GIIAS 2024 Pecahkan Rekor selama 31 Tahun
Sukses menarik lebih dari 400 ribu pengunjung
Setelah berlangsung selama 11 hari, Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 mencatat pencapaian rekor yang signifikan. Diklaim mencetak rekor sebagai pameran terbesar dalam 31 tahun terakhir, dengan area seluas 120.000 meter persegi dan dihadiri oleh ratusan merek otomotif ternama dunia, meliputi kendaraan penumpang, sepeda motor, hingga produk pendukung otomotif. Tahun ini, GIIAS 2024 sukses menarik lebih dari 400 ribu pengunjung dan mencatat penjualan yang mengesankan.
“Semangat positif yang ditunjukkan para peserta GIIAS 2024 menjadi magnet luar biasa bagi para pengunjung, mulai dari hari pertama pembukaan pameran, hingga hari terakhir animo pengunjung tidak pernah surut, hingga GIIAS 2024 kembali memecahkan rekor dengan catatan total 475.084 pengunjung hadir sepanjang penyelenggaraan GIIAS 2024,” kata Rizwan Alamsjah, Ketua III dan Ketua Penyelenggara Pameran GAIKINDO.
Tahun ini, GIIAS diikuti lebih dari 55 merek kendaraan penumpang dan komersial, sepeda motor, serta lebih dari 120 merek dari industri pendukung otomotif. Berbagai produk dan teknologi terbaru yang diperkenalkan oleh para produsen dikatakan telah berhasil memacu semangat industri otomotif nasional. Selain itu, GIIAS 2024 juga menjadi ajang penting untuk perkenalan merek dan produk terbaru, yang mencakup 68 kendaraan penumpang dan komersial, termasuk satu peluncuran dunia, serta kendaraan konsep. GIIAS 2024 juga menjadi tempat peluncuran untuk lima model sepeda motor berteknologi tinggi.
Baca Juga: Jimny 5-Doors Paling Banyak Dijajal di Area Test Drive Suzuki di GIIAS 2024
Selain menampilkan produk terbaru, daya tarik utama bagi pengunjung di GIIAS 2024 adalah program test drive yang menawarkan berbagai kendaraan dan fitur terkini. Termasuk di dalamnya adalah area New and Improved Water Obstacle dan Articulation Obstacle yang dirancang untuk menguji durabilitas serta performa kendaraan, termasuk kendaraan listrik.
Arena test drive GIIAS 2024, yang diklaim sebagai yang terbesar, menampung lebih dari 150 mobil dan 25 motor dengan lintasan sepanjang 2 kilometer. Hasilnya sangat mengesankan, dengan lebih dari 18 ribu trip mobil dan 6 ribu trip motor tercatat selama GIIAS 2024.
Keberhasilan GIIAS 2024 juga terlihat dari laporan pencapaian signifikan oleh para peserta selama pameran. Meskipun transaksi bukan target utama GAIKINDO, pencapaian spektakuler di GIIAS tahun ini diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan bagi industri otomotif Indonesia di tahun ini.
"GIIAS adalah upaya GAIKINDO untuk menunjukkan perkembangan industri otomotif Indonesia, sekaligus menjadi dorongan untuk pertumbuhannya, dan setelah mendengar laporan dari peserta, kami yakin kali ini GIIAS kembali memenuhi perannya dengan sangat baik,” tutup Rizwan. (NDO/ODI)
Baca Juga: Wuling Menorehkan Ribuan SPK Mobil Listrik di GIIAS 2024!
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice