GIIAS 2018: Nissan Terra Resmi Meluncur, Sudah Bisa Dipesan!
Di GIIAS 2018, Nissan memberikan harga perkenalan buat SUV anyarnya, Terra. Si bongsor berbasis ladder frame itu, sudah bisa dipesan dengan harga perkenalan Rp 460 juta. Kendaraan ini diimpor secara langsung dari pabrik Nissan Thailand. Peluncuruannya merupakan bagian dari rencana bisnis jangka menengah di kawasan Asia Tenggara.
“Kendaraan SUV menjadi salah satu segmen favorit pelanggan Indonesia. Harapannya bisa memenuhi keinginan mereka untuk menaklukkan berbagai kondisi medan. Desain Nissan Terra dapat diandalkan untuk penggunaan sehari-hari. Dengan kendaraan ini pula, Anda bisa melepas penat sejenak dan melakukan petualangan seru bersamanya,” papar Yutaka Sanada, Regional Senior Vice President Nissan Asia & Oceania.
Nilai jual yang bisa Nissan tawarkan pada Anda, berupa fitur Nissan Intelligent Mobility untuk kenyamanan dan keamanan pemakainya. Ini SUV pertama yang mengadopsi Intelligent Rear View Mirror. Fungsinya, Anda dapat melihat keluar tanpa halangan, melalui monitor LCD yang terpasang. Terdapat pula teknologi Blind Spot Warning dan Lane Departure Warning saat Anda pindah jalur, memastikan kelesamatan pemakainya.
Selanjutnya, terdapat fitur Intelligent Around View Monitor dengan teknologi moving object detection. Gunanya, memudahkan Anda saat memarkir kendaraan. Bagi jiwa tualang, fitur 4WD More Switch bisa sangat menyenangkan buat Anda. Sebab, fitur ini membantu Anda melahap segala macam medan yang dilalui.
Sementara jantung mekanis Terra menggunakan jenis mesin diesel. Mesin berkode YD25DDTi turbodiesel 2,5 liter ini, sanggup memompa daya 191 PS dan dorongan torsi puncak 450 Nm. Kalau kita telisik, angka itu melebihi yang ditawarkan rival SUV sejenis di pasar Indonesia. Ada dua pilihan penggerak roda, 2WD dan 4WD.
Kemunculan Nissan Terra di Tanah Air, bisa mengusik petarungan kuat di pasar SUV 7-seater. Selain fitur cukup komplet, harga perkenalannya juga lumayan kompetitif. Beberapa produk yang sudah senior di sini: Mitsubishi Pajero Sport, Toyota Fortuner, Isuzu Mu-X dan Chevrolet Trailblazer.
Untuk diketahui pula, peluncuran Terra sejalan dengan Nissan MOVE 2022. Ialah rencana menengah enam tahun perusahaan untuk menggenjot pertumbuhan. Tagline tersebut juga terkandung hasrat Nissan untuk menjadi manufaktur yang memimpin evolusi teknologi dan bisnis otomotif. Nissan akan terus nemperkenalkan rangkaian produk mobilnya di segmen yang berbeda di Indonesia, termasuk SUV dan MPV.
"Tujuan kami mendefinisikan kembali apa arti Nissan bagi pelanggan kami. Kami memperkenalkan strategi komprehensif untuk mempertahankan komitmen kami bagi Indonesia dan mengubah pengalaman kepemilikan konsumen secara menyeluruh melalui rangkaian produk dan teknologi inovatif serta layanan lebih baik," pungkas Eiichi Koito, Presiden Direktur NMI. (ANJ/DDN)
Baca Juga: Nissan LEAF Nismo ternyata mengecewakan
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi Nissan Terra
Model Mobil Nissan
Jangan lewatkan
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Unggulan Nissan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Nissan Terra Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Tenaga
187
|
187
|
165
|
165
|
197
|
Torsi
450 Nm
|
252 Nm
|
240 Nm
|
240 Nm
|
440 Nm
|
Power Steering
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
AC
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Anti Lock Braking System
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
EBD (Electronic Brake Distribution)
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Kantong Udara Pengemudi
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Airbag Penumpang Depan
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Adjustable Seats
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Headrest Kursi Belakang
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
|
Tren SUV
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Nissan Terra dari Carvaganza
Artikel Mobil Nissan Terra dari Zigwheels
- Motovaganza