Genjot Jualan Xpander, Mitsubishi Buka Diler Baru di Lenteng Agung
Varian baru Xpander Cross sudah dijual. Langkah berikutnya, tambah jaringan diler untuk menggenjot penjualan Xpander. Yang terbaru, di Lenteng Agung, Jakarta Selatan. Bekerjasama dengan Srikandi Group, jaringan terbaru diler Mitsubishi ini merupakan diler kendaraan penumpang ke-145 dari manufaktur berlogo tiga berlian yang ada di antero Indonesia.
Kerjasama PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) dengan Srikandi Group bukan pertama kali. Diler Mitsubishi Srikandi Diamond Motors Lenteng Agung adalah fasilitas ke-45 hasil kolaborasi keduanya. Kehadirannya tentu untuk memperkuat pelayanan, baik penjualan maupun aftersales.
Naoya Nakamura, Presiden Direktur PT MMKSI mengungkap, produk baru meningkatkan kebutuhan purnajual. Makanya perlu didukung tambahan diler. “Kebutuhan konsumen terhadap layanan penjualan dan purnajual produk Mitsubishi terus meningkat, seiring dengan hadirnya produk baru kami tahun ini. Kepuasaan dan kenyamanan konsumen menjadi prioritas utama kami. Diharapkan kehadiran diler di area ini dapat menunjang kebutuhan itu,” ucapnya di Jakarta, Senin (18/11).
Dipilihnya Lenteng Agung bukan tanpa alasan. Area ini pembangunannya cukup pesat dan punya potensi pasar yang berkontribusi baik bagi Mitsubishi di Jakarta Selatan. Adapun market share masing-masing produk yang ditawarkan pabrikan asal Jepang itu di Jakarta Selatan sebagai berikut. Pajero Sport pangsa pasarnya 28,5 persen periode Januari-September 2019. Kemudian Xpander sebagai LMPV andalannya memperoleh 23,2 persen pada masa yang sama. Capaian baik juga diraih Triton 4x4 dan L300 yang mendominasi, masing-masing market share-nya 51,9 persen dan 59,9 persen.
Sebagai diler 3S (sales, service dan spareparts) khusus kendaraan penumpang, Mitsubishi Lenteng Agung berdiri di lahan seluas 3.285 meter persegi. Bangunannya memiliki area showroom 280 meter persegi dan workshop 400 meter persegi. Di dalam terdapat fasilitas lengkap, meliputi display car, sales consultant dan sales lounge. Tersedia pula layanan test drive untuk memberikan kesempatan bagi calon konsumen untuk merasakan langsung impresi berkendara dengan line-up kendaraan penumpang Mitsubishi.
Untuk kapasitas perbaikan kendaraannya mencapai 28 kendaraan per hari, yang ditunjang 4 stall untuk fasilitas servis umum kendaraan penumpang. Detailnya, 2 stall servis umum kendaraan niaga ringan, 1 stall inspection line dan 2 stall Mitsubishi Quick Pit (MQP). Selain layanan service booking, juga ada HSK (Home Service Kit) bagi konsumen dalam kondisi mendesak yang membutuhkan servis di lokasi tertentu. Waktu operasionalnya untuk Senin-Jumat mulai 08:00 hingga 16:00 WIB; sementara Sabtu atau hari libur pada 08:00-14:30 WIB.
Targetnya, diler baru di Lenteng Agung bisa menjual lebih dari 100 unit saban bulan. Tentu porsi terbesar dari Xpander. Apalagi sudah ada varian baru Xpander Cross. "Target penjualan per bulan 110 unit, 60 persen target kami adalah Xpander. Pajero Sport 20 persen. Sisanya Triton dan L300," pungkas Osman Arifin, Direktur Srikandi Group. (Hfd/Tom)
Baca Juga: Intip Detail Spesifikasi Mitusbishi Xpander Cross
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Pilihan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice