Buka Diler Baru di Serang, Suzuki Incar Pasar Mobil Penumpang

Buka Diler Baru di Serang, Suzuki Incar Pasar Mobil Penumpang

Potensi pasar kendaraan penumpang di Serang, Jawa Barat, dinilai apik. PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) pun, meresmikan outlet ke-325 untuk bertarung di ceruk itu. Kerja bareng PT Pusaka Motor Utama (PT PMU) dibukalah cabang Serang. Tren pertumbuhan market yang positif menjadi latar belakang.

“Untuk penjualan Suzuki di wilayah Serang kebanyakan 60% kendaraan pikap. Nah, kalau kita melihat pertumbuhan market, sangat bagus. Bila dibandingkan tahun lalu, trennya positif naik 6%. Sementara untuk kendaraan penumpang, paling banyak diminati Suzuki Ertiga dan Baleno. Dengan adanya diler Suzuki baru, kami juga mau mengambil ‘kue’ pasar mobil penumpang yang sudah digarap Toyota dan Honda di sini,” papar Jovan Christian, GM PT Pusaka Motor Utama.

Dari segi penjualan, Serang memiliki pasar yang cukup potensial. Lihat saja kontribusinya sebesar 0,7% terhadap total market nasional. Sekadar catatan, pada 2017 Suzuki berhasil menggaet market share sebanyak 12,2 %. Sedangkan pada semester pertama 2018, Suzuki mencatatkan market share sebanyak 15,5 % di Serang. Ekspansi bisnis SIS tak diam di situ saja. Bakal ada penambahan diler hingga akhir tahun.

"Sampai akhir tahun, ada tujuh diler lagi. Komposisinya Sumatra satu, Jabodetabek tiga dan area Jawa Tengah juga tiga. Untuk diler Suzuki Serang ini, target awal penjualan 40 unit tiap bulan. Lantaran trennya bagus, jadinya direvisi menjadi 100 unit saban bulan," papar Setiawan Surya, Deputy Managing Director PT SIS.

Perluasan jaringan Suzuki, lanjut Setiawan, bagian stretegi bisnis Suzuki untuk menjaring konsumen yang jangkauannya masih minim. “Apalagi Serang, saat ini dikenal sebagai kawasan industri yang menjadi jantung ekonomi Banten. Dengan dibukanya PMU cabang Serang, potensi Suzuki untuk memperluas jaringan diler semakin besar di masa mendatang,” tambahnya.

Selain tren pertumbuhan otomotif yang bagus, Serang merupakan lokasi dengan potensi industri. Saat ini, zona industri di Serang telah menjadi percontohan bagi pembangunan kawasan industri Indonesia. Wilayah ini memiliki ketersediaan infrastruktur yang memadai. Sehingga dapat meningkatkan efisiensi produksi dan logistik. Hal itu bisa meningkatkan daya saing produk manufaktur nasional di pasar ekspor. Dengan dilakukannya pembukaan diler baru ini, maka Suzuki mengantongi total 53 diler dan 325 outlet di penjuru Indonesia.

Baca Juga: Suzuki Jimny laris manis

Anjar Leksana

Anjar Leksana

Anjar Leksana adalah wartawan multitalenta. Ia pernah jadi guru bahasa Inggris, sebelum kepincut jadi wartawan ekonomi di salah satu majalah. Tidak lama, ia lantas tertarik dengan dunia otomotif, yang hingga sekarang dilakoni. Kiprahnya di dunia jurnalistik otomotif diawali dengan menulis untuk majalah otomotif ternama seperti Autocar Indonesia, Autobild, hingga Black Experience. Pengalamannya mengulas mobil serta pengetahuannya di bidang industri menjadi modal berharga untuk menyuguhkan tulisan yang berkualitas.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Suzuki

  • Suzuki Ertiga
    Suzuki Ertiga
  • Suzuki XL7 hev
    Suzuki XL7
  • Suzuki Jimny
    Suzuki Jimny
  • Suzuki Carry
    Suzuki Carry
  • Suzuki S-Presso
    Suzuki S-Presso
  • Suzuki Baleno
    Suzuki Baleno
  • Suzuki Grand Vitara
    Suzuki Grand Vitara
  • Suzuki APV Arena
    Suzuki APV Arena
  • Suzuki Ertiga Smart Hybrid hev
    Suzuki Ertiga Smart Hybrid
  • Suzuki Jimny 5 Door
    Suzuki Jimny 5 Door
Harga Mobil Suzuki

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • Suzuki Swift 2024
    Suzuki Swift 2024
    Rp 195,69 - 295,69 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Suzuki Vitara Brezza
    Suzuki Vitara Brezza
    Rp 251,17 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Suzuki Carry Blind Van
    Suzuki Carry Blind Van
    Rp 221,8 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Suzuki Terbaru di Oto

Oto
  • Lihat Suzuki eVX Concept, Calon Mobil Listrik Suzuki di Indonesia
    Lihat Suzuki eVX Concept, Calon Mobil Listrik Suzuki di Indonesia
    22 Jul, 2024 .
  • Mudik Bareng Suzuki All New Ertiga Hybrid Cruise ke Jogja, Ini Kelebihannya!
    Mudik Bareng Suzuki All New Ertiga Hybrid Cruise ke Jogja, Ini Kelebihannya!
    08 Apr, 2024 .
  • Suzuki Jimny 5 Door, Harga di Goreng Tapi Banyak Peminat
    Suzuki Jimny 5 Door, Harga di Goreng Tapi Banyak Peminat
    07 Mar, 2024 .
  • Ini Rasanya Suzuki Jimny 5-Door di Trek Offroad, Lebih Baik dari 3 Pintunya?
    Ini Rasanya Suzuki Jimny 5-Door di Trek Offroad, Lebih Baik dari 3 Pintunya?
    07 Mar, 2024 .
  • Gimik Ubahan Suzuki Ertiga Hybrid Cruise, Harga Naik Mulai Rp3 Jutaan
    Gimik Ubahan Suzuki Ertiga Hybrid Cruise, Harga Naik Mulai Rp3 Jutaan
    21 Feb, 2024 .
  • Suzuki Jimny 5 Door 2024, Kecil Tapi Lapang | First Imprrssion
    Suzuki Jimny 5 Door 2024, Kecil Tapi Lapang | First Imprrssion
    16 Feb, 2024 .
  • Suzuki All New Grand Vitara, SUV Hybrid yang Asik Buat Harian | Roadtest
    Suzuki All New Grand Vitara, SUV Hybrid yang Asik Buat Harian | Roadtest
    08 Jan, 2024 .
  • 5 Kelebihan dan Kekurangan Suzuki New XL7 Hybrid, Tetap Worth To Buy
    5 Kelebihan dan Kekurangan Suzuki New XL7 Hybrid, Tetap Worth To Buy
    25 Oct, 2023 .
  • Suzuki Exhibition Day 2023 : Mobil Keren, Promonya Juga Keren! | Special Show
    Suzuki Exhibition Day 2023 : Mobil Keren, Promonya Juga Keren! | Special Show
    17 Aug, 2023 .
  • New Suzuki XL7 Pakai Mild Hybrid Bikin Irit dan Tarikan Enteng | Media Drive
    New Suzuki XL7 Pakai Mild Hybrid Bikin Irit dan Tarikan Enteng | Media Drive
    17 Aug, 2023 .
Tonton Video Mobil Suzuki

Artikel Mobil Suzuki dari Carvaganza

  • GJAW 2024: Suzuki Rilis Jimny 5-Door White Rhino Edition, Tampil Simple Tapi Eksklusif
    GJAW 2024: Suzuki Rilis Jimny 5-Door White Rhino Edition, Tampil Simple Tapi Eksklusif
    Zenuar Yoga, Hari ini
  • Diler Suzuki Arista di Medan Jual Puluhan Mobil, XL7 Hybrid Jadi Primadona
    Diler Suzuki Arista di Medan Jual Puluhan Mobil, XL7 Hybrid Jadi Primadona
    Bangkit Jaya, 14 Nov, 2024
  • Suzuki eVitara Debut Jadi Versi Produksi eVX, SUV Listrik Urban
    Suzuki eVitara Debut Jadi Versi Produksi eVX, SUV Listrik Urban
    Setyo Adi, 08 Nov, 2024
  • Suzuki Akan Bikin SUV Listrik Baru Untuk Toyota, Rilis Tahun Depan
    Suzuki Akan Bikin SUV Listrik Baru Untuk Toyota, Rilis Tahun Depan
    Setyo Adi, 31 Okt, 2024
  • Carvaganza Editors' Choice 2024, Best Urban Car Award: Suzuki Grand Vitara
    Carvaganza Editors' Choice 2024, Best Urban Car Award: Suzuki Grand Vitara
    Bangkit Jaya, 30 Okt, 2024

Artikel Mobil Suzuki dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature
  • Suzuki e Vitara Diperkenalkan, Model Produksi eVX Concept
    Suzuki e Vitara Diperkenalkan, Model Produksi eVX Concept
    Setyo Adi, 05 Nov, 2024
  • Suzuki Tes Jalan Fronx di Cikarang, Siap Masuk Indonesia?
    Suzuki Tes Jalan Fronx di Cikarang, Siap Masuk Indonesia?
    Anjar Leksana, 20 Jul, 2024
  • Suzuki eVX Concept Debut di Indonesia
    Suzuki eVX Concept Debut di Indonesia
    Setyo Adi, 18 Jul, 2024
  • Fokus ke Elektrifikasi, Suzuki Akhiri Penjualan Ignis
    Fokus ke Elektrifikasi, Suzuki Akhiri Penjualan Ignis
    Alvando Noya, 11 Jul, 2024
  • Simak Pengeluaran Ongkos Servis Mobil Suzuki sampai 100.000 Km
    Simak Pengeluaran Ongkos Servis Mobil Suzuki sampai 100.000 Km
    Anjar Leksana, 11 Jul, 2024
  • Suzuki XL7 Alpha AT: Pemain Baru Bawa Perlawanan Sengit
    Suzuki XL7 Alpha AT: Pemain Baru Bawa Perlawanan Sengit
    Anindiyo Pradhono, 01 Okt, 2020
  • Suzuki Ignis GX AGS: SUV Mungil Penuh Gaya
    Suzuki Ignis GX AGS: SUV Mungil Penuh Gaya
    Raju Febrian, 13 Sep, 2020
  • Estafet Generasi Suzuki Baleno di Indonesia, dari Sedan Bertransformasi Hatchback
    Estafet Generasi Suzuki Baleno di Indonesia, dari Sedan Bertransformasi Hatchback
    Anjar Leksana, 28 Jul, 2022
  • Komparasi LPMV Bergaya Sporty, Suzuki Ertiga Sport vs Toyota Veloz GR Limited
    Komparasi LPMV Bergaya Sporty, Suzuki Ertiga Sport vs Toyota Veloz GR Limited
    Ahmad Karim, 24 Sep, 2021
  • Rekomendasi LSUV Paling Nyaman, Pilih Mitsubishi Xpander Cross atau Suzuki XL7?
    Rekomendasi LSUV Paling Nyaman, Pilih Mitsubishi Xpander Cross atau Suzuki XL7?
    Anjar Leksana, 19 Agu, 2021
  • Cari Pikap Buat Usaha, Pilih Suzuki Carry atau DFSK Super Cab?
    Cari Pikap Buat Usaha, Pilih Suzuki Carry atau DFSK Super Cab?
    Anindiyo Pradhono, 16 Jul, 2021
  • Mobil Keluarga Saling Adu Sporty, Suzuki Ertiga Sport Vs Honda Mobilio RS
    Mobil Keluarga Saling Adu Sporty, Suzuki Ertiga Sport Vs Honda Mobilio RS
    Anindiyo Pradhono, 09 Feb, 2021

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*