Fitur-fitur Menarik yang Bikin Honda City Hatchback RS Lebih Istimewa
Pada kuartal pertama tahun 2021 ini, tepatnya di bulan Maret, PT Honda Prospect Motor (HPM) merilis Honda City Hatchback RS sebagai model baru untuk pasar Indonesia. Model ini memperkuat eksistensi kendaraan Honda di segmen hatchback yang lekat dengan gaya hidup anak muda. Gaya sporty dan fitur-fitur menarik Honda sajikan lewat City Hatchback.
Kehadiran City Hatchback melengkapi pilihan model hatchback di line-up pabrikan Jepang itu saat ini. Kemunculannya menyusul Honda Civic Hatchback dan meneruskan kiprah Honda Jazz yang sukses di pasar. Dengan reputasi kuatnya itu, model hatchback Honda bahkan mendominasi segmennya hingga 48% di sepanjang tahun 2020 lalu. Kesuksesan itu tidak lepas karena hadirnya varian RS yang memiliki karakter sporty.
City Hatchback dirancang sebagai hatchback khas Honda yang melanjutkan citra sporty dari model-model yang selama ini membuat Honda terkenal di segmennya. City juga adalah model yang sangat populer di kelasnya, khususnya untuk pasar Asia termasuk Indonesia. Khusus untuk Indonesia, mobil berdimensi kompak ini dihadirkan melalui varian City Hatchback RS.
Oleh Honda, konsep “Elevate Your Move” diterapkan dalam merancang Honda City Hatchback RS. Mengusung eksterior stylish, ruang belakang luas, panel instrumen berkualitas tinggi dan fitur canggih yang melebihi ekspektasi di kelasnya. Begitu juga dengan performa berkendara menyenangkan yang disertai kehematan bahan bakar, menjadikannya daya tarik bagi konsumen di kalangan muda.
Desain eksterior City Hatchback yang diklaim sebagai “cutting edge design”, menampilkan garis karakter kuat lewat desain lampu depan Full LED Headlight with LED DRL, disertai LED Foglight, dan Rear Combi Light with LED light bars. Aksen hitam glossy menjadi identitas RS yang hadir pada front upper grille, side door mirror, shark fin antenna, dan Sporty Alloy Wheels 16 inci. Seluruh perpaduan itu membuat tampilan luar City Hatchback RS sangat kuat dengan karakter sporty.
Bukan sekadar aksen hitam glossy, sentuhan sporty khas RS juga hadir lewat Rear bumper with Diffuser, Fog Garnish, dan Front Bumper Lower Mesh Grille. Bahkan aerokit yang dipasang pada City Hatchback RS dirancang dengan pengujian wind tunnel oleh Honda Research & Development di Jepang. Organ riset ini juga terlibat dalam pengembangan aerodinamika mobil Formula 1.
Interior Menawan
Selain menarik dari sisi visual, Honda City Hatchback RS juga dilengkapi dengan fitur canggih seperti Remote Engine Start yang dapat menghidupkan mesin kendaraan dan A/C secara otomatis sebelum memasuki kendaraan. City Hatchback RS satu-satunya di kelasnya yang punya fitur ini, yang diturunkan dari Honda Accord, Honda Civic, dan Honda CR-V. Tapi fitur inovatif ini hanyalah satu dari segudang fitur menarik yang Honda sajikan lewat City Hatchback RS.
Interior yang juga tampil sporty lewat Sporty Meter Cluster with Red Accent didukung pula oleh Advanced Capacitive Touchscreen Display Audio 8 inci. Sistem infotainment ini bahkan sudah mendukung Smartphone Connection. Tidak ketinggalan 8 unit active speaker di depan, lalu Auto A/C with Red Illumination. Kemudahan berkendara bagi pengemudi diakomodasi oleh Multi-Angle Rear View Camera dengan tiga opsi tampilan: Normal View, Wide View, Top View.
Masih ada juga fitur One Push Ignition System, Cruise Control, Audio Steering Switch dan Hands-free Telephone (HFT) Switch dengan Voice Recognition. Semua fitur tersebut dilengkapi dengan Leather Door Lining with Red Stiches pada pintu samping, Setir, dan Shift Knob.
Fitur Keselamatan Mumpuni
Soal keselamatan, Honda melengkapi ragam fitur canggih dan terdepan untuk mobil ini. Mulai dari rangka G-CON + ACE™ dan dilengkapi dengan 6 airbags untuk perlindungan lengkap. Lalu juga dengan ABS, EBD + BA, Brake Override System, Vehicle Stability Assist (VSA), Hill Start Assist, Parking Sensor, Seatbelt Reminder, Pretensioner with Load Limiter Seat Belt, Emergency Stop Signal hingga APAR (Alat Pemadam Api Ringan). Untuk keamanan, City Hatchback sudah dilengkapi dengan Smart Key with Keyless Entry, Immobilizer dan Alarm System.
Honda City Hatchback RS bukan selalu soal kesenangan pengemudinya. Area kabinnya dirancang dengan fungsionalitas tinggi untuk memenuhi gaya hidup dan kebutuhan anak muda yang sangat dinamis. Kabin Honda City Hatchback RS menerapkan fungsi ULTRA Seat, di mana penumpang dapat mengatur 4 mode berbeda pada kursi depan dan belakang yang terdiri dari Utility Mode, Tall Mode, Refresh Mode, dan Long Mode.
Performa Menjanjikan
Tampilan sporty dan segudang fitur canggih rasanya belum lengkap kalau tidak disertai performa yang dapat diandalkan. Di dalam bonnetnya tersimpan mesin 4 silinder segaris 1.5L DOHC i-VTEC yang memiliki tenaga 121 ps (119 hp) dan torsi maksimal 145 Nm, yang merupakan angka terbesar di kelasnya. Mesin ini dihubungkan ke transmisi yang tersedia dalam pilihan CVT atau manual 6-percepatan. Untuk memberikan konsumsi bahan bakar yang lebih ramah lingkungan, fitur ECON Mode bisa diaktifkan saat berkendara.
Honda City Hatchback RS tersedia dalam 6 pilihan warna, di antaranya Phoenix Orange Pearl, Rallye Red, Crystal Black Pearl, Lunar Silver Metallic, Platinum White Pearl, dan varian warna terbaru adalah Meteoroid Gray Metallic. Untuk meningkatkan tampilannya, tersedia aksesoris Modulo, antara lain Door Visor, Front Under Spoiler, Side Under Spoiler, dan Rear Under Spoiler yang semakin menegaskan citra sporty dari Honda City Hatchback RS ini. (ADV)
Baca Juga: All New Honda Civic Sedan Mengaspal Duluan di Thailand, Ini Detailnya
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi Honda City Hatchback
Model Mobil Honda
Jangan lewatkan
Promo Honda City Hatchback, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Honda City Hatchback Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Jenis Bahan Bakar
Bensin
|
Bensin
|
Bensin
|
Electric
|
Bensin
|
Mesin
1498
|
1496
|
1496
|
-
|
1462
|
Tenaga
119
|
109
|
106
|
40
|
103
|
Torsi
145 Nm
|
144 Nm
|
140 Nm
|
110 Nm
|
138 Nm
|
Jenis Transmisi
Manual
|
Otomatis
|
Manual
|
Otomatis
|
Otomatis
|
Mesin
1.5L Petrol Engine, 4 Cylinder 16 Valve DOHC
|
1.5L Petrol Engine, In-Line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
|
1.5L Petrol Engine, In-Line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
|
-
|
1.5L Petrol Engine, In-Line 4 Cylinder 16 Valve
|
Ground Clearance
-
|
152 mm
|
-
|
-
|
160 mm
|
|
Tren Hatchback
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Honda City Hatchback dari Carvaganza
Artikel Mobil Honda City Hatchback dari Zigwheels
- Motovaganza
- Artikel Feature