Diskon Nissan Livina Sampai Rp42 Juta di GJAW 2023, Bisa Langsung Dipakai Mudik!

Diskon Nissan Livina Sampai Rp42 Juta di GJAW 2023, Bisa Langsung Dipakai Mudik!

Low Multi Purpose Vehicle (LMPV) Nissan Livina diguyur diskon besar Rp42 JUTA di pameran Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) di JCC Senayan, Jakarta. Bila punya rencana membelinya, nominal diskon tersebut hanya berlaku hingga event selesai atau pada 19 Maret 2023.

KEY TAKEAWAYS

  • Berapa diskon untuk Nissan Livina?

    Selama pameran GJAW 2023, Livina VE Signature Automatic kena diskon Rp42 juta dan VL Automatic ada potongan Rp35 juta, keduanya VIN 2022.
  • Menurut tenaga penjual, Nissan Livina yang kena diskon Rp42 juta adalah varian VE Signature Automatic unit produksi 2022. Selain VE, opsi VL Automatic juga kena obral Rp35 juta khusus VIN 2022.

    "Unit untuk 2 varian ini selama pembelian di GJAW 2023 tersedia. Konsumen bisa melakukan SPK Rp2 juta lalu unit akan dikirim segera," kata wiraniaga Nissan di JCC Senayan, Selasa (14/3).

    Diskon Nissan Livina

    Bicara harganya, khusus Nissan Livina varian VE Signature produksi tahun 2022 ditawarkan Rp307,5 juta. Kemudian tipe VL otomatik dilego Rp308 juta, seluruh harga yang diset berstatus on the road (OTR) Jakarta.

    Baca juga: New Nissan Terra Berfitur ADAS Meluncur Seharga Rp749,9 Juta

    "Besaran diskonnya bisa dimanfaatkan untuk pembelian kredit atau tunai. Jika kredit bisa potong uang muka dan tunai bisa memotong besaran harga on the road (OTR)-nya," tambah tenaga penjual.

    Sebagai informasi, perbedaan antara varian VE Signature dan VL terbilang minor. Diferensiasinya ada di tampilan eksterior tepatnya pengaplikasian komponen kromium, interior pada lapisan kulit jok, dan penyematan fitur keyless entry atau I-Key.

    Kedua tipe ini sama-sama mengemas mesin berkubikasi 1.499 cc, 4-silinder, DOHC, 16-katup, twin VTC yang mampu menghasilkan tenaga maksimal 102 Hp pada 6.000 rpm dan torsi puncak 141 Nm pada 4.000 rpm. Keseluruhan output kemudian disalurkan lewat transmisi otomatik 4-percepatan.

    Diskon Nissan Livina

    Bicara fitur keselamatan, Nissan Livina sudah berbekal Hill Start Assist, Vehicle Dynamic Control, hingga Traction Control System. Lalu LMPV ini turut sematkan sensor kamera belakang plus kamera mundur, Engine Start Stop Button, Head Unit 7 inci, dan fitur lainnya.

    Diskon Rp12 Juta untuk Nissan Livina VIN 2023

    Bila lebih tertarik dengan Nissan Livina rakitan 2023, masih berdasarkan keterangan tenaga penjual diskon maksimal yang diberikan adalah Rp12 juta. Namun, di GJAW mereka hanya menawarkan 3 varian yakni EL, VE, dan VL.

    Sama seperti unit rakitan 2022, besaran diskon Rp12 juta juga berlaku untuk pembelian dengan metode kredit atau tunai. Di bawah ini adalah banderol unit produksi 2023 sebelum kena diskon.

    • Nissan Livina EL M/T: Rp279 juta
    • Nissan Livina VE A/T: Rp303 juta
    • Nissan Livina VL A/T: Rp313,5 juta.

    (KIT/TOM)

    Baca juga: Ada Agya dan Ayla Baru, Honda Masih Yakin Harga Brio Satya Kompetitif

    Bangkit Jaya Putra

    Bangkit Jaya Putra

    Pria yang akrab dipanggil dengan Bangkit. Ia sangat gemar mengendari motor. Passion nya di jurnalisme, khususnya otomotif juga sangat kuat.

    Baca Bio Penuh

    Jual mobil anda dengan harga terbaik

    Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
    Listing gratis Listing gratis
    Daftarkan mobil Anda

    Model Mobil Nissan

    Harga Mobil Nissan

    Jangan lewatkan

    Promo Nissan Livina, DP & Cicilan

    IIMS 2025

    Tren & Pembaruan Terbaru

    Anda mungkin juga tertarik

    • Berita
    • Artikel feature

    Mobil Unggulan Nissan

    • Yang Akan Datang

    Video Mobil Nissan Livina Terbaru di Oto

    Oto
    Tonton Video Mobil Nissan Livina

    Bandingkan & Rekomendasi

    Nissan Livina
    Nissan Livina
    Rp 320 Juta
    Harga Livina
    Mitsubishi Xpander
    Mitsubishi Xpander
    Rp 270,03 - 331,95 Juta
    Harga Xpander
    Suzuki Ertiga
    Suzuki Ertiga
    Rp 234,65 - 269,3 Juta
    Harga Ertiga
    Toyota Avanza
    Toyota Avanza
    Rp 242,9 - 280,4 Juta
    Harga Avanza
    Suzuki XL7
    Suzuki XL7
    Rp 262,25 - 305,4 Juta
    Harga Suzuki XL7
    Mesin 1499
    1499
    1462
    1329
    1462
    Panjang 4510 mm
    4595 mm
    4395 mm
    4395 mm
    4450 mm
    Lebar 1750 mm
    1750 mm
    1735 mm
    1730 mm
    1775 mm
    Tinggi 1695 mm
    1730 mm
    1690 mm
    1665 mm
    1710 mm
    Ground Clearance 200 mm
    225 mm
    180 mm
    195 mm
    -
    Tempat Duduk 7
    7
    7
    7
    7
    Jenis Transmisi Manual
    Manual
    Manual
    Manual
    Manual
    Sabuk Pengaman Belakang Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Radio AM/FM Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Jenis penggerak -
    -
    -
    -
    -
    Bandingkan Sekarang

    Tren MPV

    • Yang Akan Datang
    Mobil MPV Yang Akan Datang

    Artikel Mobil Nissan Livina dari Carvaganza

    Artikel Mobil Nissan Livina dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Artikel Feature

    Bandingkan

    You can add 3 variants maximum*