BMW i8 Disuntik Mati April Nanti, Akankah ada Suksesor?

BMW i8 Disuntik Mati April Nanti, Akankah ada Suksesor?

Penggemar sub merek BMW i harus melambaikan tangan pada i8 April nanti. Saat hidupnya usai, mungkin tidak semenyedihkan bila Seri-3 atau Seri-5 yang harus mati. Enam tahun belum tentu membuat namanya selekat itu di hati. Namun terkadang, kehadiran selayang pandang menyisakan angan yang belum siap berhenti.

Sinyal suntik mati i8 sebenarnya sudah lama beredar. Pertama diketahui dalam rilis i8 Sophisto Edition, BMW menyebutkan, ”Sophisto Edition akan mengantarkan Plug-in Hybrid Sports Car tersukses di dunia sejak diluncurkan pada 2014 menuju garis finish. Produksi i8 akan mencapai titik ujung, sesuai jadwal, di April 2020.”

Baca juga: Mobil Listrik BMW i3 Capai Produksi 100 Ribu Unit

Kabar ini kemudian dikuatkan oleh temuan Autocar. Meski belum ada tanggal pasti, salah satu juru bicara BMW menjelaskan, "Konsumen Britania Raya yang ingin membeli unit Built-to-Order, harus meminta pemesanan ke pihak ritel lokal selambat-lambatnya di akhir Februari.”

BMW i8 Diskontinu 2020

Terkait hal penghentian produksi, dapat juga dibaca melalui langkah para diler BMW di Britania Raya. Mereka mulai menjajakan i8 jauh di bawah harga ritel, saat PHEV sport ini memasuki masa pensiun. Beberapa kedapatan menjual varian hardtop di angka 93.115 Poundsterling atau setara Rp 1,67 miliar. Besaran diskon berarti hampir menyentuh angka 20 ribu Poundsterling dari harga dasar 115.105 Poundsterling

BMW i8 sendiri pernah menjadi terobosan baru di dunia mobil sport. Ide pertama dikenalkan sebagai BMW Vision Efficient Dynamics, mengusung konsep Turbodiesel Plug-in Hybrid pada 2009. Secara desain amat futuristis bahkan tetap awet terasa bila dikenalkan saat ini. Eksekusi rancangan akhir pun tak jauh dari versi konsep, dengan pintu gunting membuka ke atas. Mulailah ia mengaspal pada 2014, mengisi daftar portofolio sub-brand elektrik “i” BMW di atas i3.

Kala diluncurkan, jantung mekanis tidak mengandalkan turbodiesel, melainkan unit bensin tiga silinder saja. Secara kubikasi juga tidak besar, hanya 1.500 cc. Kendati begitu, figur keluaran daya tidak boleh dipandang sebelah mata. Setelah berpadu dengan motor listrik di roda depan, total output sanggup mencapai angka 357 Hp. Kemudian ditingkatkan pada 2018 agar mencapai 369 bhp.

Tak salah bila ia digadang sebagai ikon legenda di jajaran sports car BMW. Meski output tidak fantastis, terobosan teknologi menjadi dasar pembangun identitas. Kedepannya mereka mungkin akan mengutamakan fokus kepada calon mobil listrik mainstream seperti iX3, i4 saloon, dan SUV flagship iNext.

Jangan dulu kecewa, meski diyakini tidak ada suksesor langsung i8, model performa tentu tidak akan dilupakan. Itulah inti mendasar pabrikan asal Munich. Sarat akan dunia balap. Bos R&D BMW pernah mengonfirmasi kepada Autocar terkait masa depan i8. Bisa jadi terlahir kembali sebagai rival EV Tesla Roadster dan sang misterius R8 e-Tron. Belum ada bocoran apapun mengenai desain atau teknologi. Namun, beberapa sumber pernah mengatakan akan dikembangkan dengan “Race to Road Strategy”. Berarti ada kesinambungan antara Formula E dengan divisi i. Kita lihat saja nanti. (Krm/Ano)

Sumber: Autocar

Baca juga: Produksi Calon Hypercar Terkencang Sedunia Terancam

Ahmad Karim

Ahmad Karim

Ahmad Karim bergabung bersama OTO.com pada bulan September 2019. Sebelumnya ia pernah magang di Majalah Autocar Indonesia, kemudian banting setir bekerja di bank. Tapi dasarnya memang doyan otomotif, bank ia tinggalkan dan bergabung bersama OTO. Penampilannya yang unik dengan rambut kribo dan dandanan era Flower Generation, bikin Karim mudah dikenali. Sehari-hari ia mengandalkan transportasi umum untuk wara-wiri. Tapi di garasinya tersimpan sebuah BMW E30 rakitan 1989.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil BMW

  • BMW X1
    BMW X1
  • BMW M4 Coupe
    BMW M4 Coupe
  • BMW 2 Series Gran Coupe
    BMW 2 Series Gran Coupe
  • BMW XM phev
    BMW XM
  • BMW 5 Series Sedan
    BMW 5 Series Sedan
  • BMW M3 Sedan
    BMW M3 Sedan
  • BMW X4
    BMW X4
  • BMW X5
    BMW X5
  • BMW i5 ev
    BMW i5
  • BMW Z4
    BMW Z4
Harga Mobil BMW

GIIAS 2024

IMOS 2024

Tren & Pembaruan Terbaru

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Mobil Unggulan BMW

  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6 ev
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7 ev
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD Denza D9 ev
    BYD Denza D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Feb, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3 hev
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil BMW i8 Coupe Terbaru di Oto

Oto
  • Seharian Keliiling IIMS 2024, Mobil-Motor Baru hingga Aksesori Bertebaran!
    Seharian Keliiling IIMS 2024, Mobil-Motor Baru hingga Aksesori Bertebaran!
    27 Feb, 2024 .
  • BMW i8 Diluncurkan Dalam Ajang GIIAS 2016 | Oto.com
    BMW i8 Diluncurkan Dalam Ajang GIIAS 2016 | Oto.com
    11 Aug, 2016 . 8 kali dilihat
  • BMW i8 review
    BMW i8 review
    11 Aug, 2016 . 859K kali dilihat
  • BMW i8 - Interior and Displays
    BMW i8 - Interior and Displays
    11 Aug, 2016 . 1M kali dilihat
Tonton Video Mobil BMW i8 Coupe

Tren Coupe

Artikel Mobil BMW i8 Coupe dari Carvaganza

  • Editors’ Choice Carvaganza 2017: BMW i8
    Editors’ Choice Carvaganza 2017: BMW i8
    Raju Febrian, 20 Jul, 2017
  • BMW i8 Kini Tersedia di Surabaya
    BMW i8 Kini Tersedia di Surabaya
    Raju Febrian, 06 Mei, 2017
  • BMW i8 Protonic Red Edition Satu-Satunya di Indonesia
    BMW i8 Protonic Red Edition Satu-Satunya di Indonesia
    Alvando Noya, 20 Apr, 2017
  • BMW i8 1.5 Liter 3 Silinder Mesin Terbaik 2015
    BMW i8 1.5 Liter 3 Silinder Mesin Terbaik 2015
    Raju Febrian, 18 Jun, 2015

Artikel Mobil BMW i8 Coupe dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • advice
  • Pemerintah Kasih Diskon PPnBM DTP 3 Persen untuk Mobil Hybrid 
    Pemerintah Kasih Diskon PPnBM DTP 3 Persen untuk Mobil Hybrid 
    Anjar Leksana, 18 Des, 2024
  • Kacek Harga Rp34 Juta, Ini Beda Jetour X70 Plus Journey dan Inspira
    Kacek Harga Rp34 Juta, Ini Beda Jetour X70 Plus Journey dan Inspira
    Anjar Leksana, 18 Des, 2024
  • Program Rainy Campaign dan Kilau Tahun Baru Kembali Ditawarkan Mitsubishi
    Program Rainy Campaign dan Kilau Tahun Baru Kembali Ditawarkan Mitsubishi
    Anjar Leksana, 17 Des, 2024
  • Andalkan Sigra, Daihatsu Kumpulkan Penjualan 155 Ribu Unit
    Andalkan Sigra, Daihatsu Kumpulkan Penjualan 155 Ribu Unit
    Anjar Leksana, 16 Des, 2024
  • Penjualan Honda Naik 9 Persen atau Menjadi 8.765 Unit pada November 2024
    Penjualan Honda Naik 9 Persen atau Menjadi 8.765 Unit pada November 2024
    Anjar Leksana, 16 Des, 2024
  • Termasuk Komponen Vital, Pentingnya Merawat Ban Serep
    Termasuk Komponen Vital, Pentingnya Merawat Ban Serep
    Setyo Adi, 04 Des, 2024
  • Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
    Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
    Setyo Adi, 20 Sep, 2024
  • Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
    Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
    Anjar Leksana, 06 Sep, 2024
  • Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
    Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
    Anjar Leksana, 04 Sep, 2024
  • Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
    Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
    Setyo Adi, 24 Jun, 2024
  • Test Drive Hyundai Ioniq 5 N di Mandalika: Bisa Bikin Kaum Petrolhead Kepincut
    Test Drive Hyundai Ioniq 5 N di Mandalika: Bisa Bikin Kaum Petrolhead Kepincut
    Wahyu Hariantono, 11 Des, 2024
  • Honda Accord RS e:HEV: Senyaman Sedan Premium, Seirit City Car
    Honda Accord RS e:HEV: Senyaman Sedan Premium, Seirit City Car
    Wahyu Hariantono, 09 Des, 2024
  • BYD M6: Format Mobil Keluarga, Mudah Diterima
    BYD M6: Format Mobil Keluarga, Mudah Diterima
    Muhammad Hafid, 13 Nov, 2024
  • First Drive Rolls-Royce Spectre: Kemewahan Sempurna dari Mobil Listrik
    First Drive Rolls-Royce Spectre: Kemewahan Sempurna dari Mobil Listrik
    Wahyu Hariantono, 09 Okt, 2024
  • Seres E1: Mobil Listrik Imut yang Layak Dilirik Juga
    Seres E1: Mobil Listrik Imut yang Layak Dilirik Juga
    Ardiantomi, 07 Okt, 2024
  • Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Anjar Leksana, 17 Okt, 2024
  • Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
    Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
    Anjar Leksana, 03 Okt, 2024
  • Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
    Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
    Muhammad Hafid, 10 Jun, 2024
  • Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Setyo Adi, 27 Mei, 2024
  • Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Setyo Adi, 22 Mei, 2024
  • Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Anjar Leksana, 15 Jan, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*