COVID-19 Bikin Otomotif Indonesia Terpuruk, Membaik di Kuartal Empat

COVID-19 Bikin Otomotif Indonesia Terpuruk, Membaik di Kuartal Empat

Industri otomotif dunia sedang mengalami pelemahan terparah gara-gara pandemi Covid-19. Terutama pada bulan April 2020 setelah penyebaran wabah Corona ‘merata’ ke seluruh penjuru dunia dari negara asalnya Cina.

Indonesia adalah salah satu negara yang menjadi korban pelemahan akibat virus Corona. Berdasarkan data Gaikindo, penjualan wholesales mobil (dari pabrik ke dealer) pada April kemarin hanya 7.871 unit. Terjun bebas 90,63 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu yang tercatat sebanyak 84.056 unit. Sementara jualan ritel turun 70 persen pada periode yang sama jika dibandingkan April 2019 tahunan menjadi 24.276 unit.

Menurut Ketua Umum Gaikindo Yohannes Nangoi, kinerja penjualan April 2020 itu merupakan yang terendah dalam 15 tahun terakhir. Dan kemerosotan itu disebabkan oleh pandemi Covid-19 yang berefek pada berhenti beroperasinya pabrik perakitan dan melesunya pasar.

Kemerosotan pasar mobil nasional tersebut menjadi pembahasan utama Seminar Virtual (Webinar) yang diselenggarakan oleh Oto Group diikuti oleh lebih dari 100 peserta dua hari lalu. Tampil sebagai Keynote Speaker adalah Shekhar Bansal selaku Principal Praxis Global Alliance dari India. Didampingi speaker Gaurav Gupta selaku Group CEO Oto Group, Wasudewan selaku CEO New Auto – Oto Group dan Munawar Chalil sebagai Group Editor-in-Chief Oto Group.

Di dalam presentasinya Shekhar menyebutkan bahwa Covid-19 memberikan dampak yang sangat besar terhadap penjualan mobil di Indonesia. Ia mengutip data dari Gaikindo tentang merosotnya penjualan mobil di Indonesia pada bulan April lalu yang sangat drastis. Sampai 90,6 persen dibandingkan bulan April 2019. Selain itu menyebabkan juga indek kepercayaan konsumen di Indonesia pada April 2020 merosot hanya 84,8 persen. Sekaligus yang terendah dalam 12 tahun terakhir.

Membaik Juni

Ia meramalkan bahwa krisis kemanusiaan dan ekonomi Indonesia akan cukup berlangsung lama dengan recovery memakan waktu 5 – 6 kuartal. Efek Covid-19 yang terburuk dirasakan pada Mei 2020, di mana jika digambarkan dengan huruf V, posisi Indonesia berada pada titik curam terendah.

Shekhar memprediksi, setelah terjun bebas sampai titik terparah, kurva ekonomi nasional akan mulai memperlihatkan sinyal membaik pada akhir Juni. Sampai tiga kuartal ke depan, pemerintah akan banyak melakukan intervensi untuk memperbaiki kondisi ekonomi nasional.

Berdasarkan riset yang dilakukan Praxis, penjualan mobil baru Indonesia pada kuartal kedua dan ketiga tahun ini akan tetap rendah dibandingkan kuartal pertama. Pelemahan itu tidak hanya dirasakan pada penjualan mobil baru passenger car, melainkan juga pada penjualan mobil niaga. Meskipun masih lesu sampai kuartal ketiga, kondisinya lebih baik jika dibandingkan kuartal pertama dan kedua.

Kondisi otomotif nasional baru mulai agak mendingan pada kuartal keempat 2020, namun masih belum begitu stabil. Sesuai dengan prediksi kurva yang makin menanjak, jalan menuju ke arah pemulihan akan semakin menguat. Tapi demand di tahun 2020 secara keseluruhan diprediksi masih akan tergolong lemah. Kondisi baru mulai stabil pada Juli tahun depan.

Penjualan Mobil di Indonesia 2020

Secara kumulatif, menurutnya, penjualan mobil di Indonesia sepanjang tahun 2020 akan merosot sekitar 50 persen karena anjloknya permintaan domestik dan ekspor. Prediksi ini berdasarkan data dari Gaikindo yang disampaikan pada bulan April lalu.

Tetapi dari riset yang Ia lakukan di Indonesia, jika krisis kesehatan akibat Covid-19 mulai mereda, akan semakin banyak orang yang berkeinginan membeli mobil baru. Riset yang dilakukan oleh Praxis Praxis Global Alliance ini dilakukan terhadap 550 responden di sejumlah kota besar negeri ini.

Dari riset terkumpul data bahwa 64 persen responden menyatakan ingin membeli mobil jika kondisi sudah mulai kembali kembali. Responden merasa bahwa dengan memiliki mobil mereka bisa mendapatkan kenyamanan dan keamanan yang lebih baik. Hanya 36 persen yang tidak ingin memiliki kendaraan roda empat. Dari riset itu juga diketahui data bahwa 63 persen responden ingin membeli mobil baru dan mereka sudah memiliki mobil incaran yang ingin dibeli.

Artinya ada satu titik cerah di mana pabrikan mobil bisa memanfaatkan kesempatan itu jika kondisi perekonomian sudah recovery lagi. Selain melakukan riset di Indonesia, Praxis Global Alliance juga melakukan riset di 5 negara Asia Tenggara lainnya di antaranya Filipina, Malaysia dan Thailand.

Yang menarik lagi adalah, dari hasil riset Praxis didapatkan data bahwa konsumen first time buyer di daerah perkotaan Indonesia mencapai 74 persen. Kota-kota yang dimaksud di antaranya Jakarta, Surabaya, Medan dan Bandung. Tapi tidak diketahui apakah angka first time buyer itu mengalami peningkatan jika dibandingkan data sebelumnya untuk periode yang sama.

Kondisi Big 5 Produsen Mobil

Di atas kertas, Indonesia bukanlah satu-satunya negara di Asia Tenggara maupun dunia yang mengalami krisis ekonomi dan kesehatan yang disebabkan Covid-19. Berawal dari Cina pada pertengahan Desember tahun lalu, pandemic menyebar secara global. Lebih dari 120 negara terdampak.

USA sebagai negara kekuatan ekonomi terbesar pertama di dunia sudah lebih dulu terimbas. Angka penjualan mobil baru di AS menurut Asosiasi Dealer AS (NADA) pada Maret 2020 merosot 37,9 persen dibandingkan Maret 2019. Sedangkan penjualan pada kuartal pertama 2020 menurun 12,7 persen dibandingkan Q1 2019.

Cina, sebagai negara yang menjadi muasal sumber virus, menjadi negara pertama yang mengalami krisis. Penjualan mobil baru di Tiongkok pada periode kuartal pertama 2020 merosot 42 persen dibandingkan kuartal pertama 2019 dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. Demikian data dari Asosiasi Pabrikan Mobil Cina.

Perekonomian Cina sendiri terkontraksi negatif 6,8 persen pada kuartal pertama 2020 dibandingkan periode yang sama 2019. Menurut Praxis Global Alliance, penjualan mobil di Cina mencapai titik paling rendah akibat Covid-19 pada bulan Februari 2020. Merosot 79 persen pada Februari dibandingkan periode yang sama 2019. Sekaligus sebagai penurunan terendah dalam 22 tahun.

Industri otomotif memang memegang peranan signifikan di Tirai Bambu. Lebih dari 40 juta rakyat negeri itu bekerja di sektor otomotif baik secara langsung maupun tidak langsung. Sektor ini memasok sekitar 10 persen pendapatan Cina dari sektor manufaktur atau menghasilkan lebih dari US$ 1 trilyun per tahun.

Jepang dan Jerman

Jepang dan Jerman sebagai produsen mobil Big 5 di dunia, mengalami kemerosotan penjualan mobil baru yang cukup signifikan. Efek Corona mengakibatkan new car sales di Jepang turun 28,6 persen menjadi 270.393 unit. Jika dibandingkan penjualan periode April 2019.

Menurut Asosiasi Dealer Mobil Jepang, kalau penjualan itu tidak termasuk penjualan mobil kecil, maka penjualan mobil merosot sebesar 25,5 persen dibandingkan periode April 2020 menjadi 172.138 unit. Sekaligus April terlemah ketiga jika dibandingkan data yang dihimpun sejak 1968.

Kalangan ekonom memprediksi perekonomian Jepang periode April – Juni akan minus 22 persen. Lebih mendingan dibandingkan AS yang bakal terkontraksi minus lebih dari 25 persen. Kemerosotan ekonomi Jepang pada kuartal pertama 2020 sebesar 3,4 persen masih lebih bagus daripada AS yang 4,8 persen pada periode yang sama. Bagi Paman Sam itu adalah kemerosotan terparah sejak Great Depression tahun 1930-an.

Negara adidaya ekonomi lainnya, Jerman, yang juga produsen mobil besar mengalami kemerosotan tinggi. Menurut kantor BPS-nya Jerman, perekonomian negara itu terkontraksi minus 2,2 persen pada kuartal pertama 2020 gara-gara Corona dan memperparah resesi di negara itu yang sudah terjadi jauh sebelum Corona. Sekaligus yang terburuk sejak 2009 ketika negara itu dilahap oleh krisis finansial global.

Registrasi mobil baru di Jerman pada Maret 2020 adalah yang terendah dalam tiga dasawarsa. Menurut Asosiasi Produsen Mobil Jerman, penjualan mobil baru pada Maret 2020 menurun 38 persen dibandingkan Maret tahun lalu menjadi hanya 215.100 unit. Corona memaksa pemerintah Jerman menutup sejumlah bisnis dan melakukan pembatasan ruang gerak.

Sedangkan penjualan bulan April 2020 tercatat merosot 61 persen dibandingkan periode yang sama 2019. Hal ini disebabkan efek dari Corona semakin mendalam dan kebijakan pembatasan ruang gerak yang diberlakukan mulai berefek panjang. (Eka)

Baca Juga: Siasat Isuzu untuk Hadapi COVID-19

Eka Zulkarnain

Eka Zulkarnain

Memulai kariernya di bidang jurnalistik sejak tahun 1991. Karena passionnya di bidang otomotif, Ia beralih menjadi motoring journalist sejak tahun 1999. Berpengalaman mencoba beragam mobil baru dan meliput balapan F1, MotoGP serta balapan kelas dunia lainnya di berbagai belahan bumi.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6 ev
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7 ev
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD D9 ev
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3 hev
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Terbaru di Oto

Oto
  • CHERY J6: HARGA MIRIP JIMNY TAPI INI LISTRIK
    CHERY J6: HARGA MIRIP JIMNY TAPI INI LISTRIK
    14 Nov, 2024 .
  • BAIC BJ80, WUJUDNYA MUDAH DIKENALI DAN PERFORMA OKE PUNYA!
    BAIC BJ80, WUJUDNYA MUDAH DIKENALI DAN PERFORMA OKE PUNYA!
    05 Nov, 2024 .
  • TEST DRIVE BYD M6: BONGKAR KELEBIHAN DAN KEKURANGANNYA
    TEST DRIVE BYD M6: BONGKAR KELEBIHAN DAN KEKURANGANNYA
    29 Oct, 2024 .
  • FIRST DRIVE ALL NEW HYUNDAI SANTA FE HYBRID 2024, INI YANG BERUBAH
    FIRST DRIVE ALL NEW HYUNDAI SANTA FE HYBRID 2024, INI YANG BERUBAH
    29 Oct, 2024 .
  • AION HYPTEC HT: TEST LENGKAP BUAT HARIAN SUV COUPE EV RP680 JUTAAN
    AION HYPTEC HT: TEST LENGKAP BUAT HARIAN SUV COUPE EV RP680 JUTAAN
    24 Oct, 2024 .
  • KOMPARASI WULING CLOUD EV VS AION Y PLUS, HANYA SELISIH RP17 JUTA SAJA
    KOMPARASI WULING CLOUD EV VS AION Y PLUS, HANYA SELISIH RP17 JUTA SAJA
    18 Oct, 2024 .
  • HYUNDAI ALL NEW KONA ELECTRIC SANGGUP JAKARTA - SEMARANG TANPA CAS
    HYUNDAI ALL NEW KONA ELECTRIC SANGGUP JAKARTA - SEMARANG TANPA CAS
    15 Oct, 2024 .
  • New Mercedes-Benz GLS 450 AMG Line | First Impression | Jadi Tambah Mewah & Canggih
    New Mercedes-Benz GLS 450 AMG Line | First Impression | Jadi Tambah Mewah & Canggih
    15 Oct, 2024 .
  • Chery Tiggo 8, Mesin Turbo Fitur Lengkap Lebih Murah dari BR-V dan Xpander Cross
    Chery Tiggo 8, Mesin Turbo Fitur Lengkap Lebih Murah dari BR-V dan Xpander Cross
    15 Oct, 2024 .
  • Ada Honda Brio Mesin Type R di IMX 2024, Gokil!
    Ada Honda Brio Mesin Type R di IMX 2024, Gokil!
    15 Oct, 2024 .
Tonton Video Mobil

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • Besok, Aletra Debut di Indonesia Luncurkan MPV Listrik Lawan BYD M6
    Besok, Aletra Debut di Indonesia Luncurkan MPV Listrik Lawan BYD M6
    Zenuar Yoga, Hari ini
  • TEST DRIVE: Mercedes-AMG A 35 Sedan, Oase Bagi Petrolhead di Tengah Badai EV
    TEST DRIVE: Mercedes-AMG A 35 Sedan, Oase Bagi Petrolhead di Tengah Badai EV
    Wahyu Hariantono, Hari ini
  • Presdir Inchcape: Tahun Depan GWM Rakit Lokal EV di Indonesia
    Presdir Inchcape: Tahun Depan GWM Rakit Lokal EV di Indonesia
    Alvando Noya, Hari ini
  • All New Hyundai Tucson Meluncur Bermesin Hybrid, Harga Mulai Rp632 Juta
    All New Hyundai Tucson Meluncur Bermesin Hybrid, Harga Mulai Rp632 Juta
    Muhammad Hafid, Hari ini
  • Tahun Depan CATL Rilis Baterai Natrium-Ion Terbaru, Punya Daya Tahan Lebih Andal
    Tahun Depan CATL Rilis Baterai Natrium-Ion Terbaru, Punya Daya Tahan Lebih Andal
    Muhammad Hafid, Hari ini

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • advice
  • 3 Model Ford Terbaru Siap Mejeng di Gaikindo Jakarta Auto Week 2024
    3 Model Ford Terbaru Siap Mejeng di Gaikindo Jakarta Auto Week 2024
    Anjar Leksana, 20 Nov, 2024
  • IM Motors L6 Max Lightyear Edition, Sedan Listrik dengan Jarak Tempuh 1.000 km dan dukungan pengisian ultra cepat.
    IM Motors L6 Max Lightyear Edition, Sedan Listrik dengan Jarak Tempuh 1.000 km dan dukungan pengisian ultra cepat.
    Muhammad Hafid, 19 Nov, 2024
  • Altis Indonesia Community Touring ke Baturraden Sembari CSR
    Altis Indonesia Community Touring ke Baturraden Sembari CSR
    Anjar Leksana, 19 Nov, 2024
  • Hyundai Menyiapkan Model N Lagi pada Akhir Tahun
    Hyundai Menyiapkan Model N Lagi pada Akhir Tahun
    Setyo Adi, 18 Nov, 2024
  • MG Cyberster Mulai Diterima Konsumen
    MG Cyberster Mulai Diterima Konsumen
    Anjar Leksana, 18 Nov, 2024
  • Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
    Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
    Setyo Adi, 20 Sep, 2024
  • Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
    Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
    Anjar Leksana, 06 Sep, 2024
  • Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
    Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
    Anjar Leksana, 04 Sep, 2024
  • Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
    Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
    Setyo Adi, 24 Jun, 2024
  • Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • BYD M6: Format Mobil Keluarga, Mudah Diterima
    BYD M6: Format Mobil Keluarga, Mudah Diterima
    Muhammad Hafid, 13 Nov, 2024
  • First Drive Rolls-Royce Spectre: Kemewahan Sempurna dari Mobil Listrik
    First Drive Rolls-Royce Spectre: Kemewahan Sempurna dari Mobil Listrik
    Wahyu Hariantono, 09 Okt, 2024
  • Seres E1: Mobil Listrik Imut yang Layak Dilirik Juga
    Seres E1: Mobil Listrik Imut yang Layak Dilirik Juga
    Ardiantomi, 07 Okt, 2024
  • First Drive Ferrari Roma Spider: Prancing Horse Buat Harian
    First Drive Ferrari Roma Spider: Prancing Horse Buat Harian
    Anindiyo Pradhono, 04 Okt, 2024
  • First Drive Neta X 500: Tampilan Menawan, Performa Pas dan Kompetitif
    First Drive Neta X 500: Tampilan Menawan, Performa Pas dan Kompetitif
    Anjar Leksana, 28 Sep, 2024
  • Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Anjar Leksana, 17 Okt, 2024
  • Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
    Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
    Anjar Leksana, 03 Okt, 2024
  • Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
    Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
    Muhammad Hafid, 10 Jun, 2024
  • Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Setyo Adi, 27 Mei, 2024
  • Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Setyo Adi, 22 Mei, 2024
  • Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Anjar Leksana, 15 Jan, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*