e-Evolution, Langkah Besar Aliansi Nissan Renault Mitsubishi
Di perhelatan Tokyo Motor Show (TMS) 2017 yang berlangsung bulan depan, produk anyar bernama Mitsubishi e-Evolution Concept hadir. SUV elektrik ini digadang jadi langkah pertama aliansi Renault, Nissan dan Mitsubishi untuk mengelektrifikasi industri otomotif.
Mitsubishi e-Evolution Concept, disebut menjadi penanda dimulainya era baru. Mereka bakal mengembangkan lebih banyak kendaraan berbasis teknologi ramah lingkungan. "Ini jadi tonggak sejarah kami, mengibarkan era baru yang tumbuh dalam jangka panjang dan berkelanjutan. Ini menjadi tonggak baik untuk masa depan," papar Mitsubishi dalam keterangan tertulisnya.
Kemunculan mobil konsep ini, sebetulnya tidak terlalu mengejutkan. Aliansi Renault-Nissan sebelumnya getol mengembangkan mobil listrik. Dan e-Evolution menjadi bagian dari sekian banyak produk mobil listrik mereka, yang dipasarkan pada 2020.
Tidak hanya e-Evolution, Mitsubishi memiliki target yang telah ditentukan oleh aliansi, untuk memiliki paling tidak 12 model mobil listrik dan plug-in hybrid pada 2022.
Bukan tanpa dasar aliansi ini menetapkan target itu. Nissan memiliki pengalaman yang cukup menggembirakan dua generasi Nissan Leaf, mobil listrik kelas menengah yang meraih sukses baik di pasar domestik maupun di luar Jepang. Berbekal kesukesan Leaf, anggota aliansi lainnya mendapatkan alih teknologi dari Nissan. Sementara Mitsubishi sendiri, punya pengalaman sukses dengan kendaraan plug-in hybrid Outlander PHEV.
Peluncuran e-Evolution, juga dianggap sebagai strategi aliansi untuk mempertahankan eksistensi di negara-negara yang telah mengumumkan pembatasan kendaraan bermesin bensin.
Sementara seperti diketahui, Inggris, Prancis, Cina, India dan beberapa negara lain telah mengumumkan pembatasan kendaraan berbahan bakar fosil. Bahkan yang lebih ekstrem, mereka melarang penjualan dan peredaran mobil seperti itu.
Bagaimanapun, menjadi menarik menyimak seperti apa teknologi yang ada di Mitsubishi e-Evolution ini. Harapan pecinta Mitsubishi sangat besar, lantaran nama yang diusung adalah nama besar Mitsubishi Evolution. Semoga saja tidak mengecewakan. (Ald/Ddn/Van)
Baca Juga : Mengenal Mitsubishi e-Evolution
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice