Exige Cup 430, Lotus Terganas Sejauh Ini
Lotus tidak memiliki model baru, tapi terus menggelontorkan edisi spesial. Setelah memperkenalkan Elise Cup 260 dan Evora GT430, Lotus kembali mengembangkan Exige dengan mendongkrak tenaganya lagi menjadi Exige Cup 430. Mobil ini diyakini sebagai Exige paling ekstrem. Berarti klaim ini melampui Exige Sport 380 yang dipasarkan tepat tahun lalu.
Jika menganggap Exige Sport 380 sudah gila, Exige Cup 430 lebih brutal lagi. Masih memanfaatkan mesin Toyota V6 3,5-liter plus supercharger, tenaga 375 hp di Exige Sport dipecut lagi hingga tembus 430 hp. Torsinya pun turut melonjak jadi 440 Nm dari 410 Nm. Semua itu didapat dari pompa bahan bakar, sistem manajemen mesin dan sistem exhaust khusus. Daya luar biasa itu disalurkan oleh transmisi manual 6-percepatan close-ratio.
Tenaga besar percuma tanpa bobot yang ringan. Mobil Lotus yang memang sudah terkenal sebagai mobil enteng dan cepat, perlu siasat lebih agar semakin ringan lagi. Seluruh bodi Exige Cup 430 memakai material serat karbon. Hasilnya berat hanya 1.056 kilogram yang menjadikan konfigurasi Lotus paling ringan sejauh ini. Selanjutnya grip ban menjadi perhatian penting lain. Lotus mempercayakan ban Michelin Sport Cup 2 berukuran belang, 21/45 ZR17 di depan dan 285/30 ZR18 untuk belakang.
Hasilnya cukup mencengangkan. Ekstra tenaga dan diet, tercipta akselerasi 0-96 km/jam dalam 3,2 detik. Kecepatan puncaknya mencapai 290 km/jam atau lebih kencang 16 km/jam dari Exige 380. Capaian ini turut ditunjang sistem aerodinamika lebih baik. Bagian depan terpasang splitter, diffuser di belakang dan sayap besar untuk menghasilkan daya downforce 220 kg di kecepatan tinggi.
Untuk lebih membuktikan lagi, Exige 430 dibawa mengitari sirkuit Hethel di Norfolk, Inggris. Mobil ini mampu mencatat waktu 1 menit 24,8 detik yang merupakan rekor untuk mobil produksi missal di sirkuit bersejarah itu. Torehan waktunya bahkan lebih cepat 1,2 detik dari Lotus 3-Eleven yang khusus balap.
“Ini adalah mobil yang selalu ingin kami buat, dan saya yakin semua penggemar Lotus senang dengan produk penutup ini,” kata CEO Lotus, Jean-Marc Gales. Ia juga mengutarakan mengenai pengembangan Exige 430 yang berasal dari DNA Lotus sebenarnya, untuk memastikan potensi sasis Exige yang luar biasa dapat tereksploitasi. Penjualan Exige 430 tidak sangat terbatas seperti edisi spesial lainnya. Hanya dipasarkan di Eropa, harganya berkisar £99.800 (Rp 1,7 miliar).
Baca juga: SUV Lotus Pesaing Porsche Macan Lahir 2022?
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Pilihan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice