lebih memahami seluk-beluk otomotif. Pria yang sudah piawai mengemudi sejak usia 12 tahun ini kemudian memiliki hasrat untuk dapat mencoba semua jenis mobil yang ada di dunia.

    Baca Bio Penuh

    Jual mobil anda dengan harga terbaik

    Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
    Listing gratis Listing gratis
    Daftarkan mobil Anda

    GIIAS 2024

    Anda mungkin juga tertarik

    • Berita
    • Artikel feature
    • Yang Akan Datang
    • VinFast VF 6
      VinFast VF 6
      Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • VinFast VF 7
      VinFast VF 7
      Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • BYD D9
      BYD D9
      Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan Okt, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • MG 3
      MG 3
      Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Toyota Hilux Rangga
      Toyota Hilux Rangga
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

    Video Mobil Terbaru di Oto

    Oto
    • Pilihan Brand Pendukung di Indonesia Autovaganza 2024, Mulai dari Aftermarket Hingga Kesehatan!
      Pilihan Brand Pendukung di Indonesia Autovaganza 2024, Mulai dari Aftermarket Hingga Kesehatan!
      04 Sep, 2024 .
    • THE 6th INDONESIA AUTOVAGANZA HADIRKAN 3 ARENA TEST KENDARAAN
      THE 6th INDONESIA AUTOVAGANZA HADIRKAN 3 ARENA TEST KENDARAAN
      04 Sep, 2024 .
    • Dua Jagoan AION Tebar Pesona di Indonesia Autovaganza 2024, Fiturnya Sangat Inovatif!
      Dua Jagoan AION Tebar Pesona di Indonesia Autovaganza 2024, Fiturnya Sangat Inovatif!
      04 Sep, 2024 .
    • Ga bikin bosen, The 6th Indonesia Autovaganza Punya Banyak Keseruan
      Ga bikin bosen, The 6th Indonesia Autovaganza Punya Banyak Keseruan
      04 Sep, 2024 .
    • Hal Menarik All New Hyundai Kona Electric Bikin Pengen Beli
      Hal Menarik All New Hyundai Kona Electric Bikin Pengen Beli
      28 Aug, 2024 .
    • INDONESIA AUTOVAGANZA 2024, SAJIKAN DERETAN MOBIL & MOTOR TERBARU
      INDONESIA AUTOVAGANZA 2024, SAJIKAN DERETAN MOBIL & MOTOR TERBARU
      28 Aug, 2024 .
    • Toyota Hilux Rangga Versi Campervan Pemikat Indonesia Autovaganza 2024
      Toyota Hilux Rangga Versi Campervan Pemikat Indonesia Autovaganza 2024
      28 Aug, 2024 .
    • Indonesia Autovaganza 2024, Display Puluhan Brand dan Activity Seru Lainnya
      Indonesia Autovaganza 2024, Display Puluhan Brand dan Activity Seru Lainnya
      28 Aug, 2024 .
    • OTO GOLF TOURNAMENT 2024, Holes in One Berhadiah Lexus, Mazda, Honda dan Triumph
      OTO GOLF TOURNAMENT 2024, Holes in One Berhadiah Lexus, Mazda, Honda dan Triumph
      28 Aug, 2024 .
    • SHORT ESCAPE BARENG WULING CLOUD EV, NYAMANNYA OKE BANGET!
      SHORT ESCAPE BARENG WULING CLOUD EV, NYAMANNYA OKE BANGET!
      28 Aug, 2024 .
    Tonton Video Mobil

    Artikel Mobil dari Carvaganza

    • Ford Everest Titanium Tawarkan Paduan SUV Tangguh dan Fitur ADAS Lengkap
      Ford Everest Titanium Tawarkan Paduan SUV Tangguh dan Fitur ADAS Lengkap
      Wahyu Hariantono, 07 Sep, 2024
    • Beli Mobil Daihatsu Selama DAIFEST 2024 Bisa Dapat Hadiah Rocky
      Beli Mobil Daihatsu Selama DAIFEST 2024 Bisa Dapat Hadiah Rocky
      Anjar Leksana, 06 Sep, 2024
    • GWM Resmikan Dealer di Bandung, Pertama di Jawa Barat
      GWM Resmikan Dealer di Bandung, Pertama di Jawa Barat
      Alvando Noya, 06 Sep, 2024
    • FIRST IMPRESSION: New Toyota Fortuner 2024, Minor Change Tapi Menyeluruh
      FIRST IMPRESSION: New Toyota Fortuner 2024, Minor Change Tapi Menyeluruh
      Setyo Adi, 06 Sep, 2024
    • Toyota Fortuner Facelift Meluncur, Pakai Tampang Legender Tapi Absen Hybrid
      Toyota Fortuner Facelift Meluncur, Pakai Tampang Legender Tapi Absen Hybrid
      Alvando Noya, 06 Sep, 2024

    Artikel Mobil dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Tips
    • Review
    • Artikel Feature
    • advice
    • Soal Asuransi Kendaraan, Ini yang Boleh dan Tidak Boleh Dilakukan
      Soal Asuransi Kendaraan, Ini yang Boleh dan Tidak Boleh Dilakukan
      Setyo Adi, 06 Sep, 2024
    • First Impression New Toyota Fortuner 2.8 GR-S
      First Impression New Toyota Fortuner 2.8 GR-S
      Setyo Adi, 06 Sep, 2024
    • Butuh Dana untuk Usaha, Jaminkan BPKB di OTO.com
      Butuh Dana untuk Usaha, Jaminkan BPKB di OTO.com
      Muhammad Hafid, 06 Sep, 2024
    • Nissan Patrol Generasi Ketujuh Mendebut
      Nissan Patrol Generasi Ketujuh Mendebut
      Setyo Adi, 06 Sep, 2024
    • Hyundai Kona Electric Style Standar Ranger, Varian Termurah Dapat Apa Saja?
      Hyundai Kona Electric Style Standar Ranger, Varian Termurah Dapat Apa Saja?
      Anjar Leksana, 06 Sep, 2024
    • Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
      Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
      Anjar Leksana, 06 Sep, 2024
    • Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
      Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
      Anjar Leksana, 04 Sep, 2024
    • Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
      Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
      Setyo Adi, 24 Jun, 2024
    • Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
      Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
      Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
    • 8 Poin Penting Berkendara Mudik Aman, Termasuk Posisi Safety Loading
      8 Poin Penting Berkendara Mudik Aman, Termasuk Posisi Safety Loading
      Anjar Leksana, 03 Apr, 2023
    • Test Drive BYD M6: EV yang Layak sebagai Mobil Keluarga
      Test Drive BYD M6: EV yang Layak sebagai Mobil Keluarga
      Setyo Adi, 05 Sep, 2024
    • Test Drive Neta V-II: Lebih Lengkap, Tetap Murah, Patut Dipertimbangkan?
      Test Drive Neta V-II: Lebih Lengkap, Tetap Murah, Patut Dipertimbangkan?
      Wahyu Hariantono, 13 Agu, 2024
    • First Drive Toyota Hilux Rangga Standard MT: Calon Bintang Niaga Baru
      First Drive Toyota Hilux Rangga Standard MT: Calon Bintang Niaga Baru
      Setyo Adi, 07 Agu, 2024
    • First Drive BYD M6: Langsung Menyita Perhatian!
      First Drive BYD M6: Langsung Menyita Perhatian!
      Setyo Adi, 05 Agu, 2024
    • First Drive Citroen e-C3: Mencari Plus Minus Mobil Listrik Eropa Murah
      First Drive Citroen e-C3: Mencari Plus Minus Mobil Listrik Eropa Murah
      Bangkit Jaya Putra, 02 Agu, 2024
    • Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
      Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
      Muhammad Hafid, 10 Jun, 2024
    • Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
      Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
      Setyo Adi, 27 Mei, 2024
    • Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
      Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
      Setyo Adi, 22 Mei, 2024
    • Ragam Jenis Konfigurasi Mesin dan Segala Kelebihannya
      Ragam Jenis Konfigurasi Mesin dan Segala Kelebihannya
      Muhammad Hafid, 18 Mar, 2024
    • Kisah Kesuksesan Isuzu Menjadi Produsen Kendaraan Niaga Kelas Dunia
      Kisah Kesuksesan Isuzu Menjadi Produsen Kendaraan Niaga Kelas Dunia
      Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
    • Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
      Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
      Anjar Leksana, 15 Jan, 2024

    Bandingkan

    You can add 3 variants maximum*