Berkemah Di Atap Mini Countryman Terbaru

Berkemah Di Atap Mini Countryman Terbaru

Ada hal unik dari generasi teranyar Mini Countryman yang diluncurkan di Indonesia. Rupanya, di eropa, Mini bekerjasama dengan Autohome, membuat pop-up roof tent untuk crossover Mini itu.

Diberi nama AirTop, tenda ini memiliki tutup dari bahan fiberglass yang bentuknya mirip roof box atau carrier. Tenda yang nyaman ini, dipasangkan pada roof rail yang melekat di atap Mini Countryman. Penjepit baja akan mengikat kuat AirTop, tanpa perlu lagi menggunakan alat tambahan lainnya.

Cara mendirikan tenda ini juga sangat mudah loh. Cukup lepaskan sabuk pengaman di tiga titiknya, dan tenda didirikan secara otomatis oleh empat unit pegas. Pemilik tenda, juga mendapat hadiah langsung berupa tangga alumunium yang digunakan untuk naik ke atap Mini Countryman dan masuk ke dalam tenda.

Kasur tebal yang empuk dengan sprei dari bahan katun yang lembut di dalam tenda, cukup memuat dua orang dewasa. Tenda yang memiliki tinggi 94 cm ini, sudah memiliki penerangan lampu LED dan kantong-kantong penyimpanan.

Sementara bagian luar tenda, menurut Mini, memakai bahan fabric yang dapat melindungi bagian dalam dari suhu panas ataupun dingin yang berlebihan. Tenda punya kekedapan kabin yang cukup baik dan yang lebih penting lagi, anti-bocor sewaktu hujan. Untuk ventilasi udara, tenda punya dua jendela yang sudah dilindungi jaring untuk mencegah nyamuk atau serangga lain masuk.

Tenda AirTop khusus untuk Mini Countryman, didesain dalam dua pilihan warna, hitam dan putih. Dijual di Italia dengan harga US$ 3.095 atau sekitar Rp 41 jutaan. Mahal? Memang. Tapi harga ini masih jauh lebih murah dari Marco Polo Camper milik Mercedes-Benz seharga Rp 900 juta saja.

Mini Countryman di Indonesia dipasarkan dalam dua tipe, Mini Cooper Countryman seharga Rp 660 juta dan Mini Cooper S Countryman seharga Rp 865 juta. Keduaanya harga off the road Jakarta.

Bedanya, varian Cooper dibekali mesin 3-silinder, 1.5 liter turbocharged bertenaga 134 hp dengan torsi puncak 220 Nm. Lalu varian Cooper S diperkuat mesin lebih besar yaitu berkapasitas 2.0 liter bertenaga 192 hp dengan torsi puncak 280 Nm.

Akselerasi 0-100 kpj Mini Cooper S Countryman dapat dicapai dalam 7,4 detik. Catatan ini 2 detik lebih cepat dari saudaranya. Mini Countryman saat ini pamer diri di booth BMW Group Indonesia di Indonesia International Motor Show (IIMS) di JiExpo Kemayoran pada 27 April – 7 Mei 2017.

Baca juga: JCW Countryman, MINI Terbesar Dan Paling Bertenaga

Rizki Satria

Rizki Satria

Rizki Satria adalah salah satu jurnalis otomotif senior yang kenyang berpetualang di dunia otomotif. Kecintaannya kepada bidang otomotif tidak perlu diragukan, karena dia pernah pindah ke dunia advertising, dan hanya bertahan 2 bulan, untuk kemudian kembali kepada passion-nya.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil MINI

  • MINI Countryman
    MINI Countryman
  • MINI Clubman
    MINI Clubman
  • MINI 5 Door
    MINI 5 Door
  • MINI 3 Door
    MINI 3 Door
  • MINI Convertible
    MINI Convertible
  • MINI Electric ev
    MINI Electric
  • MINI New Countryman
    MINI New Countryman
  • MINI Electric Cooper ev
    MINI Electric Cooper
  • MINI Electric Countryman ev
    MINI Electric Countryman
  • MINI Cooper
    MINI Cooper
Harga Mobil MINI

Jangan lewatkan

Promo MINI Countryman, DP & Cicilan

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Video Mobil MINI Countryman Terbaru di Oto

Oto
  • New Mini Countryman 2021 | Wujud & Fitur Barunya Menggoda | IIMS 2021
    New Mini Countryman 2021 | Wujud & Fitur Barunya Menggoda | IIMS 2021
    26 Apr, 2021 .
  • GIIAS 2017: MINI Countryman John Cooper Works, Besar dan Buas! I OTO.com
    GIIAS 2017: MINI Countryman John Cooper Works, Besar dan Buas! I OTO.com
    11 Aug, 2017 . 85 kali dilihat
  • First Impression The New MINI Countryman I OTO.com
    First Impression The New MINI Countryman I OTO.com
    11 Apr, 2017 . 372 kali dilihat
Tonton Video Mobil MINI Countryman

Bandingkan & Rekomendasi

MINI Countryman
MINI Countryman
Rp 997 Juta - 1,536 Milyar
Harga Countryman
MINI Clubman
MINI Clubman
Rp 1,029 Milyar
Tulis Review Harga Clubman
MINI 3 Door
MINI 3 Door
Rp 914 Juta - 1,185 Milyar
Harga 3 Door
MINI 5 Door
MINI 5 Door
Rp 927 Juta - 1,041 Milyar
Tulis Review Harga 5 Door
Hyundai Ioniq 5 ev
Hyundai Ioniq 5
Rp 713 - 902,4 Juta
Tulis Review Harga Ioniq 5
Mesin 1998
1499
1499
1499
-
Tenaga 189
136
136
136
168
Tempat Duduk 5
5
4
5
5
Jenis Transmisi Otomatis
Dual Clutch
Otomatis
Otomatis
Otomatis
Kapasitas Baterai -
-
-
-
58 kWh
Bandingkan Sekarang

Tren Hatchback

  • Yang Akan Datang
  • DFSK Mini EV ev
    DFSK Mini EV
    Rp 220 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Suzuki Swift 2024
    Suzuki Swift 2024
    Rp 195,69 - 295,69 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Wuling E100 ev
    Wuling E100
    Rp 345,6 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Wuling E200 ev
    Wuling E200
    Rp 480 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Nissan Note e-Power
    Nissan Note e-Power
    Rp 2,908 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Smart #1 ev
    Smart #1
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Mobil Hatchback Yang Akan Datang

Artikel Mobil MINI Countryman dari Carvaganza

  • MINI Countryman Terbaru Punya Versi Full Listrik, Desainnya Semakin Berani
    MINI Countryman Terbaru Punya Versi Full Listrik, Desainnya Semakin Berani
    Setyo Adi, 07 Sep, 2023
  • Tertangkap Spyshot, MINI Coutryman Anyar Lebih Bongsor
    Tertangkap Spyshot, MINI Coutryman Anyar Lebih Bongsor
    Muhammad Hafid, 20 Des, 2022
  • New MINI Countryman 2021 Lebih Gagah dan Modern Meluncur di IIMS 2021
    New MINI Countryman 2021 Lebih Gagah dan Modern Meluncur di IIMS 2021
    Wahyu Hariantono, 22 Apr, 2021
  • Kisah Tragis Pembalap Gagal Pecahkan Rekor Mobil Melompat Terjauh di Dunia
    Kisah Tragis Pembalap Gagal Pecahkan Rekor Mobil Melompat Terjauh di Dunia
    Alvando Noya, 07 Apr, 2021
  • MINI Countryman Dapatkan 5 Bintang Euro NCAP
    MINI Countryman Dapatkan 5 Bintang Euro NCAP
    Raju Febrian, 05 Jun, 2017

Artikel Mobil MINI Countryman dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • MINI Indonesia Luncurkan New Countryman, Harga Mulai Rp629 Juta dan Sudah CKD
    MINI Indonesia Luncurkan New Countryman, Harga Mulai Rp629 Juta dan Sudah CKD
    Zenuar Istanto, 23 Apr, 2021
  • Mini Countryman Boardwalk, Edisi Spesial Bertemakan Pantai
    Mini Countryman Boardwalk, Edisi Spesial Bertemakan Pantai
    Ahmad Karim, 11 Des, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*