Buat yang Super Sibuk, PakeDriver Tawarkan Layanan Antar Jemput Mobil ke Bengkel
Menyediakan sopir untuk mengantar dan menjemput mobil pelanggan
Tak sedikit pemilik mobil yang melewatkan jadwal servis rutin karena kesibukannya. Padahal, jika menunda servis rutin kendaraan bisa menyebabkan banyak masalah. Merespons itu, hadir layanan PakeDriver yang bakal bikin mudah servis mobil. Perusahaan menyediakan sopir untuk antar jemput mobil diservis di bengkel. Baik di bengkel resmi maupun umum.
KEY TAKEAWAYS
Apa saja yang ditawarkan oleh PakeDriver?
Layanan antar jemput mobil dengan sopir untuk berbagai keperluan seperti membawa mobil ke bengkel, pengiriman mobil baru dan lain sebagainyaYudhistira Surya Andika Khrisna, CEO PakeDriver menyebut, menunda servis mobil dapat menyebabkan berbagai masalah serius, mulai dari kerusakan mesin, penurunan performa, hingga efisiensi bahan bakar yang menurun. Imbasnya bisa terjadi pembengkakan biaya saat harus servis besar. Untuk itu, mereka hadir membawa solusi dengan menawarkan sopir antar jemput mobil.
"Banyak pengguna mobil susah ke bengkel karena tidak punya waktu. Saat akhir pekan mereka menghabiskan waktunya bersama keluarga. Sedangkan hari biasa mereka harus bekerja," kata Yudhistira dalam keterangan resmi.
PakeDriver kini telah berkolaborasi dengan berbagai diler dan merek otomotif terkemuka seperti Honda, Hyundai, Chery, GWM, serta sejumlah workshop service dan detailing ternama di Jabodetabek. Adapun untuk bengkel umum, PakeDriver telah menjalin kerja sama dengan Otoklix, Lumens, Gloss Patrol, Rmoda, dan Radiance PPF.
Yudhistira menambahkan, layanan ini dirancang untuk menyediakan berbagai solusi bagi bisnis dan pemilik mobil. Tak terbatas antar jemput untuk ke bengkel saja. Sopir yang disediakan oleh PakeDriver juga bisa dimanfaatkan untuk berbagai kebutuhan lain. Sistem yang dikembangkan memungkinkan layanan antar-jemput mobil ini digunakan untuk berbagai keperluan, seperti pengiriman mobil baru, penjemputan mobil sewaan, hingga yang paling sering digunakan, yaitu antar jemput mobil untuk servis.
Layanan PakeDriver sendiri telah tersedia di wilayah Jabodetabek, Bandung, dan Surabaya. Dapat dipesan dengan mudah melalui situs www.pakedriver.com. Pengguna cukup memilih jadwal antar jemput yang dikehendaki, mengisi alamat penjemputan, serta nama dan nomor telepon. Alternatif lain, pengguna juga dapat meminta bantuan customer support PakeDriver untuk melakukan pemesanan antar jemput.
PakeDriver juga telah merekrut banyak sopir di area Jabodetabek untuk memenuhi permintaan yang diklaim meningkat secara signifikan. "Kami akan terus ekspansi ke kota-kota besar lainnya yang membutuhkan jasa kami," imbuh Yudhistira.
Bagi yang membutuhkan sopir untuk membantu membawakan mobil Anda ke bengkel, bisa memesan secara langsung ke situs resmi PakeDriver.com. (TOM)
Baca juga: Pusat Otomotif Indonesia Hadir di PIK 2, Siap Jadi Bursa Otomotif Terbesar Area Jakarta
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Pilihan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice