Goodyear Kenalkan Konsep Unik Ban Masa Depan, Mulai dari Khusus EV hingga Penyimpan Lumut
Tiap pabrikan otomotif punya imajinasi tersendiri mengenai konsep masa depan. Salah satunya Goodyear, yang lama berkecimpung di dunia ban. Mereka mengembangkan beberapa teknologi termutakhir, bahkan tidak pernah terpikirkan sebelumnya. Walau masih sebatas konsep, realisasi nyata bisa saja dilakukan di masa mendatang.
Ban Konsep Lexus EV
Perdana di dunia, Goodyear kenalkan ban khusus prototipe Lexus LF-30 di Tokyo Motor Show 2019. Jauh dari kata konvensional, ia ditujukan membantu performa EV.
Karet bundar ini tidak hanya berfungsi sebagai kontak ke jalan. Desain telapak serta penampang, dikembangkan melalui pendekatan aerodinamika. Keterkaitan aliran udara ini perlu dikembangkan lebih dalam bila berbicara soal EV. Terutama bagi pengusung motor listrik di bagian roda. Motor penggerak butuh pendinginan dan bisa didapat melalui aliran udara ban.
Dikatakan, terdapat sirip canggih dan terbungkus beludru sehalus sayap burung hantu pada tapak. Pemanfaatan material unik ini diklaim efektif mendinginkan motor EV.
Goodyear AERO
Ban yang satu ini lebih visioner. Bukan sekadar desain telapak, Goodyear memikirkan sistem kendali sekaligus suspensi dalam satu roda. Hal ini dilakukan karena mereka ingin menciptakan kebebasan bergerak di darat dan udara.
Fitur utama dijelaskan sebagai desain multimodal. Saat di permukaan jalan, ban tanpa udara ini diposisikan vertikal seperti mobil pada umumnya. Bila orientasi diubah jadi horizontal, bisa mendorong mobil melawan gravitasi. Kipas di bagian dalam bertugas sebagai propulsi udara.
Struktur pembangun memungkinkan mobil tidak lagi perlu suspensi konvensional. Palang dirancang lentur dan kuat, karena merangkap jabatan sebagai peredam kejut dan baling-baling.
Tenaga berasal dari poros roda. Cara menghasilkannya kira-kira seperti rel Shinkansen. Poros dan bagian dalam ban mengambang, terbebas dari friksi akibat medan magnet. Denyut elektromagnetik mendorong perputaran roda. Diklaim setingan ini sanggup memutar roda dengan kencang.
Goodyear Oxygene
Masa depan mobilitas digambarkan Goodyear lebih ramah lingkungan melalui konsep Oxygene. Bayangkan saja, mereka ciptakan ban yang dapat memelihara lumut pada sidewall. Struktur menyerap dan menyimpan air dari permukaan jalan. Hasilnya, lumut bisa berfotosintesis lalu melepaskan oksigen ke udara.
Oxygene dibangun memanfaatkan material serbuk karet hasil daur ulang ban bekas. Strukturnya meredam kejut sekaligus tidak mungkin kempis (airless). Meminimalisir intensitas perawatan. Berkat konstruksi terbuka, traksi permukaan basah lebih baik karena air bisa diserap permukaan ban.
Energi selama fotosintesis bisa terkumpul dalam bentuk listrik. Ini bertujuan sebagai daya perangkat elektronik yang dibenamkan seperti sensor, processing unit, dan light strip pada sidewall. Canggihnya, ia bisa berkomunikasi sebagai IoT. Bertukar data antarmobil dan infrastruktur demi mendukung sistem manajemen mobilitas pintar. (Krm/Odi)
Baca Juga: Continental Perkenalkan Teknologi Ban Canggih, Mengatur Tekanan Optimal Secara Otomatis
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Pilihan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice